Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Desa Pela Ajak Warga Waspada dan Jaga Ketertiban di Lingkungan

Babinsa Desa Pela Ajak Warga Waspada dan Jaga Ketertiban di Lingkungan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
  • comment 0 komentar

Monta – Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan patroli teritorial dan ronda malam pada Jumat malam, 26 Desember 2025, dengan tujuan memastikan terjaganya keamanan dan ketertiban di berbagai desa wilayah Kecamatan Monta dan sekitarnya.

Pertama, Serka Arya Toni Haris dari Babinsa P Kuta, Kecamatan Parado, melakukan patroli serta sosialisasi tentang pentingnya Koperasi Desa Merah Putih. Ia menjelaskan bahwa koperasi ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, membuka lapangan kerja baru, menstabilkan harga kebutuhan pokok, serta memberdayakan UMKM dan petani. Serka Arya menitipkan harapan besar kepada seluruh perangkat desa, tokoh agama, dan tokoh masyarakat untuk mendukung program Presiden Prabowo Subianto sesuai Inpres No. 17 Tahun 2025 terkait percepatan pembangunan gerai dan pergudangan koperasi desa.

Di Desa Pela, Serda Muhammad bersama warga Rt 02/Rw 01 menggelar patroli Siskamling. Dalam rangka menjaga ketertiban, Babinsa memberikan himbauan agar warga tidak mudah terprovokasi hal-hal yang merugikan serta selalu waspada. Ia juga mengajak masyarakat untuk menyelesaikan permasalahan secara kekeluargaan dan melapor kepada aparat desa atau Babinsa ketika diperlukan.

Serka Maman dari Desa Sie mengingatkan warga betapa pentingnya menjaga situasi Kamtibmas. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan mempertahankan semangat gotong royong serta tolong-menolong antar tetangga agar tercipta hubungan harmonis dalam kehidupan sehari-hari.

Sementara itu, Serma Saharullah dari Desa Tangga Baru Rato turut serta melakukan patroli bersama anak muda. Ia secara tegas mengingatkan agar generasi muda menjauhi tindak kejahatan seperti pencurian, peredaran narkoba dan moras. Ia juga mengimbau agar segala hal mencurigakan dilaporkan kepada aparat yang berwenang dan tidak main hakim sendiri demi keamanan dan ketertiban lingkungan.

Patroli Siskamling yang dilakukan Babinsa Koramil 1608-07/Monta berlangsung tertib, aman, dan lancar, menunjukkan komitmen tinggi TNI dalam menjaga keamanan di wilayah perdesaan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Warga, Bak Induk Mata Air Desa Watubaing Segera Dibangun

    Sinergi TNI dan Warga, Bak Induk Mata Air Desa Watubaing Segera Dibangun

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-02/Talibura Kodim 1603/Sikka, Praka Mulyadin, melaksanakan kegiatan peletakan batu pertama sekaligus pengerjaan bak induk di mata air Desa Watubaing, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan sarana air bersih bagi masyarakat setempat, Rabu(10/09/2025). Dalam kesempatan tersebut, Praka Mulyadin menyampaikan bahwa pembangunan bak induk ini sangat penting untuk memastikan […]

  • Babinsa Awasi Penyaluran Beras Bantuan di Lebatukan

    Babinsa Awasi Penyaluran Beras Bantuan di Lebatukan

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 54
    • 0Komentar

    Lebatukan, Lembata — Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Kopda Edmon Florentinus E. Simenes melaksanakan kegiatan pendampingan dan pengawasan penyaluran bantuan pangan Cadangan Beras Pemerintah atau CBP kepada masyarakat penerima manfaat di Desa Lewoeleng dan Desa Lamadale Kecamatan Lebatukan Kabupaten Lembata. Senin 28 Juli 2025 Kegiatan ini dilaksanakan untuk memastikan bantuan beras CBP yang disalurkan pada periode bulan […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Tingkatkan Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos di Desa Liselande

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Tingkatkan Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos di Desa Liselande

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kecamatan Kotabaru, Serka Densius Berno, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Liselande, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.52 Wita hingga selesai, berjalan lancar, tertib, dan aman. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah guna mewujudkan Kamtibmas di wilayah binaan serta memberikan rasa […]

  • Babinsa Koramil 1614-02/Kempo Gencarkan Ronda Malam Bersama Warga

    Babinsa Koramil 1614-02/Kempo Gencarkan Ronda Malam Bersama Warga

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Kempo,NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1614-02/Kempo melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga binaan pada Senin, 22 Desember 2025. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Babinsa Desa Songgajah Serda Irwan melaksanakan ronda malam bersama warga di Dusun Mada Safahu, […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bersinergi Awasi Persiapan Acara Seremonial Adat di Ende

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bersinergi Awasi Persiapan Acara Seremonial Adat di Ende

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Bili, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dan pengawasan wilayah (Pamwil) di Desa Nanganesa, Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya menjaga keamanan dan kekondusifan lingkungan, sekaligus mempererat silaturahmi dengan warga binaan. Pada kegiatan yang digelar Sabtu pagi pukul 09.40 WITA tersebut, Babinsa melakukan pemantauan langsung lokasi pembuatan tenda […]

  • Dandim 1613 Sumba Barat Pimpin Upacara 17-an di Makodim

    Dandim 1613 Sumba Barat Pimpin Upacara 17-an di Makodim

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., memimpin pelaksanaan upacara bendera tanggal 17 di Lapangan Apel Makodim 1613/Sumba Barat, pada Senin (17/11/2025). Upacara rutin bulanan ini diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS Kodim sebagai bagian dari pembinaan tradisi kejuangan serta peningkatan kedisiplinan personel. Dalam amanatnya, Dandim menyampaikan pentingnya […]

expand_less