Babinsa Koramil 1624-07/Nagawutung Hadiri Musdesus Pembahasan Lahan KDMP di Desa Tewaowutung
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Senin, 5 Jan 2026
- comment 0 komentar

Lembata – Babinsa Koramil 1624-07/Nagawutung, Kopda Ketut Robin Ariawan, menghadiri undangan Rapat Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) terkait lahan KDMP yang belum tersedia di desa, Kegiatan tersebut bertempat di Aula Kantor Desa Tewaowutung, Kecamatan Nagawutung, Kabupaten Lembata, Senin ( 05/01/2026 ).
Rapat Musdesus ini diselenggarakan sebagai upaya bersama dalam membahas permasalahan ketersediaan lahan KDMP yang menjadi salah satu kebutuhan penting desa. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI AD terhadap proses perencanaan dan pengambilan keputusan di tingkat desa, sekaligus sebagai wujud pendampingan kepada pemerintah desa dan masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Nagawutung, Kapolsek Nagawutung, Kepala Desa Tewaowutung, Ketua BPD Desa Tewaowutung, Bhabinkamtibmas, tokoh adat, tokoh masyarakat, para Ketua RT, serta Komandan Linmas beserta anggota. Seluruh unsur yang hadir memberikan masukan dan pandangan demi tercapainya kesepakatan bersama yang mengedepankan kepentingan masyarakat desa.
Dalam kesempatan tersebut, Kopda Ketut Robin Ariawan menyampaikan pentingnya musyawarah sebagai sarana mencari solusi terbaik secara mufakat, serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjaga situasi yang kondusif selama proses perencanaan dan pelaksanaan program desa berlangsung.
Diharapkan melalui rapat ini dapat dihasilkan langkah-langkah konkret dalam penyelesaian permasalahan lahan KDMP, sehingga program pembangunan desa dapat berjalan sesuai dengan harapan bersama.
(Pendim 1624)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar