Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Desa Mantar Hadiri Sosialisasi Pengelolaan Bank Sampah 3R Bersama DLH Sumbawa Barat

Babinsa Desa Mantar Hadiri Sosialisasi Pengelolaan Bank Sampah 3R Bersama DLH Sumbawa Barat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pengelolaan sampah berbasis prinsip Reduce, Reuse, Recycle (3R) kembali dilakukan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Babinsa Desa Mantar, Serda Hendry, ikut menghadiri kegiatan sosialisasi pengelolaan bank sampah yang berlangsung di Aula Kantor Desa Mantar, Kecamatan Poto Tano. Kamis (11/12/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 Wita tersebut dihadiri oleh berbagai unsur pemerintah desa dan perwakilan DLH. Hadir di antaranya Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup KSB mewakili Kepala Dinas, Kepala Desa Mantar, Ketua BPD, Sekretaris Desa, perangkat dusun dan RT, AGR Desa Mantar, serta Babinsa Desa Mantar.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Mantar menekankan pentingnya peran masyarakat dalam mengelola sampah sejak dari rumah tangga. Sementara itu, Sekdis DLH KSB memberikan arahan mengenai strategi dan komitmen daerah dalam memperkuat sistem bank sampah sebagai solusi pengurangan sampah yang berkelanjutan.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan narasumber DLH terkait mekanisme kerja bank sampah, teknik pemilahan, serta manfaat ekonomi dari pengelolaan sampah berbasis 3R. Peserta juga mendapatkan kesempatan berdiskusi melalui sesi tanya jawab yang berlangsung interaktif.

Sosialisasi yang ditutup pada pukul 09.20 Wita tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran Babinsa Desa Mantar menjadi bentuk dukungan TNI terhadap program pemerintah daerah dalam menjaga kelestarian lingkungan serta mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap pengelolaan sampah.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pastikan situasi keamanan tetap kondusif, para (Babinsa) Koramil 1608-04/Woha laksanakan patroli malam.

    Pastikan situasi keamanan tetap kondusif, para (Babinsa) Koramil 1608-04/Woha laksanakan patroli malam.

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bima — Dalam rangka meningkatkan pembinaan teritorial serta memastikan situasi keamanan di wilayah tetap kondusif, para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1608-04/Woha melaksanakan kegiatan Wira Bhakti berupa patroli malam dan kongkow bersama masyarakat di desa binaan. Kegiatan yang digelar pada Sabtu malam, 29 November 2025, ini berlangsung serentak di empat desa dan berjalan aman, tertib, […]

  • Babinsa Desa Sidan Amankan Upacara Ngaben, Wujud Kepedulian TNI di Tengah Masyarakat

    Babinsa Desa Sidan Amankan Upacara Ngaben, Wujud Kepedulian TNI di Tengah Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Gianyar – Sidan, Selasa (6/1/2026) Sebagai wujud kehadiran TNI di tengah masyarakat serta bentuk kepedulian aparat kewilayahan terhadap pelaksanaan adat dan budaya lokal, Babinsa Desa Sidan Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Wayan Mardika melaksanakan kegiatan pengamanan Upacara Pitra Yadnya (Ngaben) yang berlangsung di Banjar Sidan, Desa Sidan, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, Babinsa bersinergi bersama […]

  • Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Gelar Patroli Malam Jaga Kondusifitas Wilayah

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Gelar Patroli Malam Jaga Kondusifitas Wilayah

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Serka Eugenio de A., melaksanakan kegiatan patroli malam sekaligus siskamling di wilayah Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo, pada Minggu (21/9/2025) pukul 18.50 WITA. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan, kenyamanan, dan ketertiban lingkungan. Menurutnya, partisipasi aktif warga dalam menjaga situasi kamtibmas sangat penting […]

  • TNI dan Warga Muslim Kerja Bakti Cor Lantai Masjid di Maliti

    TNI dan Warga Muslim Kerja Bakti Cor Lantai Masjid di Maliti

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Anggota Kodim 1613/Sumba Barat melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga umat Muslim dalam pengecoran lantai Masjid Baitur Ridwan yang berlokasi di Kelurahan Maliti, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Minggu (23/11/2025).   Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat serta upaya mempererat hubungan yang harmonis antara prajurit Kodim 1613/Sumba Barat dengan […]

  • Tingkatkan Ketertiban, Babinsa Koramil 01/Loli Hadiri Penyaluran Bantuan Pangan

    Tingkatkan Ketertiban, Babinsa Koramil 01/Loli Hadiri Penyaluran Bantuan Pangan

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

      SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat Sertu Fahrurrahman melaksanakan pendampingan penyaluran beras bantuan pangan kepada masyarakat di Desa Modu Waimaringu, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, pada Rabu (03/12/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam memastikan bantuan sosial tepat sasaran dan diterima oleh warga yang benar-benar membutuhkan. Pendampingan tersebut […]

  • Kodim 1623/Karangasem gelar komsos dengan Komponen Masyarakat tingkat Pusat Secara Virtual

    Kodim 1623/Karangasem gelar komsos dengan Komponen Masyarakat tingkat Pusat Secara Virtual

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Komandan Kodim (Dandim) 1623/Karangasem Letkol Onf Gurbasa Samosir bersama komponen Masyarakat mengikuti kegiatan Video Conference (Vidcon) penyelenggaraan Komunikasi Sosial (Komsos) Tingkat Pusat TA 2025. Kegiatan dipimpin Waaster KASAD Bidang Renminter Brigjen TNI Jamaludin, SIP.,MIP. Selasa (16/09/25) Kegiatan vidcon di gelar di Aula Makodim 1623/Karangasem Jalan Sudirman Amlapura, Kelurahan Subagan, Kecamatan/Kabupaten Karangasem dan diikuti […]

expand_less