Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Sinergitas, Babinsa Gilimanuk Kawal Kelancaran Upacara Pitra Yadnya Warga.

Wujud Sinergitas, Babinsa Gilimanuk Kawal Kelancaran Upacara Pitra Yadnya Warga.

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
  • comment 0 komentar

JEMBRANA – Sebagai bentuk kedekatan dan pelayanan kepada masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Gilimanuk, Sertu Moh. Adam, bersama Bhabinkamtibmas Brigadir Teguh S, melaksanakan pengamanan serta pemantauan kegiatan upacara Pitra Yadnya (Ngaben) pada Kamis (01/01/2026).

Kegiatan pengamanan ini dipusatkan di kediaman duka Lingkungan Jinang Agung hingga menuju ke Kuburan Hindu (Setra) yang berlokasi di Lingkungan Arum Gang 5, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana.

Upacara adat ini dilaksanakan untuk memberikan penghormatan terakhir kepada almarhumah I Nengah Siring (78), warga Lingkungan Jinang Agung yang meninggal dunia dikarenakan faktor usia (sakit tua).

Sertu Moh. Adam menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan kemasyarakatan adalah untuk memastikan seluruh rangkaian acara berjalan dengan tertib dan aman.

“Kami hadir untuk memberikan rasa aman kepada pihak keluarga serta masyarakat yang hadir dalam prosesi pengabenan ini. Sinergitas antara Babinsa dan Bhabinkamtibmas terus kami kedepankan agar kegiatan adat di wilayah Gilimanuk dapat berlangsung tanpa kendala,” ujar Sertu Moh. Adam.

Prosesi yang berlangsung dari pagi hari tersebut berjalan dengan penuh khidmat. Berkat koordinasi yang baik antara aparat keamanan dan tokoh adat setempat, seluruh rangkaian kegiatan dari rumah duka hingga ke Setra berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.

Pihak keluarga almarhumah dan masyarakat sekitar mengapresiasi kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang senantiasa aktif dalam mengawal kegiatan-kegiatan sosial keagamaan di wilayah mereka.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa dan Pemerintah Desa Sanur Kaja Lakukan Penertiban Penduduk Non Permanen

    Babinsa dan Pemerintah Desa Sanur Kaja Lakukan Penertiban Penduduk Non Permanen

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Babinsa Serka Ibrahim, bersama pemerintah Desa dan Linmas, melaksanakan apel kesiapan dalam rangka penertiban penduduk non permanen (Sidak Penduduk Pendatang) di Desa Sanur Kaja, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Sabtu, (25/10/25). Tujuan dari penertiban penduduk non permanen ini yakni untuk menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban desa serta tertib administrasi. Kegiatan ini bertujuan […]

  • TNI Hadir Mendampingi Pengobatan Pasien ODGJ di Kecamatan Ende Utara
    NTT

    TNI Hadir Mendampingi Pengobatan Pasien ODGJ di Kecamatan Ende Utara

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Abdullah M Ambry dan Sertu Ersan, melakukan pendampingan kepada petugas kesehatan Puskesmas Kota Ratu saat mengunjungi pasien Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Dusun 2, Desa Watusipi, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kunjungan ini dilakukan pada pukul 10.45 WITA untuk memberikan terapi berupa obat penenang halodecanoat injeksi 50 mg dan […]

  • ‎Kodim 1607/Sumbawa Ikuti Apel Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana di Polres Sumbawa

    ‎Kodim 1607/Sumbawa Ikuti Apel Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana di Polres Sumbawa

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    ‎NTB, Sumbawa — Dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana alam di wilayah Kabupaten Sumbawa, Kodim 1607/Sumbawa turut serta dalam kegiatan Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana yang diselenggarakan oleh Polres Sumbawa bertempat di Lapangan Wicaksana Laghawa Polres Sumbawa, Selasa (04/11/2025). ‎ ‎Kegiatan apel ini dihadiri oleh berbagai unsur terkait. Kodim 1607/Sumbawa sendiri […]

  • Babinsa Koramil Jajaran Kodim 1628/KSB Pantau Perkembangan Awal Pembangunan KDKMP Desa Mantun

    Babinsa Koramil Jajaran Kodim 1628/KSB Pantau Perkembangan Awal Pembangunan KDKMP Desa Mantun

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada hari Sabtu, 15 November 2025, Kodim 1628/KSB melaporkan perkembangan awal pembangunan Kantor Desa Komando Mitra Pertahanan (KDKMP) di wilayah Desa Mantun, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat. Pembangunan dilaksanakan di atas tanah milik desa dengan luas lahan 750 × 750 m² (1.500 m²/15 are) dan rencana luas bangunan mencapai 30 × 20 […]

  • Babinsa Landu Leko Dampingi Penyelesaian Masalah Keluarga antara Bapak Origenes Maringi dan Mama Fransina Run

    Babinsa Landu Leko Dampingi Penyelesaian Masalah Keluarga antara Bapak Origenes Maringi dan Mama Fransina Run

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Rabu 22 Oktober 2025 — Dalam rangka mendukung terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1627-04/Landu Leko Sertu Ande T. menghadiri sekaligus mendampingi kegiatan penyelesaian permasalahan keluarga antara Bapak Origenes Maringi (68 tahun) dan Mama Fransina Run (64 tahun) yang berlangsung di Kantor Kecamatan Landu Leko, pada pukul 15.00 […]

  • Tegakkan Hukum Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Deportasi 8 WNA.

    Tegakkan Hukum Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Deportasi 8 WNA.

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Kupang & TTU – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Oepoli Tengah dan Pos Inbate kembali menunjukkan komitmennya dalam menegakkan aturan. Personel Satgas berhasil mengamankan 8 (enam) orang WNA asal Timor Leste yang akan melalui jalur batas negara di Pos Oepoli Tengah dan Pos Inbate, Kab. Kupang dan TTU. Minggu (21/12) 8 […]

expand_less