Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim 1608/Bima Silaturahmi dengan MUI Kota Bima, Perkuat Sinergi Ulama dan TNI

Dandim 1608/Bima Silaturahmi dengan MUI Kota Bima, Perkuat Sinergi Ulama dan TNI

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
  • comment 0 komentar

Kota Bima – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan, S.Kom., M.Sc., melaksanakan silaturahmi dengan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bima H. Ahmad Mahmud, S.Ag., bersama jajaran pengurus, Rabu (17/12/2025). Kegiatan berlangsung di Kantor MUI Kota Bima, Jalan Garuda, Kelurahan Lewirato, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, dan dihadiri sekitar 12 orang pengurus MUI.

Silaturahmi tersebut merupakan kunjungan balasan Dandim 1608/Bima setelah sebelumnya Ketua MUI Kota Bima menghadiri acara pisah sambut jabatan Dandim. Dalam kesempatan itu, Dandim memperkenalkan diri sebagai pejabat baru serta menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan memenuhi agenda silaturahmi yang telah dijanjikan sebelumnya.

Dalam penyampaiannya, Dandim 1608/Bima menegaskan pentingnya menjalin komunikasi dan kerja sama dengan tokoh agama serta tokoh masyarakat guna memperoleh masukan dan bimbingan dalam pelaksanaan tugas ke depan. Menurutnya, sinergi antara ulama, pemerintah, dan masyarakat merupakan kunci dalam mengatasi berbagai persoalan sosial yang berkembang di tengah masyarakat.

Dandim juga menyampaikan bahwa TNI AD memiliki peran sebagai garda terdepan dalam membantu mengatasi permasalahan sosial di masyarakat. Ke depan, akan dibangun kolaborasi tiga elemen, yakni ulama, pemerintah, dan masyarakat, dalam melaksanakan sosialisasi dan upaya pencegahan terhadap berbagai penyakit sosial yang dapat mengganggu stabilitas dan ketertiban wilayah.

Sementara itu, Ketua MUI Kota Bima menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kunjungan Dandim 1608/Bima, yang dinilai sebagai momentum penting untuk membuka komunikasi dan memperkuat hubungan kelembagaan. Para pengurus MUI juga menyampaikan sejumlah masukan terkait kondisi sosial di Kota Bima, antara lain pentingnya peningkatan peran Babinsa di wilayah, penguatan sinergitas TNI dan rakyat, penanganan tegas terhadap narkoba, serta upaya bersama dalam mencegah pernikahan dini dan pergaulan bebas. Seluruh rangkaian kegiatan silaturahmi berjalan aman, lancar, dan penuh keakraban.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tingkatkan Kesehatan Lansia, Babinsa Bisel Lakukan Anjangsana ke Rumah Warga

    Tingkatkan Kesehatan Lansia, Babinsa Bisel Lakukan Anjangsana ke Rumah Warga

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Jumat 05 September 2025, Dalam upaya mempererat hubungan dengan Masyarakat serta memberikan Edukasi tentang pentingnya menjaga kesehatan, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serda Sefrianus Ngasi, melaksanakan kegiatan Anjangsana di rumah Bapak Fridus, Warga Desa Oenaem, Kecamatan Bikomi Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk selalu hadir di tengah […]

  • Koramil 07/Payangan Bersama Warga Gelar Gotong Royong Sambut Hari Raya Aci Keburan

    Koramil 07/Payangan Bersama Warga Gelar Gotong Royong Sambut Hari Raya Aci Keburan

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Gianyar – Minggu (23/11/2025) Menjelang Hari Raya Aci Keburan, Babinsa Desa Kelusa Koramil 1616-07/Payangan Serda I Wayan Martika bersama Bhabinkamtibmas Desa Kelusa Aiptu I Wayan Muriana serta masyarakat Desa Adat Kelusa melaksanakan kegiatan gotong royong bersih-bersih di areal Jaba Pura Hyang Api. Kegiatan ini digelar sebagai bentuk persiapan dan penghormatan dalam rangka menyambut Piodalan Aci […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Tingkatkan Sinergi Lewat Komsos dengan Komunitas Adat Lio di Rewarangga

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Tingkatkan Sinergi Lewat Komsos dengan Komunitas Adat Lio di Rewarangga

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta memantau situasi wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Komunitas Adat Lio di Kelurahan Rewarangga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, Flores, NTT, pada Minggu (17/8) pukul 13.30 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat adat dalam menjaga keamanan […]

  • Kodim 1602/Ende Salurkan Sembako untuk Warakawuri dan Yayasan Rehabilitasi

    Kodim 1602/Ende Salurkan Sembako untuk Warakawuri dan Yayasan Rehabilitasi

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Kodim 1602/Ende melaksanakan kegiatan sosial dengan menyalurkan bantuan sembako kepada warakawuri, yayasan rehabilitasi penyandang cacat Alma, serta yayasan rehabilitasi ODGJ di wilayah Kabupaten Ende. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 11.15 hingga 12.00 Wita di Kelurahan Roworena, Kecamatan Ende Utara, dan Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, ini dipimpin oleh Batuud Koramil 1602-01/Ende bersama […]

  • Pasi Intel Kodim 1614/Dompu Tekankan Wawasan Kebangsaan pada Sosialisasi P4GN di SMK N 1 Woja

    Pasi Intel Kodim 1614/Dompu Tekankan Wawasan Kebangsaan pada Sosialisasi P4GN di SMK N 1 Woja

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) digelar di SMK Negeri 1 Woja, Kabupaten Dompu, Selasa (9/12/2025). Kegiatan dihadiri sekitar 50 peserta dan menghadirkan sejumlah narasumber, termasuk Kabag Kesbangpoldagri Dompu dan Kepala BNK Dompu. Namun perhatian peserta tertuju pada penyampaian materi kebangsaan dari Pasi Intel Kodim 1614/Dompu Kapten Inf […]

  • TNI dan Warga Desa Sini Gotong Royong Bangun Bak Resofer Bantuan Kodam IX/Udayana

    TNI dan Warga Desa Sini Gotong Royong Bangun Bak Resofer Bantuan Kodam IX/Udayana

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    TTS, 12 November 2025 — Babinsa Koramil 1621-02/Amanuban Tengah, Serka Lukas Liu dan Sertu Desemblora Mauboy, bersama masyarakat dan perangkat Desa Sini, Kecamatan Amanuban Timur, melaksanakan kegiatan pengecoran Bak Resofer yang merupakan bantuan dari Kodam IX/Udayana. Kegiatan gotong royong ini dimulai sejak pukul 09.00 WITA hingga selesai, bertempat di RT/RW 01/001 Dusun 01 Desa Sini. […]

expand_less