Kodim 1615/Lombok Timur Doakan Korban Bencana Alam di Aceh, Sumut, dan Sumbar
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 31 Des 2025
- comment 0 komentar

Lombok Timur – Personel Kodim 1615/Lombok Timur melaksanakan kegiatan doa bersama dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026, sekaligus mendoakan para korban bencana alam yang terjadi di Daerah Istimewa Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Rabu (31/12/2025).
Kegiatan Doa bersama ini dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur atas pengabdian yang telah dijalani selama tahun 2025, serta sebagai bentuk kepedulian dan empati terhadap saudara-saudara sebangsa yang terdampak bencana alam di beberapa wilayah Indonesia.
Dalam suasana yang khidmat dan penuh kebersamaan, seluruh personel memanjatkan Doa agar para korban diberikan ketabahan, keselamatan, serta kekuatan dalam menghadapi musibah. Selain itu, Doa juga dipanjatkan agar Bangsa Indonesia senantiasa diberikan perlindungan, kedamaian, dan keselamatan dalam memasuki tahun yang baru.
Melalui kegiatan Doa bersama ini, diharapkan dapat semakin mempererat kebersamaan dan soliditas antar personel Kodim 1615/Lombok Timur, sekaligus menumbuhkan nilai-nilai keimanan, kepedulian sosial, dan semangat pengabdian kepada Bangsa dan Negara.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar