Satgas Yonif 743/PSY Ubah Mobil Dinas Jadi Mobil Natal Penuh Kasih Bawa Damai Dan Sukacita Di Papua Sambut Natal 2025
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 26 Des 2025
- comment 0 komentar

Suasana Kota Mulia tampak berbeda menjelang perayaan Natal 2025. Satgas Yonif 743/PSY menghadirkan kebahagiaan dengan menggelar kegiatan Natal yang penuh kasih dan keceriaan, Kamis (25/12/2025).
Mobil Satgas 743 disulap menjadi mobil Natal yang meriah, lengkap dengan pernak-pernik Natal dan kehadiran Santa Claus yang membagikan bingkisan Natal langsung ke rumah-rumah masyarakat. Kegiatan door to door tersebut disambut meriah oleh masyarakat dengan senyum dan tawa penuh sukacita.
Dansatgas Yonif 743/PSY Letkol Inf Hery Mujiono menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI kepada masyarakat Papua. Menurutnya, kehadiran Satgas 743 tidak hanya menjaga kedaulataan tetapi juga membawa kasih, kedamaian, dan kebahagiaan di hari Natal tahun 2025.
“Kami ingin masyarakat merasakan bahwa Pemerintah Indonesia dan TNI selalu hadir dan peduli terutama dalam mendukung kegiatan keaagamaan,” ungkap Dansatgas.
Ketua Klasis GIDI Wilayah Yamo, Pdt. Telius Wonda, memberikan apresiasi atas kegiatan tersebut. Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia dan Satgas Yonif 743/PSY yang telah menghadirkan sukacita Natal bagi masyarakat Kota Mulia.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar