Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Ibadah Natal di Kalabahi Barat Berjalan Aman Berkat Pengamanan Gabungan

Ibadah Natal di Kalabahi Barat Berjalan Aman Berkat Pengamanan Gabungan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
  • comment 0 komentar

NTT—ALOR—,Babinsa Desa Langkuru Utara, Pratu Virdiansyah F. Wojo N. Gale, melaksanakan monitoring dan pengamanan kegiatan Ibadah Natal di Gereja Syalom Sawa Lama, Jalan H. Juanda, RT 03/RW 06, Kelurahan Kalabahi Barat, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, pada Jumat, 26 Desember 2024.

Kegiatan pengamanan berlangsung sejak pukul 07.00 WITA hingga 08.45 WITA sebagai bentuk dukungan TNI terhadap kelancaran serta keamanan umat Kristiani dalam melaksanakan Ibadah Natal. Monitoring dilakukan guna memastikan kegiatan keagamaan berjalan tertib, aman, dan kondusif.

Ibadah Natal tersebut dipimpin oleh Cavik Febriani K. Sailana, S.Th., dengan mengangkat tema “Taat dan Setia: Buah dari Iman”. Jumlah jemaat yang hadir diperkirakan sekitar 70 orang, yang mengikuti rangkaian ibadah dengan penuh khidmat.

Pengamanan kegiatan melibatkan unsur gabungan, antara lain Polres Alor sebanyak 2 personel, Kodim 1622/Alor sebanyak 4 personel, Satpol PP Kabupaten Alor sebanyak 2 personel, serta Dinas Perhubungan Kabupaten Alor sebanyak 3 personel. Sinergi antarinstansi ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman bagi jemaat.

Selama pelaksanaan ibadah, tidak ditemukan hal-hal menonjol maupun gangguan keamanan. Pada pukul 08.45 WITA, kegiatan Ibadah Natal selesai dilaksanakan dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Atasi Tantangan Beternak Sapi, Babinsa Batununggul Atensi Sosialisasi KKN Unud

    Atasi Tantangan Beternak Sapi, Babinsa Batununggul Atensi Sosialisasi KKN Unud

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berbagai upaya terus dilakukan mahasiswa KKN PPM Periode XXXI tahun 2025 Universitas Udayana dalam rangka meningkatkan pengembangan usaha peternakan di Desa Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Upaya tersebut diwujudkan para mahasiswa ini dengan menggelar Sosialisasi Peluang dan Tantangan Usaha Ternak Sapi di Desa Batununggul serta Demonstrasi Pengolahan Pakan Ternak Tahan Lama,Selasa ( 05/08/25 […]

  • TNI dan Rakyat Semakin Dekat, Babinsa Gelar Kegiatan Teritorial di Kota Baru

    TNI dan Rakyat Semakin Dekat, Babinsa Gelar Kegiatan Teritorial di Kota Baru

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka meningkatkan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1602-04/Kota Baru, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Teritorial (Puldata Ter) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) pada Sabtu (19/7) pukul 10.40 WITA, bertempat di Desa Loboniki, Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Ende. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam […]

  • Piket Koramil 1628-02/Sekongkang Laksanakan Patroli Malam, Pastikan Kondisi Wilayah Aman Terkendali

    Piket Koramil 1628-02/Sekongkang Laksanakan Patroli Malam, Pastikan Kondisi Wilayah Aman Terkendali

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Piket Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan patroli malam sebagai bagian dari tugas rutin pengamanan wilayah binaan. Kegiatan ini dilakukan untuk memantau situasi dan kondisi lingkungan, khususnya di sekitar instansi pemerintahan yang menjadi objek vital. Dalam pelaksanaan patroli pada Minggu (31/08/2025) hingga pukul 01.30 WITA, personel Koramil 1628-02/Sekongkang memantau langsung kondisi Kantor Camat […]

  • Babinsa Koramil 1625-02/Aimere Ikut Musdes Perencanaan Pembangunan Desa Keligejo

    Babinsa Koramil 1625-02/Aimere Ikut Musdes Perencanaan Pembangunan Desa Keligejo

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-02/Aimere, Desa Keligejo, Sertu Carles Haban, pada Rabu (17/9/2025) pukul 10.00 Wita hingga selesai, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) Penetapan RKPDES dan APBDES Desa Keligejo Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Aula Kantor Desa Keligejo, Kecamatan Aimere. Kegiatan Musdes ini dihadiri oleh perwakilan masyarakat dari setiap RT yang menjadi pemanfaat langsung […]

  • Pasi Log Pimpin Upacara, Kodim 1612/Manggarai Hidupkan Nilai Kejuangan

    Pasi Log Pimpin Upacara, Kodim 1612/Manggarai Hidupkan Nilai Kejuangan

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    MANGGARAI – Di bawah sorotan matahari pagi yang menyapu Lapangan Apel Makodim 1612/Manggarai, Senin (22/12/2025), hening seketika pecah oleh derap langkah tegap para prajurit. Di Jalan Banteng, Kelurahan Mbaumuku, semangat nasionalisme tidak sekadar diucapkan, melainkan dihidupkan kembali melalui Upacara Bendera mingguan yang berlangsung dengan penuh kekhidmatan. Momentum sakral ini menjadi panggung bagi Kodim 1612/Manggarai untuk […]

  • Tingkatkan Kepedulian Sosial, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Ajak Warga Jaga Keharmonisan Keluarga

    Tingkatkan Kepedulian Sosial, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Ajak Warga Jaga Keharmonisan Keluarga

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 54
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Minggu 19 Oktober 2025, Dengan Keakraban dan Kepedulian, TNI Hadir Menjadi Solusi di Tengah Rakyat, Sertu Mayo Rocha, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga binaan di Kelurahan Tubuhue, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Dalam kegiatan yang berlangsung secara santai dan penuh keakraban tersebut, Sertu Mayo Rocha duduk […]

expand_less