Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kasdim 1628/KSB Hadiri Sosialisasi Forum Pembauran Kebangsaan 2025

Kasdim 1628/KSB Hadiri Sosialisasi Forum Pembauran Kebangsaan 2025

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Mayor Cba Agus SH, Kasdim 1628/KSB, menghadiri kegiatan Sosialisasi Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Tahun 2025 yang digelar di Aula Kemerdekaan Kesbangpoldagri Kabupaten Sumbawa Barat, Kelurahan Kuang, Kecamatan Taliwang. Kegiatan ini diikuti ±60 peserta dari berbagai unsur masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, akademisi, dan pejabat pemerintah daerah, Kamis (4/12/2025).

Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan doa, serta penyerahan piagam penghargaan secara simbolis kepada peserta sosialisasi. Dalam sambutannya, Sekban Kesbangpoldagri Kabupaten Sumbawa Barat menekankan pentingnya menjaga nilai-nilai kebangsaan, toleransi, dan kerukunan antarumat beragama.

Kasdim 1628/KSB, Mayor Cba Agus SH, menyampaikan materi wawasan kebangsaan, bela negara, radikalisme, dan pembauran kebangsaan. Materi ini membahas pengertian wawasan kebangsaan, unsur dasar dan nilai dasar kebangsaan, serta upaya menangkal radikalisme dan intoleransi, termasuk tantangan hoaks dan penyebaran paham radikal melalui media sosial.

“Kita harus menyatukan langkah, menjaga nilai-nilai kebangsaan, dan membina kerukunan antarumat beragama. TNI hadir bukan hanya sebagai aparat keamanan, tapi juga sebagai mitra masyarakat untuk membangun persatuan dan kesatuan bangsa,” ujar Kasdim Agus saat menyampaikan materinya.

Selain itu, Kemenag Taliwang dan Akademisi Universitas Cordova turut memberikan materi mengenai moderasi beragama, penguatan kebhinekaan, dan peran budaya lokal dalam mempererat persatuan antar-suku. Kegiatan diakhiri dengan sesi diskusi interaktif yang memberikan ruang bagi peserta untuk bertanya dan berdialog.

Kegiatan ini berjalan tertib, aman, dan lancar, serta mendapat respons positif dari seluruh peserta. Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memperkuat sinergitas antara pemerintah daerah, TNI, akademisi, dan tokoh masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan serta kerukunan antarumat beragama di Kabupaten Sumbawa Barat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Piket Koramil 1627-01/Ba’a Laksanakan Pemantauan Kapal Penumpang di Pelabuhan Ba’a

    Piket Koramil 1627-01/Ba’a Laksanakan Pemantauan Kapal Penumpang di Pelabuhan Ba’a

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Pada hari Senin, 08 Desember 2025, pukul 11.15 WITA, bertempat di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, personel Piket Koramil 1627-01/Ba’a Serka Silvester Berek melaksanakan kegiatan pemantauan aktivitas pelabuhan, khususnya arus kedatangan dan keberangkatan kapal penumpang. Pada pukul 11.25 WITA, kapal penumpang Expres Bahari 8E sandar di Pelabuhan Ba’a. […]

  • Perbekel Ari Anggara: TMMD Bangun Rumah, Bangkitkan Harapan Warga Batuan

    Perbekel Ari Anggara: TMMD Bangun Rumah, Bangkitkan Harapan Warga Batuan

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Kamis (7/8/2025) – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar tak hanya membangun infrastruktur, tapi juga membangun harapan dan kebahagiaan warga. Salah satu wujud nyatanya adalah kegiatan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik I Nyoman Cakra, seorang tukang ukir di Banjar Tegeha, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati. Perbekel Desa Batuan, […]

  • Serda Lalu Tunjung Turun Langsung Jaga Keamanan Wilayah Kecamatan Jereweh

    Serda Lalu Tunjung Turun Langsung Jaga Keamanan Wilayah Kecamatan Jereweh

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Lalu Tunjung, melaksanakan kegiatan patroli malam di seputaran wilayah Kecamatan Jereweh pada Minggu malam, (5/10/2025) 21.10 WITA. Patroli yang dilakukan tersebut bertujuan untuk memantau kondisi lingkungan sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban dan […]

  • Dandim 1623/Karangasem pimpin upacara Korp Raport kenaikan pangkat Periode 1 Oktober 2025,

    Dandim 1623/Karangasem pimpin upacara Korp Raport kenaikan pangkat Periode 1 Oktober 2025,

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Komandan Komando Distrik Militer (Komandan Kodim) 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir memimpin langsung upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat kepada dua puluh delapan Prajurit dan satu PNS periode 01 Oktober 2025, pada Rabu (1/10/2025). Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat periode 1/10/2025 dilaksanakan di lapangan Apel Makodim 1623/Karangasem Jalan Jenderal Sudirman Amlapuran, Kelurahan Subagan, Kecamatan/Kabupaten […]

  • Laksanakan Pendampingan Kepada Petani Babinsa Bantu Pupuk Sayuran Sawi Hijau

    Laksanakan Pendampingan Kepada Petani Babinsa Bantu Pupuk Sayuran Sawi Hijau

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Sertu Ishak Koramil 1627 – 01 /Ba’a bantu petani pemupukan sayuran sawi hijau milik bapak Mat Amallo di desa Lidanesi Kecamatan Rote Tengah kabupaten Rote Ndao.Senin (21/07/2025). Sertu Ishak menyampaikan Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan motivasi dan semangat kepada masyarakat untuk meningkatkan produktivitas pertanian dalam skala kecil. Dalam kegiatan anjangsana tersebut,Babinsa […]

  • Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Wujudkan Sekolah Aman serta Kondusif di Singakerta

    Sinergi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Wujudkan Sekolah Aman serta Kondusif di Singakerta

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Senin (25/8/2025) Babinsa Desa Singakerta Koramil 1616-02/Ubud Kopda Kadek Endra Wirawan bersama Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Aiptu I Made Widastra menghadiri undangan kegiatan upacara bendera di SDN 6 Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Kopda Kadek Endra Wirawan bertindak sebagai pembina upacara sesuai permintaan Kepala SDN 6 Singakerta, Ni Wayan […]

expand_less