Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Fuisama Gelar Komsos dan Ingatkan Warga Siaga Musim Hujan

Babinsa Fuisama Gelar Komsos dan Ingatkan Warga Siaga Musim Hujan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 1 Des 2025
  • comment 0 komentar

Alor — Pada Minggu, 30 November 2025 pukul 10.00 WITA, Babinsa Desa Fuisama Kecamatan Alor Tengah Utara, Kopda Samdia Jenkari, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) serta pemantauan situasi wilayah di rumah salah satu warga, Bapak Isak Manilani, yang beralamat di RT 02 RW 05 Dusun I Desa Fuisama.

Kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa bertujuan untuk mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus memantau kondisi wilayah, terutama memasuki musim hujan yang rawan menimbulkan berbagai potensi kerawanan.

Dalam kesempatan tersebut, Kopda Samdia menyampaikan imbauan kepada warga agar menyiapkan benih tanaman yang akan ditanam pada musim penghujan. Persiapan ini diharapkan dapat mendukung ketahanan pangan keluarga dan meningkatkan produktivitas pertanian di Desa Fuisama.

Selain itu, Babinsa juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi bencana alam seperti pohon tumbang dan tanah longsor yang kerap terjadi saat curah hujan meningkat. Warga diminta untuk melakukan pengecekan lingkungan sekitar serta segera melaporkan kepada aparat desa atau Babinsa jika menemukan kondisi berbahaya.

Melalui kegiatan Komsos ini, Babinsa berharap masyarakat dapat lebih siap menghadapi musim penghujan dan bersama-sama menjaga keamanan serta keselamatan lingkungan di wilayah Desa Fuisama.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari ke-9 TMMD Ke-126 Kodim 1625/Ngada, Satgas Fokus Gali Fondasi Irigasi Pu’un Keo

    Hari ke-9 TMMD Ke-126 Kodim 1625/Ngada, Satgas Fokus Gali Fondasi Irigasi Pu’un Keo

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ngada-Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan progres positif di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Pada hari ke-9 pelaksanaan, Kamis 16 Oktober 2025, Satgas TMMD memfokuskan kegiatan pada pekerjaan fisik berupa penggalian lubang fondasi saluran irigasi Pu’un Keo dengan panjang mencapai 150 meter. Pekerjaan yang kini telah mencapai […]

  • Peringati HUT TNI ke-80, Kodim Sikka Bangun Jalan Rabat di Kecamatan Waigete

    Peringati HUT TNI ke-80, Kodim Sikka Bangun Jalan Rabat di Kecamatan Waigete

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2025, Kodim 1603/Sikka melaksanakan kegiatan Bakti Teritorial bertajuk “PRIMA” (Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif) bersama masyarakat Desa Hoder, Kecamatan Waigete, Kabupaten Sikka, Selasa(16/09/2025). Kegiatan ini diwujudkan dalam bentuk pembangunan jalan rabat beton sebagai upaya nyata TNI dalam membantu percepatan pembangunan […]

  • Sinergi Babinsa Lurah dan Warga Sukseskan Pentas Budaya

    Sinergi Babinsa Lurah dan Warga Sukseskan Pentas Budaya

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Fatufeto Koramil 1604-07/Alak, Serma Agus Mahoklory melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Lurah Fatufeto, Ibu Yundaita Bunga, Bhabinkamtibmas Pelda Boby Adrian, Ketua LPM Bapak Yos Alamau, serta para Ketua RT dan RW se-Kelurahan Fatufeto. Pertemuan tersebut berlangsung di kantor lurah, RT 02/RW 01, Kelurahan Fatufeto, Kecamatan Alak, Kota Kupang. Minggu (14/09/2025). […]

  • Babinsa Desa Boronubaen Aktif Dukung Kegiatan Musdes Khusus Koperasi Merah Putih

    Babinsa Desa Boronubaen Aktif Dukung Kegiatan Musdes Khusus Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Kamis 06 November 2025, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Sertu Arnoldus Yansen, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) Khusus Koperasi Merah Putih yang berlangsung di Kantor Desa Boronubaen, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Desa Boronubaen beserta seluruh perangkat desa, petugas pendamping dari PMD Kecamatan Biboki Utara, petugas pendamping […]

  • Sertu Fransiskus Dambur Aktif Dampingi Pemdes Tangani Ancaman Rabies

    Sertu Fransiskus Dambur Aktif Dampingi Pemdes Tangani Ancaman Rabies

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Manggarai, 10 Oktober 2025 – Pemerintah Desa Mocok, Kecamatan Satar Mese, Kabupaten Manggarai, menggelar rapat koordinasi terkait penertiban dan pembatasan pergerakan Hewan Penular Rabies (HPR) seperti anjing, kucing, dan kera, pada Jumat (10/10) di Aula Kantor Desa Mocok. Rapat ini digelar sebagai bentuk antisipasi menyusul meningkatnya kekhawatiran masyarakat terhadap penyebaran rabies di wilayah tersebut. Rapat […]

  • Babinsa Koramil 1627-01/Baa Pantau Kedatangan dan Keberangkatan Kapal Expres Bahari 8E di Pelabuhan Ba’a

    Babinsa Koramil 1627-01/Baa Pantau Kedatangan dan Keberangkatan Kapal Expres Bahari 8E di Pelabuhan Ba’a

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    ROTE NDAO – Piket Koramil 1627-01/Baa melaksanakan kegiatan pemantauan arus kedatangan dan keberangkatan kapal penumpang di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Kamis (18/12/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari tugas pengamanan wilayah dan pelayanan kepada masyarakat. Piket Koramil 1627-01/Baa yang dipimpin oleh Koptu Alis Sinlae melaksanakan pemantauan sejak pukul 11.00 WITA. […]

expand_less