Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Sinergi TNI–Polri dan Dinas Pertanian, Babinsa Medahan Kawal Panen Bawang Merah

Sinergi TNI–Polri dan Dinas Pertanian, Babinsa Medahan Kawal Panen Bawang Merah

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Selasa (16/12/2025) Dalam rangka mendukung ketahanan pangan daerah serta menjaga stabilitas stok dan harga komoditas strategis, Babinsa Desa Medahan Koramil 1616-04/Blahbatuh Serda I Nyoman Sukadana bersama Bhabinkamtibmas Desa Medahan Aiptu I Made Sudiarta turut mendukung dan mendampingi kegiatan panen bawang merah yang dilaksanakan bersama Dinas Pertanian Kabupaten Gianyar dan masyarakat petani Subak Parejurit, bertempat di wilayah Subak Parejurit, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan panen ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga bawang merah sebagai salah satu komoditas pangan strategis, sekaligus mendukung program pengendalian inflasi daerah di Kabupaten Gianyar.

Adapun luas lahan bawang merah yang dipanen mencapai 25 are, dengan hasil panen rata-rata sekitar 60 kilogram per are. Dengan demikian, total produksi bawang merah dari lahan tersebut mencapai sekitar 1,5 ton. Hasil panen ini diharapkan mampu memberikan kontribusi positif terhadap ketersediaan bawang merah di pasaran serta meningkatkan kesejahteraan para petani setempat.

Turut hadir dalam kegiatan panen tersebut antara lain perwakilan Dinas Pertanian Provinsi Bali, Kabid Pertanian Kabupaten Gianyar Ir. Anak Agung Putri Ari, jajaran Dinas Pertanian Kabupaten Gianyar yang meliputi Kabid TPH, Kabid SDM, serta Kepala UPT Penyuluhan, Kepala Desa Medahan, Koordinator BPP dan PPL Kecamatan Blahbatuh, Pekaseh Subak Parejurit, serta para petani Subak Parejurit.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Desa Medahan melaksanakan komunikasi dan koordinasi dengan instansi terkait serta para petani guna mendukung kelancaran kegiatan panen dan memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas di tengah para petani merupakan wujud nyata sinergi TNI–Polri dengan pemerintah daerah dan masyarakat dalam mendukung sektor pertanian sebagai tulang punggung ketahanan pangan.

Melalui pendampingan kegiatan panen ini, Babinsa Desa Medahan menegaskan komitmennya untuk terus mendukung program ketahanan pangan dan kesejahteraan petani di wilayah binaan, sekaligus berperan aktif dalam menjaga stabilitas ekonomi dan inflasi daerah.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Jereweh Gelar Patroli Malam, Hadirkan Rasa Aman di Tengah Masyarakat

    Babinsa Jereweh Gelar Patroli Malam, Hadirkan Rasa Aman di Tengah Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Upaya menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat terus dilakukan oleh jajaran Kodim 1628/KSB. Pada Minggu malam (14/9/2025) pukul 21.30 WITA, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh, Sertu Ismail, melaksanakan patroli keliling di wilayah Kecamatan Jereweh. Patroli malam tersebut menjadi bentuk nyata kepedulian Babinsa terhadap kondisi keamanan di desa binaannya. Dengan menyusuri beberapa titik rawan dan […]

  • Upaya Bersama Minimalisir Risiko Kebakaran Hutan di Taman Nasional Piong

    Upaya Bersama Minimalisir Risiko Kebakaran Hutan di Taman Nasional Piong

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Tambora,Bima _ Pada Kamis, 14 Agustus 2025, anggota Posramil Tambora dan Posramil Sanggar Koramil 1608-05/Donggo melaksanakan patroli gabungan di kawasan Taman Nasional Tambora. Dipimpin oleh Sertu David, kegiatan ini fokus pada pengendalian kebakaran hutan di jalur pendakian Pos 1 Desa Piong, Kecamatan Sanggar, Kabupaten Bima. Tim patroli terdiri dari 5 anggota Taman Nasional, 3 TNI, […]

  • Babinsa Ende Aktif Lakukan Komsos dan Pamwil untuk Ciptakan Suasana Kondusif

    Babinsa Ende Aktif Lakukan Komsos dan Pamwil untuk Ciptakan Suasana Kondusif

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Ridwan Ali, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di SMPK Swasta Cristoregi, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan tersebut berlangsung pada Jumat pagi, 12 September 2025, mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai. Dalam kegiatan ini, Babinsa memantau situasi dan perkembangan keamanan di lingkungan sekolah guna […]

  • Babinsa Desa Nyuhtebel Koramil 1623-05/Manggis Lakukan pengawalan Upacara Melasti

    Babinsa Desa Nyuhtebel Koramil 1623-05/Manggis Lakukan pengawalan Upacara Melasti

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Karangasem : Babinsa Desa Nyuhtebel Kecamatan Manggis Serka I Ketut Sukerta bersama Bhabinkamtibmas Aiptu I Wayan Sridana dan Pecalang melaksanakan pengamanan giat upacara melasti ke Pura Pantai Batumadeg, Desa Nyuhtebel, Kecamatan, Manggis Kabupaten Karangasem Rabu (05/11/2025). Pengamanan ini dilakukan untuk mengamankan proses upacara melasti ke pantai. Babinsa Desa Nyuhtebel Koramil 1623-05/Manggis Serka I Ketut Sukerta […]

  • Sinergi TNI dan PT Agrinas, Kodim 1607/Sumbawa Dorong Pemberdayaan Ekonomi Desa

    Sinergi TNI dan PT Agrinas, Kodim 1607/Sumbawa Dorong Pemberdayaan Ekonomi Desa

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 44
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa Besar, Komandan Kodim 1607/Sumbawa bersama para Babinsa perwakilan dari tiap Koramil jajaran Kodim 1607/Sumbawa mengikuti rapat secara Hybrid yang membahas tindak lanjut Perjanjian Kerjasama (PKS) antara PT. Agrinas Pangan Nusantara (Persero) dengan TNI tentang Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP). Kegiatan ini berlangsung di Makodim 1607/Sumbawa pada Senin (13/10/2025). Rapat koordinasi ini […]

  • Program SPHP: Babinsa Batutua Pastikan Warga Dapatkan Beras Harga Terjangkau

    Program SPHP: Babinsa Batutua Pastikan Warga Dapatkan Beras Harga Terjangkau

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 September 2025 – Upaya TNI dalam mendukung program pemerintah untuk menjaga stabilitas pangan terus berlanjut. Pada Rabu (10/9), Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Janry Selanno, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus mengantarkan pesanan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dalam rangka Gerakan Pangan Murah (GPM) kepada warga binaannya di Kelurahan Busalangga, Kecamatan […]

expand_less