Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dojang Kodim 1621/TTS Panen Medali di 1st Stekan Taekwondo Championship

Dojang Kodim 1621/TTS Panen Medali di 1st Stekan Taekwondo Championship

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 8 Des 2025
  • comment 0 komentar

Soe – Taekwondo Dojang Kodim 1621/TTS kembali menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Kejuaraan Taekwondo 1st Stekan Championship yang digelar di GOR Nekmese, Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan, sabtu dan Minggu 6 s/d 7 Desember 2025.

Pada kejuaraan bergengsi tersebut, Dojang Kodim 1621/TTS menurunkan 37 atlet yang bertanding di beberapa kategori, yakni Prakadet A, Prakadet B, Kadet, dan Junior. Dengan semangat juang tinggi dan latihan yang konsisten, para atlet berhasil memborong 37 medali, dengan rincian 1 medali emas, 20 medali perak, dan 16 medali perunggu.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa pembinaan olahraga bela diri di lingkungan Kodim 1621/TTS berjalan dengan baik dan terarah. Yang lebih membanggakan, sejumlah atlet yang tampil cemerlang merupakan putra-putri anggota Kodim 1621/TTS yang mampu bersaing dan memberikan hasil terbaik.

Di antaranya adalah Fiorensa A. Tafuli (17 tahun), atlet putri yang merupakan anak dari Peltu Marsel G.O. Tafuli, berhasil meraih medali perak di kelas yang diikutinya. Selain itu, Farrel Kamlasi (8 tahun), putra dari Serda Andi Kamlasi, sukses mempersembahkan medali perunggu untuk Dojang Kodim 1621/TTS.

Keberhasilan para atlet muda ini tidak hanya menjadi kebanggaan keluarga, tetapi juga menjadi motivasi bagi atlet lainnya untuk terus berlatih dan berprestasi di masa mendatang.

Serda Andi Kamlasi, selaku orang tua dari salah satu atlet peraih medali, menyampaikan rasa bangga dan harunya atas pencapaian sang anak.

“Saya sangat bersyukur dan bangga atas hasil yang diraih anak saya. Medali ini bukan hanya untuk dirinya, tetapi juga untuk Dojang Kodim 1621/TTS dan seluruh keluarga besar TNI AD.
Semua yang di capai hari ini berkat Saham Ike Arkiang selaku pelatih dan senior yang membina dan melatih dengan penuh rasa tanggung jawab dan semangat yang tinggi. Semoga ke depan dia dan rekan-rekannya bisa lebih semangat berlatih dan meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” ungkap Serda Andi Kamlasi.

Dengan capaian tersebut, Dojang Taekwondo Kodim 1621/TTS semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kualitas latihan dan pembinaan atlet, sekaligus memperkuat semangat sportivitas, disiplin, dan mental juara di kalangan generasi muda.(Pen1621)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Bonmuti Dampingi Pasiter Cek Lahan Pembangunan KDKMP Desa

    Babinsa Bonmuti Dampingi Pasiter Cek Lahan Pembangunan KDKMP Desa

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Desa Bonmuti Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Didit Sumanto, mendampingi Pgs. Pasiter Kodim 1604/Kupang Kapten Inf Said Abdullah dalam kegiatan pengecekan sekaligus pengukuran lahan untuk rencana pembangunan Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Bonmuti, Kecamatan Amfoang Tengah, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan langkah awal memastikan kesiapan lokasi yang telah memenuhi syarat sebagai […]

  • Babinsa Ramil 1602-01/Ende Gelar Komsos dan Pamwil Bersama Warga Desa Rukuramba

    Babinsa Ramil 1602-01/Ende Gelar Komsos dan Pamwil Bersama Warga Desa Rukuramba

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Desa Rukuramba, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, pada Senin (3/11/2025) pukul 10.10 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi dan perkembangan wilayah binaan, serta memastikan terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama pelaksanaan tugas Babinsa. Dalam […]

  • Babinsa Rukuramba Tingkatkan Kemitraan dengan Warga Lewat Komsos dan Pamwil

    Babinsa Rukuramba Tingkatkan Kemitraan dengan Warga Lewat Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende Serka Piter Kase melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Dusun Nangaba, Desa Rukuramba, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, pada pukul 11.20 WITA hingga selesai, Senin 22 Desember 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi dan perkembangan wilayah, serta mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Dalam […]

  • Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Kamtibmas Lewat Komsos di Desa Nuamuri

    Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Kamtibmas Lewat Komsos di Desa Nuamuri

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Haris Liga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Nuamuri, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, Jumat pagi (10/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.23 Wita ini bertujuan untuk memantau dan memastikan keamanan serta ketertiban masyarakat di wilayah binaan. Selain itu, Babinsa juga memberikan himbauan kepada warga untuk selalu […]

  • Sinergi TNI dan Petani: Babinsa Gunaksa Dampingi Panen Padi untuk Meningkatkan Hasil Pertanian

    Sinergi TNI dan Petani: Babinsa Gunaksa Dampingi Panen Padi untuk Meningkatkan Hasil Pertanian

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dukungan terus digencarkan para Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung dalam rangka mensukseskan ketahanan wilayah. Kali ini dukungan itupun terlihat jelas saat Babinsa Gunaksa Koramil 1610-03/Dawan Sertu Dewa Gede Asmara turun langsung membantu petani di wilayah binaannya yang sedang melaksanakan panen di Dusun Buayang, Desa Gunaksa, Lecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung, Minggu ( 13/07/25 ). Pagi ini […]

  • Kodim 1615/Lotim dan Polres Lotim Kompak dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

    Kodim 1615/Lotim dan Polres Lotim Kompak dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Komandan Kodim 1615/Lombok Timur, Letnan Kolonel Infanteri Eky Anderson, menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1447 H/2025 M yang diselenggarakan di Masjid Al-Islah Polres Lombok Timur pada Kamis (11/09/2025) pagi. Kegiatan dimulai pukul 08.00 Wita dengan tema “Meneladani Akhlak Rasulullah SAW”, dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat serta aparat TNI […]

expand_less