Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Babinsa dan Bhabinkamtibmas Patemon Monitor Penyaluran Bantuan Pangan kepada 443 KPM

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Patemon Monitor Penyaluran Bantuan Pangan kepada 443 KPM

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
  • comment 0 komentar

SERIRIT, (09/12/2025) — Dalam Upaya Membantu Masyarakat Binaan, Babinsa Desa Patemon Serda Komang Nurjaya bersama Bhabinkamtibmas Desa Patemon Aipda Gede Suardika melaksanakan kegiatan monitoring penyaluran Pemberian Bantuan Pangan (PBP) kepada masyarakat Desa Patemon, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.30 Wita bertempat di Kantor Desa Patemon sebagai pusat distribusi bantuan.

Penyaluran bantuan pangan tersebut diberikan kepada 443 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk periode bulan Oktober dan November 2025. Setiap KPM menerima bantuan berupa dua sak beras (masing-masing 10 kg) serta empat liter minyak goreng. Kehadiran aparat kewilayahan bertujuan memastikan proses distribusi berjalan tertib, tepat sasaran, dan sesuai ketentuan.

Acara monitoring ini turut dihadiri oleh Kepala Desa Patemon, para Kelian Banjar Dinas se-Desa Patemon, serta staf pemerintahan desa. Kolaborasi antara pemerintah desa, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas menjadi langkah penting dalam pengawasan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat penerima bantuan.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan disiplin dan memperhatikan prosedur pelayanan publik. Aparat kewilayahan memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap mematuhi aturan selama proses pengambilan bantuan, serta memastikan tidak terjadi penumpukan massa yang dapat mengganggu kelancaran distribusi.

Kegiatan monitoring penyaluran PBP ini selesai pada pukul 11.00 Wita dalam keadaan tertib, aman, dan lancar. Pemerintah Desa Patemon memberi apresiasi kepada semua pihak yang berperan aktif, sehingga distribusi bantuan pangan dapat terlaksana optimal dan bermanfaat bagi masyarakat penerima.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sertu M. Ali dan Sertu Darusman Ajak Petani Lambanapu Tingkatkan Produksi Padi

    Sertu M. Ali dan Sertu Darusman Ajak Petani Lambanapu Tingkatkan Produksi Padi

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 05/Waingapu, Sertu M. Ali dan Sertu Darusman, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada masyarakat dalam menanam padi di wilayah Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur,pada Kamis (06/11/2025). Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI AD melalui para Babinsa dalam membantu petani meningkatkan produktivitas […]

  • Dapur MBG Siap Beroperasi, Babinsa Samplangan Pastikan Kelancaran Rencana

    Dapur MBG Siap Beroperasi, Babinsa Samplangan Pastikan Kelancaran Rencana

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Gianyar – Samplangan, Selasa (23/9/2025) Babinsa Kelurahan Samplangan Koramil 1616-01/Gianyar, Serka I Komang Yudiartana bersama Bhabinkamtibmas Samplangan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus meninjau rencana pembangunan Dapur MBG (Makan Bergizi Gratis) yang berlokasi di Jl. Tukad Petanu, Lingkungan Samplangan, Kelurahan Samplangan, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Dalam kunjungan tersebut, Babinsa disambut langsung oleh pemilik lahan, Dewa Gede Tirta […]

  • ‎Dandim 1607/Sumbawa dan Forkopimda Apresiasi Semangat Peserta Pawai Alegoris

    ‎Dandim 1607/Sumbawa dan Forkopimda Apresiasi Semangat Peserta Pawai Alegoris

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa Besar — Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sumbawa menghadiri dan memberikan apresiasi atas semangat peserta Pawai Alegoris dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-80, Senin (18/08/2025). ‎ ‎Pawai Alegoris yang digelar di Kota Sumbawa Besar ini berlangsung meriah dengan melibatkan ribuan […]

  • Babinsa Serka Janry Selanno Laksanakan Komsos dan Pantau Wilayah di Desa Oebatu

    Babinsa Serka Janry Selanno Laksanakan Komsos dan Pantau Wilayah di Desa Oebatu

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi serta mengetahui kondisi wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Serka Janry Selanno melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Desa Oebatu, Kecamatan Rote Barat Daya, pada Sabtu (11/10/2025) pukul 08.45 Wita. Melalui kegiatan Komsos tersebut, Babinsa dan warga saling bertukar pendapat mengenai berbagai hal […]

  • Apel Operasi Zebra Turangga 2025 Siap Amankan Natal Tahun Baru

    Apel Operasi Zebra Turangga 2025 Siap Amankan Natal Tahun Baru

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    NTT-SABU RAIJUA, – Pgs. Danramil 1604-08/Sabu Raijua, Lettu Inf. Alex Mahoklory bersama para Babinsa mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga-2025 dalam rangka cipta kondisi menjelang Hari Raya Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Sabu Raijua, AKBP Paulus Natonis, S.I.P., M.H., dengan Perwira Apel Kabaglog Polres, AKP Mad Nawawi, S.H., […]

  • Babinsa Koramil Nusa Penida Gelar Pengawalan Melaspas Taring Di Desa Adat Dalem Setra Batununggul

    Babinsa Koramil Nusa Penida Gelar Pengawalan Melaspas Taring Di Desa Adat Dalem Setra Batununggul

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Klungkung, – Rangkaian upacara keagamaan Karya Rsi Gana di Desa Adat Dalem Setra Batununggul, Kecamatan Nusa Penida Kabupaten Klungkung mulai bergulir pagi ini Minggu ( 15/11/25 ). Rangkaian tersebut terlihat saat digelarnya upacara melaspas taring yang dihadiri oleh Cokorde Puri Ubud, Jero Bendesa Adat Dalem Setra Batununggul dan masyarakat Desa Adat Batunggul. Adapun rangkaian upacara […]

expand_less