Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Rote Timur Dampingi Pemberian Makanan Bergizi Gratis bagi Balita Desa Papela

Babinsa Rote Timur Dampingi Pemberian Makanan Bergizi Gratis bagi Balita Desa Papela

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
  • comment 0 komentar

ROTE NDAO – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Ismail Rahadat, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi kepada anak-anak balita posyandu di wilayah Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa, 23 Desember 2025, mulai pukul 07.00 WITA hingga selesai, bertempat di Yayasan Terdinda Berkat Lancar, Desa Papela.

Kegiatan pendampingan ini merupakan bagian dari program pemberian Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang diselenggarakan oleh pihak ketiga, Yayasan Terdinda Berkat Lancar, bekerja sama dengan BGN RI. Program ini bertujuan untuk mendukung pemenuhan gizi anak-anak balita sekaligus mencegah terjadinya stunting di wilayah Kecamatan Rote Timur.

Pada pelaksanaannya, pendistribusian makanan sehat bergizi menyasar sebanyak 100 orang balita yang berasal dari empat posyandu di Desa Papela. Rinciannya, Posyandu 1 sebanyak 14 balita, Posyandu 2 sebanyak 31 balita, Posyandu 3 sebanyak 23 balita, dan Posyandu 4 sebanyak 32 balita. Seluruh proses pendistribusian berjalan tertib dan sesuai sasaran.

Menu makanan yang dibagikan kepada para balita terdiri dari nasi putih, cah sawi, perkedel tahu, telur goreng, serta buah pisang. Menu tersebut disiapkan dengan memperhatikan standar gizi seimbang untuk mendukung pertumbuhan dan kesehatan anak-anak.

Kegiatan ini didukung oleh Tim MBG sebanyak 52 orang, yang terdiri dari tim penyiapan dan memasak, tim pendistribusian, tenaga pembersihan, security, cleaning service, ahli gizi, asisten lapangan, PIC, serta kepala dapur. Kehadiran tim yang lengkap memastikan kegiatan berjalan dengan baik dan sesuai prosedur.

Serda Ismail Rahadat menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya anak-anak. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Kegiatan berakhir pada pukul 10.15 WITA dengan hasil yang baik dan lancar.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI, Pemdes, dan Masyarakat Poto Tano Wujudkan Lingkungan Bersih

    Sinergi TNI, Pemdes, dan Masyarakat Poto Tano Wujudkan Lingkungan Bersih

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Poto Tano, Koramil 1628-04/Poto Tano, Sertu Wiliadi bersama Pemerintah Desa, AGR Poto Tano, dan masyarakat setempat menggelar kegiatan gotong royong di Dusun Tano B, Desa Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat. Jum’at (03/10/2025). Kegiatan yang dipusatkan di RT 10, RT 9, dan RT 8 tersebut difokuskan pada pembersihan saluran got […]

  • Peringati Hari Juang TNI AD ke-80, Dandim 1618/TTU Tegaskan Kemanunggalan dengan Rakyat

    Peringati Hari Juang TNI AD ke-80, Dandim 1618/TTU Tegaskan Kemanunggalan dengan Rakyat

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., memimpin langsung Upacara Peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat ke-80 Tahun 2025, Senin (15/12/2025). Upacara yang mengusung tema “TNI AD Manunggal dengan Rakyat untuk Indonesia Bersatu, Berdaulat, Sejahtera, dan Maju” ini diikuti oleh seluruh prajurit dan ASN Kodim 1618/TTU serta personel Yonif TP 877/BMF, sebagai […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Kemenuh Monitor Distribusi 5,6 Ton Beras Bantuan

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Kemenuh Monitor Distribusi 5,6 Ton Beras Bantuan

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Rabu (16/7/2025) — Dalam rangka mendukung kelancaran dan ketertiban penyaluran bantuan sosial dari Pemerintah Pusat, Babinsa Desa Kemenuh, Koramil 1616-05/Sukawati, Serka I Gede Jayasa, bersama Bhabinkamtibmas Bripka I Ketut Suparga, Kepala Desa, Sekdes, dan staf Desa Kemenuh melaksanakan pemantauan langsung kegiatan penyaluran Cadangan Beras Pemerintah (CBP) tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di […]

  • Kebersamaan TNI dan Pemerintah Desa Hadirkan Solusi Air Bersih di Dedekadu

    Kebersamaan TNI dan Pemerintah Desa Hadirkan Solusi Air Bersih di Dedekadu

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Silas Kikhau, mendampingi kegiatan pembagian viber penampungan air bersih yang dilaksanakan bersama pemerintah desa di wilayah Desa Dedekadu, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Kamis (28/8/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mengatasi kesulitan air bersih, terutama pada musim kemarau. Dengan adanya bantuan viber […]

  • Aparat Gabungan Berikan Himbauan dan Sangsi kepada Pengguna Jalan

    Aparat Gabungan Berikan Himbauan dan Sangsi kepada Pengguna Jalan

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka penertiban lalu lintas penggunaan jalan, Babinsa Serda Saidi Marjiono, bersama aparat gabungan terkait melakukan Pengawasan dan Pengendalian Efektivitas Pelaksanaan Kebijakan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan di Kantor DISHUB Kota Denpasar. Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan keselamatan pengendara di jalan dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas. Kamis, (21/08/2025). Dalam pelaksanaan […]

  • Babinsa Koramil 1627/02 Pantai Baru Monitoring dan Komsos di Desa Sonimanu

    Babinsa Koramil 1627/02 Pantai Baru Monitoring dan Komsos di Desa Sonimanu

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Selasa, 23 September 2025 pukul 12.00 Wita, Babinsa Koramil 1627/02 Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah binaan sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama Kepala Desa dan Kasipem di Kantor Desa Sonimanu, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa bersama perangkat desa membahas sejumlah agenda penting […]

expand_less