Acara Perdamaian Warga di Desa Turaloa Berlangsung Aman dan Kondusif
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
- comment 0 komentar

Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Serka Mansetus Ninmusu, menghadiri kegiatan acara perdamaian antara dua warga binaan di wilayah Kecamatan Wolomeze, Kabupaten Ngada, pada Sabtu (3/1/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 09.00 Wita hingga selesai, bertempat di rumah saudara Yohanes Wende, Dusun Nggurununca, Desa Turaloa. Acara perdamaian ini mempertemukan saudara Yohanes Wende dan saudara Emilianus Waso, sebagai upaya penyelesaian permasalahan secara kekeluargaan dengan mengedepankan musyawarah dan mufakat.
Kehadiran Babinsa Serka Mansetus Ninmusu bertujuan untuk memberikan pendampingan serta memastikan jalannya kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Selain itu, kehadiran aparat kewilayahan juga menjadi bentuk peran aktif TNI dalam membantu menciptakan stabilitas keamanan dan ketenteraman masyarakat di wilayah binaan.
Meskipun kegiatan berlangsung dalam kondisi cuaca hujan, seluruh rangkaian acara perdamaian dapat terlaksana dengan baik tanpa hambatan berarti. Kedua belah pihak sepakat untuk berdamai dan menjaga hubungan baik ke depan.
Secara umum, situasi wilayah terpantau aman dan kondusif. Tidak terdapat hal-hal menonjol selama kegiatan berlangsung. Melalui kegiatan ini, Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung penyelesaian konflik sosial secara damai demi terciptanya keharmonisan masyarakat.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar