Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa, Linmas, dan Pecalang Jaga Natal Damai

Babinsa, Linmas, dan Pecalang Jaga Natal Damai

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
  • comment 0 komentar

Mataram, NTB – Perayaan ibadah Natal jemaat Kristiani dan Protestan di wilayah Cakranegara, Kota Mataram, berlangsung aman, tertib, dan penuh khidmat. Kondusifnya pelaksanaan ibadah tersebut tidak terlepas dari sinergi antara Bintara Pembina Desa (Babinsa) Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-01/Cakranegara, pecalang, dan Linmas yang secara bersama-sama melakukan pengamanan di sekitar lokasi gereja, Kamis siang (25/12/2025).

Pengamanan dilaksanakan dengan mengedepankan pendekatan humanis dan persuasif, sehingga jemaat dapat menjalankan ibadah dengan rasa aman dan nyaman. Aparat pengamanan tampak menyatu dengan masyarakat, mengatur arus keluar-masuk jemaat, serta memastikan lingkungan sekitar gereja tetap tertib dan kondusif.

Babinsa Kelurahan Cakranegara Serka Joni, anggota Koramil 1606-01/Cakranegara, menegaskan bahwa kehadiran Babinsa bersama unsur masyarakat merupakan bagian dari komitmen menjaga toleransi dan stabilitas keamanan wilayah.

“Kami hadir untuk memastikan umat Kristiani dan Protestan dapat melaksanakan ibadah Natal dengan aman, nyaman, dan penuh khidmat. Pengamanan ini bukan sekadar tugas, tetapi wujud nyata komitmen kami dalam menjaga toleransi serta stabilitas keamanan wilayah,” ujar Serka Joni.

Sementara itu, Lurah Cakranegara, I Komang Oka Tri Cahyadi Putra, S.STP., M.H., mengapresiasi kolaborasi lintas unsur yang terbangun dalam pengamanan Natal tahun ini. Menurutnya, keterlibatan Babinsa, pecalang, dan Linmas mencerminkan kuatnya semangat kebersamaan di tengah keberagaman masyarakat.

“Kehadiran seluruh unsur pengamanan ini menunjukkan bahwa nilai toleransi dan kebersamaan benar-benar hidup di Cakranegara. Keamanan wilayah adalah tanggung jawab bersama, dan kolaborasi seperti inilah yang memperkuat harmoni sosial,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan Ratu Suardika, anggota Linmas Kelurahan Cakranegara, yang menekankan pentingnya pendekatan humanis dalam setiap kegiatan pengamanan.

“Kami menjalankan pengamanan dengan rasa tanggung jawab dan mengedepankan sikap saling menghormati. Tujuan utama kami adalah memastikan saudara-saudara kita dapat beribadah dengan tenang, sekaligus menjaga situasi wilayah tetap aman dan kondusif,” tuturnya.

Sinergi Babinsa, pecalang, dan Linmas ini menjadi bukti nyata bahwa toleransi antarumat beragama dan kepedulian terhadap keamanan wilayah terus terjaga di Kota Mataram. Momentum perayaan Natal pun menjadi refleksi kuatnya persatuan dan kebhinekaan dalam kehidupan bermasyarakat. (Pendim 1606)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kehadiran Babinsa dalam Musdes Desa Watukobu, Wujud Sinergi TNI dan Pemerintah Desa
    NTB

    Kehadiran Babinsa dalam Musdes Desa Watukobu, Wujud Sinergi TNI dan Pemerintah Desa

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka Serma La Ngkawea Menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) Khusus Pembahasan dan Penetapan APBDes Perubahan Desa Watukobu Tahun Anggaran 2025 bertempat di kantor desa watukobu, Kec. Kewapante, Kab. Sikka, Sabtu(02/08/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 40 orang, termasuk PJ Kades Watukobu, Sekretaris BPD Desa Watukobu, Kepala UPTD Puskesmas Kewapante, PD Desa […]

  • Upaya selamatkan warga dari bahaya narkoba, Babinsa 1623-01/Karangasem hadiri sosialisasi peran serta masyarakat dalam P4GN.

    Upaya selamatkan warga dari bahaya narkoba, Babinsa 1623-01/Karangasem hadiri sosialisasi peran serta masyarakat dalam P4GN.

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Tegalinggah Koramil 1623-01/Karangasem Serka I Komang Kasna menghadiri kegiatan sosialisasi peran serta masyarakat dalam upaya pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, di Aula Kantor Desa Tegalinggah Kec/Kab.Karangasem, pada Jumat (26/09/25). Kegiatan sosialisasi diselenggarakan oleh pemerintah Desa Tegalinggah, turut hadir dalam kegiatan tersebut Perbekel Desa Tegalinggah, Babinsa Tegalinggah, Sekdes Desa Tegalinggah, […]

  • Tali Asih sebagai Ungkapan Belasungkawa dan Kebersamaan Keluarga Besar TNI

    Tali Asih sebagai Ungkapan Belasungkawa dan Kebersamaan Keluarga Besar TNI

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 201
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pemberian tali asih kepada keluarga almarhum Prada Lucky Chepril Saputra Nemo menjadi wujud nyata belasungkawa dan kebersamaan dari keluarga besar Persit Kodim 1627/RN. Ketua Cabang, Ny. Sarlita Rahmawati, S.E., M.Pd., memimpin langsung kegiatan ini sebagai tanda perhatian dan rasa hormat kepada keluarga yang ditinggalkan. Kehadiran Persit bersama jajaran di tengah keluarga almarhum […]

  • Situasi Kondusif, Keberangkatan Kapal Garda Maritim 3 dari Pantai Baru Berjalan Lancar

    Situasi Kondusif, Keberangkatan Kapal Garda Maritim 3 dari Pantai Baru Berjalan Lancar

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas transportasi laut, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru melaksanakan kegiatan pengamanan di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Kamis, 25 Desember 2025. Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Serda Ismail Rahadat. Pengamanan dimulai pada pukul 08.30 WITA, bertepatan dengan persiapan keberangkatan Kapal […]

  • Sertu Ismail Bersama Guru SDN 3 Jereweh Sukseskan Program MBG

    Sertu Ismail Bersama Guru SDN 3 Jereweh Sukseskan Program MBG

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kamis, 2 Oktober 2025 pukul 09.00 WITA bertempat di SDN 3 Jereweh, telah dilaksanakan kegiatan pendampingan program Makan Bergizi Gratis (MBG) oleh Babinsa Desa Beru, Sertu Ismail, anggota Koramil 1628-05/Jereweh. Bertempat SDN 3 Jereweh, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (02/10/2025). Kegiatan tersebut mendapat dukungan penuh dari para guru dan tenaga […]

  • TNI dan Rakyat Bersatu, Babinsa Loli Kerja Bakti Bangun Rumah Warga

    TNI dan Rakyat Bersatu, Babinsa Loli Kerja Bakti Bangun Rumah Warga

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Filomeno Dakosta, bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong pengocoran pembangunan rumah milik salah satu warga di Desa Beradolu, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat, Jumat (31/10/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan. Dengan semangat gotong royong, Sertu […]

expand_less