Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Ajak Warga Awasi Anak-anak dan Jaga Lingkungan
NTB

Babinsa Koramil 1608-02/Bolo Ajak Warga Awasi Anak-anak dan Jaga Lingkungan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
  • comment 0 komentar

Bolo – Babinsa Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan kegiatan ronda malam bersama masyarakat binaan di beberapa desa di Kecamatan Madapangga dan Bolo, Kabupaten Bima, pada Rabu, 17 Desember 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan lingkungan, memperkuat silaturahmi dengan warga, serta mencegah tindakan yang merugikan masyarakat.

Ronda malam di Desa Rade, tepatnya di RT 08 RW 03, dipimpin oleh Sertu Wahyudin pada pukul 20.00 Wita. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menghimbau warga untuk menjaga keluarga masing-masing dan menasehati anak-anak agar tidak melakukan perbuatan melanggar hukum. Ia juga mengingatkan warga agar melaporkan tamu dari luar desa atau hal-hal mencurigakan kepada Ketua RT, Ketua RW, Babinsa, atau Bhabinkamtibmas, serta menghindari main hakim sendiri.

Kegiatan ronda malam berikutnya berlangsung di RT 01 Dusun Lakaba, Desa Rasabou, dipimpin oleh Kopka Arasul pada pukul 20.15 Wita. Babinsa mengajak warga untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban, mengawasi anak-anak agar menjauhi minuman keras dan narkoba, serta melaporkan permasalahan kepada aparat desa atau Babinsa agar cepat diselesaikan dengan baik.

Di Desa Monggo, tepatnya di RT 11 Dusun Mada Monggo, Sertu Heriyanto melaksanakan ronda malam pada pukul 20.21 Wita. Babinsa menghimbau warga untuk menjaga silaturahmi antar tetangga, menghindari fitnah dan gosip, serta memantau anak-anak agar tidak terlibat perkelahian atau penyalahgunaan narkoba dan minuman keras, sehingga tercipta lingkungan yang harmonis dan aman.

Selanjutnya, di Desa Rada, RT 04 RW 03, Sertu Firmansyah memimpin ronda malam pada pukul 20.34 Wita. Ia mengingatkan warga untuk tidak mengonsumsi minuman beralkohol yang dapat merusak kesehatan dan menimbulkan keresahan di masyarakat. Babinsa juga menekankan pentingnya menjaga hubungan baik antar tetangga dan rutin melaksanakan ronda malam agar lingkungan tetap aman dari gangguan keamanan seperti pencurian.

Seluruh rangkaian kegiatan ronda malam Babinsa Koramil 1608-02/Bolo berjalan lancar dan aman. Kehadiran Babinsa secara langsung di tengah masyarakat memberikan rasa aman, sekaligus menumbuhkan kesadaran warga akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan secara bersama-sama.

Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan teritorial Babinsa Koramil 1608-02/Bolo, sekaligus wujud nyata sinergi TNI dengan masyarakat dalam menciptakan kondisi lingkungan yang kondusif dan harmonis, serta mengedukasi generasi muda agar menjauhi perilaku negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun masyarakat.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upacara Bendera di Kodim 1603/Sikka Teguhkan Disiplin dan Semangat Nasionalisme Prajurit

    Upacara Bendera di Kodim 1603/Sikka Teguhkan Disiplin dan Semangat Nasionalisme Prajurit

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Kodim 1603/Sikka menggelar Upacara Bendera Merah Putih yang berlangsung di Lapangan Makodim, Jln. Jenderal Sudirman, Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Senin (08/12/2025). Upacara digelar khidmat dengan Inspektur Upacara Dandim 1603/Sikka, Letkol Arm Denny Rieasta Permana, S.Sos, M.Han, serta diikuti oleh seluruh Personel Kodim 1603/Sikka. Upacara mingguan yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin […]

  • Dialog Pemuda Lintas Agama Semarakkan HUT ke-532 Kota Singasana Tabanan

    Dialog Pemuda Lintas Agama Semarakkan HUT ke-532 Kota Singasana Tabanan

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Pelaksanaan Dialog Pemuda Lintas Agama yang digelar dalam rangka HUT Kota ke-532 Singasana Tabanan berlangsung di Ruang Rapat Utama Jayaning Singasana Kabupaten Tabanan, Sabtu (22/11). Kegiatan yang diinisiasi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tabanan ini dibuka oleh Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, selaku Ketua Dewan Penasehat FKUB Tabanan. Acara tersebut […]

  • Kebersamaan di Hari Kemerdekaan, Kodim 1601/ST dan Forkopimda Laksanakan Anjangsana

    Kebersamaan di Hari Kemerdekaan, Kodim 1601/ST dan Forkopimda Laksanakan Anjangsana

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto S.,S.E.bersama unsur Forkopimda dan instansi terkait melaksanakan kegiatan anjangsana ke sejumlah panti asuhan di Kabupaten Sumba Timur. Senin (11/08/2025). Kegiatan anjangsana ini bertujuan untuk berbagi kasih dan mempererat tali silaturahmi dengan anak-anak panti asuhan, sekaligus sebagai wujud kepedulian […]

  • TMMD Sentuh MCK Umum: Bentuk Kepedulian TNI terhadap Kesehatan Masyarakat

    TMMD Sentuh MCK Umum: Bentuk Kepedulian TNI terhadap Kesehatan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Rabu (30/7/2025) – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025 kembali menunjukkan dampak positifnya di tengah masyarakat. Salah satu sasaran fisik yang berhasil direalisasikan adalah rehabilitasi 1 unit MCK umum di area Pura Dalem Alas Arum, Banjar Jungut, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Rehabilitasi fasilitas sanitasi publik ini disambut […]

  • Sinergi Babinsa dan Petani: Panen Padi di Alor Timur Laut Capai 100 Persen

    Sinergi Babinsa dan Petani: Panen Padi di Alor Timur Laut Capai 100 Persen

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Alor —Alor Timur Laut —, Babinsa Desa Tarmana, Serda Musa Bagaisar, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada kelompok tani Permata dalam panen padi milik warga binaannya di Desa Waisika, Kecamatan Alor Timur Laut, pada Selasa (30/9/2025) pukul 09.23 Wita. Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Babinsa terhadap masyarakat desa binaan, khususnya dalam mendukung ketahanan pangan. Panen padi dilakukan […]

  • ‎Babinsa Aikmel Utara Gencarkan Komsos untuk Pererat Silaturahmi Warga

    ‎Babinsa Aikmel Utara Gencarkan Komsos untuk Pererat Silaturahmi Warga

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Aikmel Utara, Sertu M. Syaefuddin melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat bertempat di Dusun Dasan Lian Timur, Desa Aikmel Utara, Kecamatan Aikmel, Kabupaten Lombok Timur. Sabtu (10/1/2026). ‎ ‎Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyampaikan pentingnya menjaga silaturahmi yang baik di lingkungan masyarakat, karena dapat memupuk kebersamaan serta menumbuhkan rasa saling […]

expand_less