Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Hari Juang Kartika Kodim 1604 Berbagi Sembako

Hari Juang Kartika Kodim 1604 Berbagi Sembako

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-80 Tahun Anggaran 2025, Kodim 1604/Kupang melaksanakan kegiatan bantuan sosial berupa pembagian sembako kepada masyarakat di wilayah perbatasan RI–RDTL. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pgs. Pasiren Kodim 1604/Kupang Kapten Inf I Ketut Sabda Andika bersama enam orang anggota, bertempat di Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang.Senin (22/12/2025).

Pelaksanaan bantuan sosial dipusatkan di lokasi SMP Negeri Amfoang Timur, Desa Netemnanu Utara, dengan jumlah bantuan sebanyak 572 paket sembako. Kegiatan ini merupakan bagian dari wilayah binaan Koramil 1604-03/Naikliu dan menyasar warga yang membutuhkan, antara lain lansia, janda dan duda tidak mampu, warga dengan kondisi ekonomi lemah, serta warga yang terdampak permasalahan sosial dan kesehatan.

Paket sembako diserahkan secara langsung kepada warga penerima bantuan, dengan isi beras 5 kilogram, minyak goreng 2 liter, gula pasir 1 kilogram, mie instan 5 bungkus, susu kental manis 1 kaleng, kecap manis 500 ml, sambal saus 500 ml, garam yodium 500 gram, serta tepung terigu 1 kilogram. Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Desa Netemnanu Utara, perangkat desa, Babinsa setempat, serta tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda.

Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran TNI AD di tengah masyarakat perbatasan. “Melalui momentum Hari Juang Kartika ke-80 ini, Kodim 1604/Kupang berkomitmen untuk terus hadir dan peduli terhadap kondisi masyarakat, khususnya di wilayah perbatasan. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi warga serta semakin mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat,” tegas Dandim.

Selain itu, kegiatan juga diisi dengan dialog dan komunikasi sosial serta penyampaian imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan, ketertiban, dan kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat.(Pendim1604)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 01/Taliwang Hadiri Musrenbangdes Penyusunan RKPDes 2026 dan DU RKP 2027 Desa Batu Putih

    Babinsa Koramil 01/Taliwang Hadiri Musrenbangdes Penyusunan RKPDes 2026 dan DU RKP 2027 Desa Batu Putih

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Batu Putih Koramil 01/Taliwang, Kodim 1628/Sumbawa Barat, Serda Edison menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2026 serta Daftar Usulan (DU) RKP Tahun 2027. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa, (16 /12/2025), pukul 09.15 WITA, bertempat di Aula Desa Batu Putih, […]

  • Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Keamanan Desa Wolosambi Lewat Komsos dan Pamwil

    Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Keamanan Desa Wolosambi Lewat Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Muhamad Safari, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah (Pamwil) di Desa Wolosambi, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, Jumat (12/12/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat serta mempererat hubungan antara TNI dan warga desa. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Pratu Muhamad Safari […]

  • Kopda Hardianto Aktif Bina Wilayah, TNI dan Masyarakat Tanaroga Gotong Royong Jaga Kebersihan
    NTT

    Kopda Hardianto Aktif Bina Wilayah, TNI dan Masyarakat Tanaroga Gotong Royong Jaga Kebersihan

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya menjaga kondusifitas wilayah dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru melaksanakan kegiatan Karya Bakti, Komunikasi Sosial (Komsos), serta Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Tanaroga, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, pada Minggu (27/07/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 Wita hingga selesai ini dipimpin langsung oleh Kopda Hardianto selaku Babinsa setempat. Bersama warga, […]

  • Pratu Maximus Liseng Dampingi Musdes Langir, TNI Siap Kawal Aspirasi Masyarakat

    Pratu Maximus Liseng Dampingi Musdes Langir, TNI Siap Kawal Aspirasi Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante, Pratu Maximus Liseng, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) Perencanaan Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Langir, Kecamatan Kangae, Kabupaten Sikka, Jumat(26/09/2025). Musyawarah tersebut bertujuan untuk merumuskan rencana program dan kegiatan desa yang akan menjadi dasar penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kehadiran Babinsa merupakan […]

  • Babinsa Koramil 1618-06/Bian Rutin Laksanakan Komsos untuk Ciptakan Keamanan di Desa Nifutasi

    Babinsa Koramil 1618-06/Bian Rutin Laksanakan Komsos untuk Ciptakan Keamanan di Desa Nifutasi

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Selasa 12 Agustus 2025, Menjalin komunikasi yang baik dan menyapa Masyarakat secara rutin adalah kunci keberhasilan dalam menjalankan tugas di desa binaan dengan penuh tanggung jawab, Serka Felix de Jesus, Babinsa Koramil 1618-06/Bian, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Desa Nifutasi, Kecamatan Biboki Anleu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan komsos ini bertujuan […]

  • Peduli Pendidkan, Satgas Pos Haslot Ajarkan Baris Berbaris di SDI Lelabun

    Peduli Pendidkan, Satgas Pos Haslot Ajarkan Baris Berbaris di SDI Lelabun

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Malaka – Pos Haslot ajarkan materi PBB di SD Inpres Lelabun, Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka. Sabtu (02/08/2025). Dalam mendukung program pemerintah yakni meningkatkan kualitas SDM bidang pendidikan sejak dini, Pos Haslot Satgas Yonif 741/GN mengaplikasikanya dengan memberikan wawasan materi PBB kepada siswa SDI Lelabun. Terlihat para siswa sangat antusias dalam menerima […]

expand_less