Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » ‎Sinergi TNI–Polri dan Pemda, Kodim 1607/Sumbawa Jaga Keamanan Wilayah Jelang Natal dan Tahun Baru
NTB

‎Sinergi TNI–Polri dan Pemda, Kodim 1607/Sumbawa Jaga Keamanan Wilayah Jelang Natal dan Tahun Baru

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 29 Des 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Besar — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2026, personel Kodim 1607/Sumbawa bersama unsur TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah melaksanakan patroli gabungan di wilayah Kota Sumbawa Besar, Senin malam (29/12/2025).

‎Kegiatan patroli dimulai dari Makodim 1607/Sumbawa dengan rute Pos Kota, Gereja Katolik, hingga wilayah Semota. Patroli gabungan ini dilaksanakan sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya umat Kristiani yang melaksanakan rangkaian ibadah Natal dan masyarakat yang beraktivitas pada malam hari.

‎Selain melakukan pemantauan situasi wilayah, personel patroli gabungan juga menghimbau masyarakat untuk turut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kewaspadaan, serta menghindari aktivitas yang melanggar hukum dan dapat mengganggu ketertiban umum.

‎Pihak Kodim 1607/Sumbawa menegaskan bahwa patroli gabungan ini merupakan wujud nyata sinergitas TNI–Polri dan Pemerintah Daerah dalam menciptakan situasi wilayah yang aman, damai, dan kondusif selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2026.

‎Melalui patroli terpadu ini, diharapkan seluruh rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar, serta masyarakat dapat merayakannya dengan penuh rasa aman dan nyaman.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1628/Sumbawa Barat Laksanakan PAM Pertandingan Sepak Bola di GOR Lalu Mangaparang

    Kodim 1628/Sumbawa Barat Laksanakan PAM Pertandingan Sepak Bola di GOR Lalu Mangaparang

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan kegiatan olah raga masyarakat, personel Kodim 1628/Sumbawa Barat melaksanakan pengamanan (PAM) pertandingan sepak bola yang berlangsung di Gor Mangaparang lingkungan Bugis Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat. Kamis,(17/07/2025) Pengamanan ini dilakukan guna memastikan jalannya pertandingan dengan aman, tertib, dan kondusif, sekaligus mengantisipasi potensi gangguan […]

  • Babinsa Wolowaru Laksanakan Komsos dan Pamwil, Warga Maubasa Sambut Antusias

    Babinsa Wolowaru Laksanakan Komsos dan Pamwil, Warga Maubasa Sambut Antusias

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, — Dalam rangka meningkatkan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Muksin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Monitoring dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Maubasa, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, pada Sabtu (16/08/2025) pukul 11.30 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok aparat Komando […]

  • Meningkatkan Kesadaran Dalam Penegakan Hukum, Babinsa Timuhun Atensi Sosialisasi PKDRT Dan PPMI

    Meningkatkan Kesadaran Dalam Penegakan Hukum, Babinsa Timuhun Atensi Sosialisasi PKDRT Dan PPMI

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka meningkatkan pemahaman masyarakat terkait Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia, Pemdes Timuhun bersinergi bersama Dinas Pemberdayaan dan Perlindungan Anak menggelar kegiatan sosialisasi PKDRT Dan PPMI, Selasa ( 04/11/25 ). Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Desa Timuhun, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung ini dihadiri oleh Perbekel Desa Timuhun […]

  • Meriah! Bali International Trail Run 2025 Warnai HUT ke-80 RI di KEK Kura-Kura
    NTT

    Meriah! Bali International Trail Run 2025 Warnai HUT ke-80 RI di KEK Kura-Kura

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Denpasar – Ribuan pelari memadati Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kura-Kura Bali, Serangan, Denpasar Selatan, Sabtu (9/8/2025) dalam ajang Bali Internasional Trail Run menyambut HUT ke-80 Kemerdekaan RI. Acara dibuka oleh Ketua Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Luhut Binsar Pandjaitan didampingi Forkopimda Bali. Kegiatan ini diikuti sekitar 3.000 peserta dari berbagai daerah yang […]

  • Babinsa Himbau ke Warga Konsleting Listrik di SMK Negeri 4 Denpasar Sudah Padam, Tidak Ada Korban Jiwa

    Babinsa Himbau ke Warga Konsleting Listrik di SMK Negeri 4 Denpasar Sudah Padam, Tidak Ada Korban Jiwa

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Pada hari Kamis, 16 Oktober 2025, pukul 09.10 Wita, telah terjadi konsleting pada panel listrik di SMK Negeri 4 Denpasar, Jalan Drupadi, Banjar Kedaton, Desa Sumerta Kelod, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar. Beruntung, kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerusakan yang parah. Babinsa Desa Sumerta Kelod, Sertu Mega Arya Susartana, dengan […]

  • Serda Mulyadin Hadiri Musyawarah Desa DTSEN, Wujud Dukungan TNI terhadap Pembangunan Data Akurat

    Serda Mulyadin Hadiri Musyawarah Desa DTSEN, Wujud Dukungan TNI terhadap Pembangunan Data Akurat

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 45
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Kelurahan Arab Kenangan, Serda Mulyadin dari Koramil 1628-01/Taliwang, menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah di tingkat desa dengan menghadiri Musyawarah Desa Pemutakhiran Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) yang digelar di Aula Kantor Kelurahan Arab Kenangan, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (14/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.45 Wita tersebut […]

expand_less