Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Brigjen Purn. Joao Xavier Barreto Nunes Cek Progres Koperasi Merah Putih di Desa Pering

Brigjen Purn. Joao Xavier Barreto Nunes Cek Progres Koperasi Merah Putih di Desa Pering

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Rabu 10/12/2025
Upaya memperkuat ekonomi kerakyatan kembali ditunjukkan melalui peninjauan langsung pembangunan Kantor Koperasi Merah Putih Desa Pering oleh Agrinas. Kegiatan tersebut berlokasi di Jalan Permata Pering, Desa Pering Kecamatan Blahbatuh Kabupaten Gianyar.

Peninjauan dipimpin oleh Brigjen Purn. Joao Xavier Barreto Nunes selaku perwakilan Agrinas. Beliau hadir untuk melihat progres pembangunan sekaligus memastikan kesiapan sarana pendukung koperasi yang nantinya diharapkan menjadi pusat pemberdayaan ekonomi masyarakat Desa Pering.

Dalam kunjungan tersebut, Brigjen Purn. Joao Xavier Barreto Nunes didampingi oleh Danramil 1616-02/Ubud Mayor Inf. I Gede Astawa, yang menyambut baik langkah penguatan sektor koperasi sebagai salah satu tulang punggung ekonomi desa. Keduanya mengapresiasi perkembangan pembangunan yang dinilai berjalan sesuai rencana serta mengedepankan fungsi koperasi sebagai wadah peningkatan kesejahteraan warga.

Turut hadir mendampingi dalam kegiatan peninjauan:
Kapten Inf. I Wayan Sudana, Danramil 1616-04/Blahbatuh, Cok Sintia Dewi, PMO Kabupaten Gianyar, Ni Luh Sintia, Tenaga Ahli Kecamatan Koperasi, Taopan Mayanto, Perbekel Desa Pering, Serka I Wayan Sumerta, Babinsa Desa Pering, I Komang Supriyanto, Ketua KDKMP Desa Pering.

Kehadiran berbagai unsur tersebut menunjukkan dukungan dan sinergi lintas sektor dalam pengembangan Koperasi Merah Putih, yang digadang-gadang akan menjadi pusat kegiatan ekonomi produktif bagi masyarakat.

Melalui peninjauan ini, diharapkan pembangunan kantor koperasi dapat segera rampung dan memberikan manfaat nyata, baik dari sisi pelayanan, pendampingan usaha, hingga akses permodalan bagi warga Desa Pering. Penguatan koperasi juga sejalan dengan visi Agrinas dalam mendorong kemandirian ekonomi berbasis desa.

Kegiatan berlangsung tertib, lancar, dan penuh komunikasi konstruktif antara Agrinas, aparat teritorial, pemerintah desa, serta elemen pendukung lainnya.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Tojan Kawal Pelaksanaan Lomba Peringatan Hari Ibu

    Babinsa Tojan Kawal Pelaksanaan Lomba Peringatan Hari Ibu

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Klungkung,- Suana tak seperti biasanya terlihat jelas pagi ini di lapangan voli Desa Tojan, Kecamatan/Kabupaten Klungkung. Sejak pagi lapangan voli tersebut tampak sudah dipadati ibu-ibu PKK Desa TojanMinggu ( 14/12/25 ). Bukan tanpa alasan, suasana tersebut dipicu dengan adanya perlombaan untuk memperingati Hari Ibu yang digelar oleh Pemerintah Desa Tojan. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh […]

  • Kodim 1602/Ende Perkuat Kamtibmas Lewat Komsos dan Pamwil di Desa Ndondo

    Kodim 1602/Ende Perkuat Kamtibmas Lewat Komsos dan Pamwil di Desa Ndondo

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan monitoring, pengamanan wilayah (Pamwil), dan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Ndondo, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Rabu pagi (22/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.41 Wita ini bertujuan memantau situasi keamanan di wilayah binaan serta memberikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga kesehatan, ketertiban, keamanan, dan […]

  • Wujudkan Rasa Aman, Babinsa Hadir di Tengah Warga Desa Suwat Saat Persiapan Ngusaba Dalem lan Prajapati

    Wujudkan Rasa Aman, Babinsa Hadir di Tengah Warga Desa Suwat Saat Persiapan Ngusaba Dalem lan Prajapati

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Gianyar – Suwat, Kamis (2/10/2025). Suasana penuh kebersamaan menyelimuti Pura Dalem Desa Adat Suwat, Desa Suwat, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Ratusan warga tampak antusias melaksanakan tradisi Mebat atau membuat ulam banten sebagai bagian dari rangkaian persiapan Karya Pedudusan Alit Ngusaba Dalem lan Prajapati. Di tengah khidmatnya aktivitas adat tersebut, hadir pula Babinsa Desa Suwat Koramil 1616-01/Gianyar, Serda […]

  • Babinsa Maurole Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat melalui Komsos dan Pamwil di Desa Nggesa
    NTT

    Babinsa Maurole Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat melalui Komsos dan Pamwil di Desa Nggesa

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, — Untuk menjaga hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat serta memastikan keamanan wilayah tetap kondusif, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Laurensius Laja, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Nggesa, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Rabu (12/11/2025) pukul 08.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta membangun […]

  • Batununggul Village Festival 2025  Dikawal TNI Polri Bersama Pecalang, Pembukaan UMKM Batununggul Village Festival 2025 Berjalan Aman Dan Lancar

    Batununggul Village Festival 2025 Dikawal TNI Polri Bersama Pecalang, Pembukaan UMKM Batununggul Village Festival 2025 Berjalan Aman Dan Lancar

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Klungkung,- Batununggul Village Festival ( BVF ) yang dibranding menjadi Surya Metu Fest dengan tema “ Anagatha Samastha “ yang digelar di Pantai Tanjung Kerambitan Desa Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung mulai bergulir. Bergulirnya festival seni dan budaya tahunan ini diawali dengan pembukaan UMKM yang secara resmi dibuka oleh Camat Nusa Penida, Rabu ( […]

  • Babinsa Koramil Nusa Penida Dampingi Droping Bantuan Pangan Di Desa Lembongan

    Babinsa Koramil Nusa Penida Dampingi Droping Bantuan Pangan Di Desa Lembongan

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai bentuk pelayanan dan kepedulian TNI akan kesejahteraan masyarakat, Babinsa Lembongan Koramil 1610-04/Nusa Penida Koptu Kuswara melaksanakan pendampingan dan pengawasan distribusi bantuan pangan beras dan minyak goreng Desa lembongan dan Jungutbatu, Rabu ( 26/11/25 ). Pagi ini bantuan pangan dari program Penerima Bantuan Pangan ( PBP ) beras dan Migor periode bulan Oktober dan […]

expand_less