Ratusan Umat Hadiri Sholat Jumat, Babinsa Semarapura Kangin Gelar Pengamanan Di Masjid Alhikmah
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
- comment 0 komentar

Klungkung,- Dalam upaya optimalisasi pembinaan teritorial di wilayah tugasnya, Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung terus memberikan pengabdian dan pelayanan terbaik di masyarakat.
Tidak hanya memastikan kondusifitas wilayah aman dan kondusif saja, namun di semua sisi kehidupan masyarakat Babinsa di bawah kendali Dandim Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han selalu hadir dan berperan aktif , salah satunya memperkokoh tolerasi
Hal itupun diwujudkan Babinsa Semarapura Kangin Serka Nyoman Suartana saat melaksanakan pengawalan dan pengamanan sholat Jumat di Masjid Alhikmah Kampung Lebah, Lingkungan Lebah , Kelurahan Semarapura Kangin, Kecamatan/Kabupaten Klungkung, Jumat ( 02/01/26 ). .
Babinsa Semarapura Kangin Serka Nyoman Suartana mengatakan bahwa selama ini tolerasi sudah terwujud dengan baik di Kabupaten Klungkung dan hal ini tentu harus selalu kita jaga dan lestarikan.
Seperti yang dilakukan dirinya siang ini, disamping memastikan keamanan dan kelancaran pelaksanaan sholat Jumat, kehadirannya juga sebagai wahana dalam mempererat silahturahmi serta memperkokoh toleransi,”ujarnya.
Siang ini kita turun langsung untuk menggelar pengawalan dan pengamanan sholat Jumat di Masjid Alhikmah dengan bersinergi bersama anggota Badan Keamanan Kampung ( BKK ) Kampung Muslim Lebah serta para Toga dan Tomas Kampung Muslim Lebah Kelurahan Semarapura Kangin,”pungkasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar