Babinsa Belo Dampingi PT Agrinas Cek Progres Pembangunan Koperasi Merah Putih
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Selasa, 9 Des 2025
- comment 0 komentar

Sumbawa, Barat NTB — Pada Selasa, 9 Desember 2025, Babinsa Desa Belo, Serda Sukardin, melaksanakan kegiatan pendampingan terhadap Tim PT Agrinas dalam rangka pengecekan progres pembangunan Koperasi Merah Putih yang berlokasi di Desa Belo, Kecamatan Jereweh. Selasa (09/12/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya monitoring dan memastikan pembangunan Koperasi Merah Putih berjalan sesuai rencana. Selama peninjauan, tim PT Agrinas didampingi langsung oleh Babinsa guna memberikan dukungan serta memastikan kelancaran proses di lapangan.
Serda Sukardin menyampaikan bahwa pendampingan ini adalah bentuk sinergi TNI dengan para pemangku kepentingan dalam mendukung program penguatan ekonomi masyarakat melalui pembangunan fasilitas koperasi.
“Pendampingan ini kami lakukan untuk memastikan proses pembangunan berjalan tertib, lancar, dan sesuai target. Koperasi ini diharapkan nantinya mampu menjadi wadah penggerak ekonomi masyarakat,” ujarnya.
Pengecekan berlangsung aman dan lancar. Dengan terus dipantau secara berkala, pembangunan Koperasi Merah Putih diharapkan dapat segera rampung dan memberikan manfaat maksimal bagi warga Desa Belo dan sekitarnya.
(Pendim 1628/KSB).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar