Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Dandim Tabanan Kerahkan Seluruh Personel Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

Dandim Tabanan Kerahkan Seluruh Personel Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
  • comment 0 komentar

Tabanan – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif pada perayaan malam pergantian Tahun Baru 2026, Komandan Kodim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., mengerahkan seluruh personel Kodim 1619/Tabanan untuk melaksanakan pemantauan dan pengamanan di seluruh wilayah Kabupaten Tabanan mulai dari sore hingga dini hari, Kamis (1/1/2026)

Pengamanan dilakukan melalui patroli terpadu bersama instansi terkait, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, serta unsur pemerintah daerah. Kegiatan ini dilaksanakan secara intensif mulai sebelum malam pergantian tahun hingga setelah perayaan Tahun Baru 2026, guna memastikan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga.

Dalam pelaksanaannya, personel Kodim 1619/Tabanan disebar ke berbagai titik strategis, antara lain pusat keramaian, objek wisata, tempat ibadah, jalur lalu lintas utama, serta lokasi yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan. Sementara itu, untuk wilayah pedesaan, pengamanan dan pemantauan secara langsung dilaksanakan oleh para Babinsa yang bersinergi dengan Bhabinkamyibmas, aparat desa, pecalang, linmas, dan unsur masyarakat setempat.

Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., menegaskan bahwa keterlibatan seluruh personel merupakan bentuk komitmen TNI dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat saat merayakan pergantian tahun.

“Kami mengerahkan seluruh personel untuk melaksanakan pengamanan malam pergantian Tahun Baru 2026. Patroli bersama instansi terkait dilakukan sebelum dan sesudah pergantian tahun, sehingga masyarakat dapat merayakan dengan aman, tertib, dan nyaman. Khusus di wilayah pedesaan, Babinsa menjadi ujung tombak dalam pemantauan dan pengamanan wilayah binaannya,” tegas Dandim.

Lebih lanjut, Dandim juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tabanan agar merayakan pergantian tahun dengan sederhana, tidak berlebihan, serta tetap mematuhi aturan dan menjaga ketertiban umum demi keselamatan bersama. Tambahnya

Dengan adanya sinergi antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat, diharapkan perayaan malam Tahun Baru 2026 di Kabupaten Tabanan dapat berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif, sehingga suasana kebersamaan dan kedamaian tetap terjaga di seluruh wilayah.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dukung Kelancaran Nataru, Kodim 1603/Sikka Perkuat Pengamanan di Pelabuhan L. Say Maumere

    Dukung Kelancaran Nataru, Kodim 1603/Sikka Perkuat Pengamanan di Pelabuhan L. Say Maumere

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan perayaan Natal Tahun 2025 dan Tahun Baru 2026, Kodim 1603/Sikka turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan Pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang dilaksanakan di Pos Pengamanan (Pos Pam) Nataru Pelabuhan L. Say Maumere, Kabupaten Sikka, Rabu(24/12/2025). Kegiatan pengamanan tersebut melibatkan personel gabungan dari TNI, Polri, KSOP Pelabuhan Maumere, […]

  • Apel Gabungan Posko Terpadu Nataru 2025–2026 Digelar di Pelabuhan Poto Tano

    Apel Gabungan Posko Terpadu Nataru 2025–2026 Digelar di Pelabuhan Poto Tano

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka pengamanan dan pelayanan arus Natal Tahun 2025 dan Tahun Baru 2026, telah dilaksanakan Apel Gabungan Posko Terpadu di Pelabuhan Poto Tano, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Rabu (31/12/2025) pagi. Apel gabungan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut dipimpin oleh Kp3 Laut Tano, Aiptu Zulkarnaen, dan berlangsung dengan aman […]

  • Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Babinsa Gelar Komsos di Ndona Timur

    Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Babinsa Gelar Komsos di Ndona Timur

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Ende — Dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah (Pamwil) di wilayah binaannya, Sabtu (23/8/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.25 WITA tersebut dilaksanakan di Dusun Wololele, Desa Sokoria Selatan, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende. Babinsa […]

  • Silaturahmi di Kediaman Ketua KKS Kota Bima, Dandim 1608/Bima Tekankan Kebersamaan dan Sinergi

    Silaturahmi di Kediaman Ketua KKS Kota Bima, Dandim 1608/Bima Tekankan Kebersamaan dan Sinergi

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kota Bima – Pada hari Jumat, 2 Januari 2025, Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom., M.Sc., beserta istri mengadakan kegiatan silaturahmi dengan Paguyuban Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKS). Kegiatan tersebut berlangsung di kediaman Bapak Zainudin, Ketua Paguyuban KKS, Kota Bima. Danramil 01/Rasanae Kapten Inf Bambang Irawan turut mendampingi. Silaturahmi ini merupakan bagian dari […]

  • Mayor Inf Sambudi Berikan Edukasi Bahaya Bullying di Waingapu

    Mayor Inf Sambudi Berikan Edukasi Bahaya Bullying di Waingapu

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur. Kasdim 1601/Sumba Timur, Mayor Inf Sambudi melaksanakan kegiatan pemberian materi tentang perundungan (bullying) kepada para siswa-siswi SMP Muhammadiyah Waingapu, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Sabtu (27/09/2025). Dalam kegiatan ini, Mayor Inf Sambudi menjelaskan secara rinci mengenai pengertian perundungan, jenis-jenis perundungan, serta dampak negatif yang ditimbulkannya baik bagi korban maupun […]

  • TNI Jamin Keamanan dan Ketertiban dalam Penyaluran Bantuan Pangan Nasional

    TNI Jamin Keamanan dan Ketertiban dalam Penyaluran Bantuan Pangan Nasional

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa Besar, Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Babinsa Desa Prode SP 3 Koramil 1607-02/Empang Kodim 1607/Sumbawa, Serda Abd Muntolib melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan bahan pangan nasional kepada masyarakat kurang mampu di Aula Kantor Desa Prode SP 3, Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa, Senin (22/7/2025). Kegiatan penyaluran bantuan pangan berupa […]

expand_less