Pererat Silaturahmi, Babinsa Desa Kadindi Barat Laksanakan Komsos Bersama Warga
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
- comment 0 komentar

Dompu,NTB – Babinsa Koramil 1614-05/Pekat, Sertu Syafarudin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan di Dusun Sorikalate, Desa Kadindi Barat, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, pada Jumat, 2 Januari 2026.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas teritorial Babinsa dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah binaannya.
Pada kesempatan itu, Sertu Syafarudin menghadiri acara syukuran dan doa keselamatan salah satu warga binaan yang akan melaksanakan ibadah Umroh. Kehadiran Babinsa menjadi bentuk dukungan moril serta kepedulian terhadap kegiatan sosial dan keagamaan masyarakat.
Babinsa menyampaikan bahwa keikutsertaan dalam kegiatan warga binaan merupakan sarana efektif untuk menjalin komunikasi yang baik, menggali informasi, serta menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif.
Warga setempat menyambut baik kehadiran Babinsa dan mengapresiasi perhatian serta kedekatan yang selama ini terjalin antara TNI dan masyarakat di Desa Kadindi Barat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Kegiatan ini diharapkan dapat terus memperkuat sinergi antara aparat kewilayahan dengan masyarakat dalam menjaga stabilitas dan keharmonisan lingkungan.
(Pendim1614/Dompu)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar