Babinsa Sertu Oktovianus Kosat Ajak Warga Humusu Wini Waspada Musim Hujan
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
- comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu, Minggu 30 November 2025, Babinsa Koramil 1618-03/Insana Utara, Sertu Oktovianus Kosat, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Warga di Desa Humusu Wini, Kecamatan Insana Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).
Dalam kegiatan yang berlangsung secara santai dan penuh keakraban tersebut, Sertu Oktovianus Kosat mengajak Warga untuk selalu meningkatkan kewaspadaan, terutama memasuki musim hujan yang mulai terjadi di wilayah setempat.
Ia menyampaikan imbauan agar Masyarakat memperhatikan kondisi lingkungan dan tempat tinggal masing-masing, termasuk memeriksa saluran air, memperkuat bangunan yang rentan, serta menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah potensi bencana seperti banjir maupun tanah longsor.
“Musim hujan sudah mulai. Saya mengimbau Warga agar tetap waspada, menjaga keamanan lingkungan serta memperhatikan kondisi rumah masing-masing. Hal ini penting untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Babinsa Sertu Oktovianus Kosat.
Selain itu, Babinsa juga mengingatkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) serta terus meningkatkan kerja sama antara Warga dan Aparat Teritorial dalam menjaga stabilitas di desa.
Kegiatan Komsos ini mendapat sambutan baik dari Warga yang merasa terbantu dengan informasi dan arahan yang diberikan. Warga berharap komunikasi seperti ini terus dilakukan agar keamanan dan kenyamanan desa tetap terjaga.
(PENDIM 1618/TTU)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar