Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Amankan Malam Pergantian Tahun, Kodim Loteng Siapkan Tim Patroli Mobile

Amankan Malam Pergantian Tahun, Kodim Loteng Siapkan Tim Patroli Mobile

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
  • comment 0 komentar

Lombok Tengah – Kodim 1620/Lombok Tengah menggelar apel puncak kesiapsiagaan dalam rangka pengamanan perayaan malam pergantian tahun 2025 -2026. Langkah ini diambil guna memastikan situasi keamanan di seluruh wilayah Kabupaten Lombok Tengah tetap kondusif.

Dandim 1620/Lombok Tengah, Letkol Arm Karimmuddin Rangkuti, menegaskan bahwa seluruh personel telah disiagakan untuk memback-up kepolisian di titik-titik strategis. Fokus pengamanan meliputi pusat keramaian, objek vital nasional, serta kawasan wisata primadona seperti Kawasa Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika yang diprediksi akan mengalami lonjakan pengunjung.

“Hari ini kita melaksanakan apel puncak siaga pengamanan tahun baru. Personel Babinsa di tiap koramil sudah kami instruksikan untuk bersinergi dengan Polri dan tokoh masyarakat guna memantau pergerakan massa di tingkat desa,” ujar Letkol Arm Karimmuddin Rangkuti saat memimpin apel di Lapangan Makodim, Rabu (31/12/2025).

Fokus pada pengamanan, Dandim menekankan meskipun situasi di Lombok Tengah berbeda dengan wilayah lain, itu bukan menjadi patokan bagi anggota kodim untuk landai melihat situasi yang terjadi baik selama maupun sesudah perayaan malam pergantian tahun.

Selain pengamanan statis di pos-pos terpadu, Kodim 1620/Loteng juga menerjunkan tim patroli bergerak (mobile) 24 jam. Tim ini bertugas mengantisipasi potensi gangguan keamanan seperti aksi balap liar, penggunaan petasan berbahaya, hingga kerumunan yang berisiko menimbulkan gesekan antarwarga di malam pergantian tahun.

Letkol Arm Karimmuddin Rangkuti mengimbau masyarakat agar merayakan pergantian tahun dengan bijak dan tidak berlebihan. Ia menekankan pentingnya menjaga toleransi dan ketenangan umum demi kenyamanan bersama.

“Kami tidak ingin keceriaan malam tahun baru tercederai oleh insiden yang tidak diinginkan. Kekuatan penuh kami kerahkan demi menjamin masyarakat Lombok Tengah dapat menyambut tahun baru dengan aman, nyaman, dan damai,” tegasnya.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil Maurole Jaga Kamtibmas dan Pererat Hubungan dengan Warga Desa Detumbewa

    Babinsa Koramil Maurole Jaga Kamtibmas dan Pererat Hubungan dengan Warga Desa Detumbewa

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Detumbewa, Kecamatan Detukeli, pada Senin pagi, 1 Desember 2025, pukul 09.42 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah sekaligus menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat, sehingga tercipta suasana aman dan kondusif. Kehadiran […]

  • Babinsa dan Polsek Tabundung Latih PBB untuk Calon Paskibraka Tingkat Kecamatan

    Babinsa dan Polsek Tabundung Latih PBB untuk Calon Paskibraka Tingkat Kecamatan

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 04/Tabundung, Kodim 1601/Sumba Timur Kopka Y. Yupiter B dan Pratu Denis bersama anggota Polsek Tabundung,melaksanakan kegiatan pelatihan baris-berbaris (PBB) kepada para siswa calon anggota Paskibraka tingkat Kecamatan Tabundung,Kegiatan yang berlangsung di wilayah Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur,pada Hari Sabtu (26/07/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter disiplin, tanggung jawab, serta meningkatkan rasa […]

  • Jaga Kelestarian Alam, Koramil Komodo Bersihkan Pantai Binongko dan Tanam Seribu Pohon

    Jaga Kelestarian Alam, Koramil Komodo Bersihkan Pantai Binongko dan Tanam Seribu Pohon

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Labuan Bajo – Sebagai wujud kepedulian terhadap kelestarian lingkungan hidup, Koramil 1630-01/Komodo melaksanakan kegiatan pembersihan pantai dan penghijauan pada Jumat, 19 Desember 2025. Kegiatan ini berlangsung di Pantai Binongko, Kelurahan Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Aksi pembersihan pantai dilaksanakan sebagai upaya menjaga kebersihan kawasan pesisir agar tetap bersih, sehat, dan indah. Kegiatan ini […]

  • Cegah Pencurian Ternak, Babinsa Komsos dan Ajak Warga Aktif Ronda Malam

    Cegah Pencurian Ternak, Babinsa Komsos dan Ajak Warga Aktif Ronda Malam

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu jajaran Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Amos Luta melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga di Desa Katikuluku, Kecamatan Matawai La Pawu, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (29/10/2025). Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap situasi keamanan di wilayah binaan, menyusul maraknya laporan pencurian hewan ternak yang meresahkan […]

  • Babinsa Syamsuddin Ingatkan Warga Desa Woro Pastikan Rumah Aman Saat Musim Bersih Ladang

    Babinsa Syamsuddin Ingatkan Warga Desa Woro Pastikan Rumah Aman Saat Musim Bersih Ladang

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Bima,Bolo _ Pada Jumat, 17 Oktober 2025, anggota Babinsa Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan ronda malam di beberapa desa wilayah Kabupaten Bima. Serka Ibrahim di Desa Bontokape mengajak warga dan remaja untuk menjauhi konsumsi minuman beralkohol dan obat terlarang demi kesehatan dan ketentraman lingkungan. Ia juga mengimbau warga agar rutin melaksanakan ronda malam secara bergilir guna mencegah […]

  • Babinsa Koramil 1607-04/Alas Sampaikan Dukungan Penuh untuk Program Cegah Stunting

    Babinsa Koramil 1607-04/Alas Sampaikan Dukungan Penuh untuk Program Cegah Stunting

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam percepatan penanganan stunting, Babinsa Desa Baru Koramil 1607-04/Alas, Sertu Syamsu Wijaya, menghadiri kegiatan Rapat Rembug Stunting Tahun 2025 yang dilaksanakan di Aula Graha Purnama Kantor Desa Baru, Kecamatan Alas, Senin (21/7/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh unsur pemerintahan desa, perwakilan Puskesmas Alas, kader posyandu, tokoh masyarakat, serta […]

expand_less