Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam, Jaga Keamanan Wilayah

Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam, Jaga Keamanan Wilayah

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota piket Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan patroli malam di wilayah binaan, Sabtu malam (27/12/2025).

Kegiatan patroli tersebut dipimpin oleh Serda Mursaha selaku petugas piket Koramil 1628-01/Taliwang, dimulai pada pukul 21.00 WITA dengan menyasar area sekitar wilayah Koramil dan lingkungan permukiman warga.

Selain melakukan pemantauan situasi keamanan, patroli juga diisi dengan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan di lingkungan masing-masing. Upaya ini dilakukan sebagai langkah preventif guna menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif.

“Patroli ini merupakan bagian dari tugas rutin Koramil untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mempererat komunikasi antara TNI dan warga,” ujar Serda Mursaha di sela kegiatan.

Hasil dari pelaksanaan patroli menunjukkan situasi wilayah Koramil 1628-01/Taliwang dalam keadaan aman dan kondusif, serta seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar.

Sementara itu, untuk hari Minggu (28/12/2025), Koramil 1628-01/Taliwang telah merencanakan sejumlah kegiatan lanjutan di wilayah binaan, di antaranya monitoring wilayah oleh Babinsa Kelurahan Menala Serda A. Rahman, Babinsa Desa Lalar Liang Serda Sulaiman, Babinsa Desa Batu Putih Serda Edison, serta Babinsa Desa Sermong Serda Ruslin yang akan melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dan monitoring wilayah.

Melalui kegiatan rutin ini, Koramil 1628-01/Taliwang berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan serta mendukung terciptanya lingkungan yang aman, tertib, dan nyaman.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peduli Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Adakan Ternak Ayam

    Peduli Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Adakan Ternak Ayam

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Baen – Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Baen mendukung program ketahanan pangan melalui peternakan ayam potong di Pos Baen, Desa Nainaban, Kec. Bikomi Nilulat, Kab. TTU. Rabu (22/10) Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka mendukung program pemerintah untuk dapat terus menjaga keberlangsungan pangan yang ada, khususnya di perbatasan. Kegiatan ini juga bertujuan untuk […]

  • TNI Hadir Bantu Masyarakat: Kodim 1612/Manggarai Gelar Pasar Murah Sambut HUT ke-80

    TNI Hadir Bantu Masyarakat: Kodim 1612/Manggarai Gelar Pasar Murah Sambut HUT ke-80

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    MANGGARAI, NTT — Dalam semangat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Komando Distrik Militer (Kodim) 1612/Manggarai menggelar acara pasar murah yang bertujuan langsung untuk meringankan beban ekonomi masyarakat. Acara yang dipimpin oleh Serka Blasius Ndahu ini berlangsung di Lapangan Umum Manggarai pada 22 September 2025 dan menjadi wujud nyata dari komitmen […]

  • Babinsa Tambora Hadiri Syukuran Warga dan Laksanakan Ronda Malam di Dusun Nusantara

    Babinsa Tambora Hadiri Syukuran Warga dan Laksanakan Ronda Malam di Dusun Nusantara

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Pekat, NTB  11 Desember 2025 – Koramil 1614-05/Pekat terus memperkuat kegiatan patroli dan ronda malam untuk menjaga keamanan wilayah. Pada Kamis malam, Babinsa Desa Tambora, Serda Maman, melaksanakan kontrol dan pemantauan terhadap warga binaan yang sedang melaksanakan ronda malam di Dusun Nusantara. Selama kegiatan, Serda Maman menyempatkan diri untuk berdialog dan kongkow santai bersama warga. […]

  • TMMD Kodim 1606 Mataram Sosialisasikan Hidup Sehat dan Siaga Bencana

    TMMD Kodim 1606 Mataram Sosialisasikan Hidup Sehat dan Siaga Bencana

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-126 Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lombok Barat (Lobar) menggelar sosialisasi kesehatan lingkungan dan penanggulangan bencana alam di Rumah Produksi Gula Aren, Dusun Tempos Madani, Desa Giri Madia, Kecamatan Lingsar, Lobar, Sabtu […]

  • Bati Tuud Koramil 1623-02/Abang turut berpartisipasi lepas peserta lomba gerak jalan pelajar SD.

    Bati Tuud Koramil 1623-02/Abang turut berpartisipasi lepas peserta lomba gerak jalan pelajar SD.

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Bati Tuud Koramil 1623-02/Abang Peltu Ida Bagus Ngurah Wahyuda bersama Forum komunikasi pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Abang, melepas peserta lomba gerak jalan tingkat pelajar Sekolah Dasar (SD) putra dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025 di wilayah Kec.Abang. Peserta lomba gerak jalan tingkat pelajar SD putra se-Kec.Abang melaksanakan start di Terminal Parkir […]

  • Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Gerakan Pangan Murah (GPM) untuk Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan

    Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Gerakan Pangan Murah (GPM) untuk Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP), Kodim 1628/Sumbawa Barat melalui Koramil 1628-01/Taliwang menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM), bertempat di Lapangan Poli, Kelurahan Sampir, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Rabu (20/8/2025), pukul 07.00 WITA Adapun komoditas yang disalurkan berupa beras kemasan 5 kilogram dengan harga […]

expand_less