Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » TNI Dekat dengan Rakyat: Babinsa Ende Gelar Komsos Bersama Warga Kota Ratu

TNI Dekat dengan Rakyat: Babinsa Ende Gelar Komsos Bersama Warga Kota Ratu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 8 Des 2025
  • comment 0 komentar

Ende, — Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ersan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) serta pemantauan keamanan wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Jalan Perwira, Kelurahan Kota Ratu, pada Senin (8/12/2025), pukul 09.15 Wita.

Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam menjaga stabilitas Kamtibmas sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah binaan. Kehadiran Babinsa di tengah warga bertujuan memberikan rasa aman serta memastikan situasi lingkungan tetap kondusif.

Dalam pelaksanaan Komsos tersebut, Sertu Ersan mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan meningkatkan kepedulian terhadap ketertiban umum. Ia juga menegaskan pentingnya kerja sama antara masyarakat dan TNI dalam membangun wilayah yang aman dan nyaman.

“Kami tetap berupaya hadir di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan mengetahui perkembangan situasi yang terjadi di wilayah,” ujar Sertu Ersan.

Masyarakat Kelurahan Kota Ratu menyambut kehadiran Babinsa dengan antusias dan mengapresiasi upaya TNI yang terus aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan mereka.

Kodim 1602/Ende menyampaikan bahwa kegiatan Komsos dan Pamwil merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) sebagai garda terdepan TNI AD dalam pembinaan teritorial dan pembinaan masyarakat.

(Pendim 1602/Ende)

 

 

 

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Stabilitas Wilayah, Babinsa Koramil 1602-04 Laksanakan Pamwil dan Komsos di Kotabaru

    Jaga Stabilitas Wilayah, Babinsa Koramil 1602-04 Laksanakan Pamwil dan Komsos di Kotabaru

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Neotonda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Selasa (21/10/2025). Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.24 WITA ini merupakan bagian dari tugas pokok satuan kewilayahan (Satkowil) TNI AD dalam rangka membina wilayah dan mempererat hubungan antara TNI dan […]

  • TNI Peduli Gizi Anak, Babinsa Ende Bagikan Makanan Sehat di Sekolah

    TNI Peduli Gizi Anak, Babinsa Ende Bagikan Makanan Sehat di Sekolah

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait penyediaan makan siang bergizi bagi anak-anak sekolah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya DE, turut berpartisipasi dalam kegiatan pembagian makanan bergizi gratis di TK Kartika Kusuma Udayana VII-10 Kompi C, Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 21 Juli 2025, dimulai pukul 08.30 […]

  • Upacara Melasti Rangkaian Karya Pura Dalem Sembir Dikawal Ketat Tiga Pilar Desa Kutampi

    Upacara Melasti Rangkaian Karya Pura Dalem Sembir Dikawal Ketat Tiga Pilar Desa Kutampi

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Klungkung,- Upacara melasti sebagai rangkaian Karya di Pura Dalem Sembir Desa Kutampi, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung digelar oleh masyarakat Kutampi pagi ini, Minggu ( 28/09/25 ). Kegiatan upacara melasti ini digelar di Segara Kutampi Kaler yang diikuti kurang lebih 300 warga yang mendapat pengawalan dan pengamanan ketat Babinsa Kutampi Serda Nursam Muliadi bersama Bhabinkamtibmas […]

  • Babinsa Pantai Baru Dampingi Program Pemberian Makan Sehat Bergizi untuk Ribuan Siswa

    Babinsa Pantai Baru Dampingi Program Pemberian Makan Sehat Bergizi untuk Ribuan Siswa

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Senin 08 September 2025 – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Mesak Foeh, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi bagi siswa-siswi di wilayah Kecamatan Pantai Baru. Kegiatan ini berlangsung di Yayasan Sasando Abadi Desa Ofalangga, diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN RI, dan diikuti oleh seluruh jenjang pendidikan mulai dari TK/Paud, […]

  • Semangat HUT RI, Kodim 1607/Sumbawa dan TNI-Polri Bersihkan Pasar Seketeng
    NTB

    Semangat HUT RI, Kodim 1607/Sumbawa dan TNI-Polri Bersihkan Pasar Seketeng

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 130
    • 0Komentar

    ‎NTB — Sumbawa Besar, Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Kodim 1607/Sumbawa menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan dengan menggelar aksi gotong royong membersihkan Pasar Seketeng dan sekitarnya, Jumat pagi. Jumat (18/07/2025). ‎ ‎Kegiatan ini melibatkan sinergi lintas sektor, di antaranya anggota TNI dari jajaran Kodim 1607/Sumbawa dan Yonif TP 835/SYB, personel Polres […]

  • Babinsa 1623-04/Sidemen amankan kegiatan jalan santai peringatan HUT kemerdekaan RI ke-80.
    NTT

    Babinsa 1623-04/Sidemen amankan kegiatan jalan santai peringatan HUT kemerdekaan RI ke-80.

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Sangkan Gunung Koramil 1623-04/Sidemen Serka I Nengah Sukarta melaksanakan pengamanan kegiatan jalan santai dalam rangka peringatan HUT kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025, di SD N 1 Sangkan Gunung Desa Sangkan Gunung Kec.Sidemen Kab.Karangasem, pada Sabtu (09/08/25). Kegiatan jalan santai peringatan HUT kemerdekaan RI ke-80 diselenggarakan oleh pemerintah Desa Sangkan Gunung yang […]

expand_less