Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Ramil 1602-01/Ende Gelar Komsos dan Pamwil di Desa Maurongga

Babinsa Ramil 1602-01/Ende Gelar Komsos dan Pamwil di Desa Maurongga

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
  • comment 0 komentar

Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Kopda M. Saleh H., bersama masyarakat Desa Persiapan Maurongga, melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), dan pengamanan wilayah (Pamwil), Selasa pagi, pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini berlangsung hingga selesai di wilayah binaan setempat.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan, memperkuat hubungan TNI-Rakyat, serta memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap kondisi alam dan melaporkan setiap hal menonjol di wilayahnya.

“Sebagai Babinsa, kami selalu memantau perkembangan di wilayah binaan agar tercipta situasi yang aman dan kondusif. Kami juga mengimbau masyarakat untuk proaktif memberikan informasi terkait hal-hal yang penting bagi keamanan dan kesejahteraan bersama,” ujar Kopda M. Saleh H.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga setempat. Kegiatan Komsos dan Pamwil ini menjadi salah satu wujud kemanunggalan TNI dan rakyat, sesuai dengan tugas pokok Satuan Komando Teritorial (Satkowil) TNI AD.

Selain kegiatan pemantauan, Babinsa juga aktif memberikan edukasi mengenai kesiapsiagaan menghadapi kondisi alam, sekaligus mendukung percepatan pembangunan dan keamanan di desa binaan.

Dengan kegiatan ini, Babinsa diharapkan dapat menjadi ujung tombak dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat sekaligus menjaga keharmonisan dan keamanan wilayah.

(Pendim 1602/Ende)

 

 

 

 

 

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Air Suning Awasi Pembangunan KDKMP di Kecamatan Seteluk

    Babinsa Air Suning Awasi Pembangunan KDKMP di Kecamatan Seteluk

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Air Suning, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Sertu Ruslin melaksanakan kegiatan pengawasan dan pendampingan pembangunan KDKMP di wilayah. Jumat (19/12/2025), pukul 08.00 WITA. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung program pembangunan desa agar berjalan sesuai dengan rencana, tepat sasaran, serta bermanfaat bagi masyarakat. Dalam pelaksanaannya, Sertu […]

  • Kodim 1612/Manggarai Melangkah Maju: Purnatugas Serka Gidion Jadi Inspirasi, Digitalisasi Peringatan Pengabdian

    Kodim 1612/Manggarai Melangkah Maju: Purnatugas Serka Gidion Jadi Inspirasi, Digitalisasi Peringatan Pengabdian

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    RUTENG, MANGGARAI – Lapangan Apel Kodim 1612/Manggarai, Jalan Banteng, pada Senin, 2 Desember 2025, menjadi saksi perayaan yang penuh emosi dan penghargaan. Acara Korps Raport Wisuda Purnatugas Anggota Kodim 1612/Manggarai digelar sebagai inovasi peringatan yang menyatukan masa lalu pengabdian dengan masa depan penuh harapan. Dipimpin oleh Dandim 1612/Manggarai, Letkol Arh Amos Comenius Silaban, S.H., M.M., […]

  • Timbun Jalan Desa Yang Rusak, Babinsa Bantu Perlancar Akses Transportasi Warga

    Timbun Jalan Desa Yang Rusak, Babinsa Bantu Perlancar Akses Transportasi Warga

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Motaain Koramil 1605-09/Biudukfoho Sertu Yohanes Delu bersama masyarakat melakukan penimbunan jalan utama Desa yang rusak di Dusun Dusun Motaain, Desa Motaain, Kecamatan Malaka Barat, Kabupaten Malaka, Senin (29/12/2025). Kegiatan kerja bakti penimbunan material di jalan utama yang rusak akibat kendaraan yang lewat dengan beban berat lebih ini dipimpin oleh Kepala Desa […]

  • Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif, Babinsa Gelar Komsos di Ende

    Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif, Babinsa Gelar Komsos di Ende

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Muhamad Haris Liga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, Jumat (22/8). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WITA ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan […]

  • Babinsa dan Tokoh Masyarakat Bahas Persiapan HUT RI ke-80 dan MTQ di Rapat Koordinasi Maluk
    NTB

    Babinsa dan Tokoh Masyarakat Bahas Persiapan HUT RI ke-80 dan MTQ di Rapat Koordinasi Maluk

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menyukseskan dua agenda penting, yakni peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia dan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Sumbawa Barat tahun 2025, Kecamatan Maluk menggelar rapat koordinasi lintas sektor di Aula Kantor Camat Maluk, Senin (21/07/2025). Rapat tersebut dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan, TNI-Polri, tokoh […]

  • Dukung Kesejahteraan Masyarakat Melalui UMKM, Dandim 1624/Flotim Hadiri Penutupan rangkaian Pameran UMKM Dalam Rangka HUT ke-67 NTT di Larantuka

    Dukung Kesejahteraan Masyarakat Melalui UMKM, Dandim 1624/Flotim Hadiri Penutupan rangkaian Pameran UMKM Dalam Rangka HUT ke-67 NTT di Larantuka

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 413
    • 0Komentar

    Flores Timur – Komandan Kodim 1624/Flores Timur, Letkol Inf Erly Merlian, S.I.P., menghadiri acara penutupan Pameran Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Nusa Tenggara Timur ke-67, yang berlangsung di Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Kelurahan Amagarapati, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Sabtu malam (20/12/2025). Kehadiran Dandim […]

expand_less