Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kota Singasana Rayakan 532 Tahun Sejarah: Kesenian, UMKM, dan Kebersamaan Bertemu di Satu Panggung

Kota Singasana Rayakan 532 Tahun Sejarah: Kesenian, UMKM, dan Kebersamaan Bertemu di Satu Panggung

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Tabanan PR – Puncak perayaan HUT ke-532 Kota Singasana Tahun 2025 berlangsung meriah di Taman Bung Karno, Jumat (29/11), bersamaan dengan Hari Raya Kuningan. Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., dan Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, mengajak masyarakat merayakan perjalanan panjang Kota Singasana sebagai kota penuh budaya, perjuangan, dan keberagaman.

Masyarakat berdatangan memadati area perayaan sejak sore hari. Suasana yang hangat dan penuh suka cita mengiringi penampilan kesenian khas Tabanan serta persiapan menuju penampilan penutup dari Band Nasional Padi Reborn yang menjadi magnet utama rangkaian malam itu. Hadir Ida Tjokorda Anglurah Tabanan, Anggota DPR RI, Anggota DPRD Provinsi Bali, Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga beserta istri Ny. Budiasih Dirga, jajaran Forkopimda Tabanan, Sekda beserta para Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah, para pimpinan instansi Vertikal dan BUMD di Tabanan, para sponsor, serta tokoh masyarakat.

Penampilan seni dari para seniman Tabanan menjadi pembuka yang memukau. Tari Kebesaran Kabupaten Tabanan, Tari Jayaning Singasana AUM, Tari Oleg Tamulilingan, serta “Tarian Sekaa Tani” dari Juara 2 FLS3N Tingkat Nasional, seluruhnya mendapat sambutan meriah. Pertunjukan Naluri Manca bertajuk “Mula Pratipada Jayaning Singasana” juga nampak melengkapi kemegahan panggung budaya. Bupati Sanjaya sekaligus menyerahkan penghargaan kepada seniman-seniman Tabanan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam pelestarian budaya.

Bupati Sanjaya dalam sambutannya menyampaikan ucapan khusus kepada seluruh masyarakat dan pihak terkait lainnya sebagai salam pembuka acara. “Sebelumnya, izinkan saya selaku pribadi, dan atas nama Pemerintah Kabupaten Tabanan mengucapkan selamat Hari Raya Kuningan bagi semeton umat Hindu semoga kita semua senantiasa dilimpahkan kesehatan dan kesejahteraan bagi kita semua,” pungkasnya.

Kemudian, Sanjaya menegaskan makna puncak perayaan dengan pernyataan inti. “Perayaan malam ini bukan sekedar seremonial, tetapi momentum untuk merayakan perjalanan panjang Kota Singasana. Hal ini sejalan dengan tema ‘Mula Jayaning Singasana’ menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul, Madani (AUM).”

Orang nomor satu di Tabanan itu kemudian mengajak masyarakat menjaga persatuan melalui pernyataan ringkasnya, “Di malam penuh cahaya ini saya ingin mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kebersamaan dan persaudaraan, karena kota Singasana hanya akan maju bila kita saling menggenggam dan menguatkan. Kota ini tumbuh dari budaya dan jati diri yang kita warisi, maka jangan biarkan modernisasi menjauhkan kita dari akar tradisi yang menjadi karakter kita. Kepada generasi muda, masa depan ada di tangan kalian… Marilah kita melangkah ke masa depan dengan penuh optimisme,” pintanya.

Tak hanya diramaikan dengan beragam hiburan, puluhan stan IKM/UMKM juga turut meramaikan puncak acara sebagai salah satu penanda perputaran ekonomi masyarakat di Tabanan. Perayaan ditutup dengan prosesi pemotongan tumpeng dan penampilan penyanyi lokal Gus Veron, yang kemudian dilanjutkan dengan performa paripurna dari Band Nasional Padi Reborn. Selain membawa nostalgia melalui lagu-lagu hitsnya, kehadiran Padi Reborn juga merepresentasikan identitas Tabanan sebagai lumbung padi atau lumbung pangannya Bali.

Kemeriahan malam puncak ini menjadi penutup rangkaian HUT Kota Singasana ke-532, mengukuhkan semangat kebersamaan, kejayaan budaya, dan optimisme masyarakat menuju masa depan Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani (AUM). @prokopimtabanan,-

#bupatitabanan
#tabanan era baru
#banggajadiorangtabanan
#komangsanjaya
#tetepmekenyem
#santaikawan
#agata
#TabananEraBaru
#AmanUnggulMadani
#ProkopimTabanan
#TetepMekenyem

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Hadiri Mini Lokakarya Ke-VII Percepatan Penurunan Stunting

    Babinsa Kodim 1602/Ende Hadiri Mini Lokakarya Ke-VII Percepatan Penurunan Stunting

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Kecamatan Ende Utara, Serka A.M. Ambry, menghadiri kegiatan Mini Lokakarya Ke-VII yang diselenggarakan di Balai PLKB Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Kamis pagi. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi dan membahas percepatan penurunan stunting di wilayah Kecamatan Ende Utara. Kegiatan yang dimulai pukul 09.18 Wita ini diawali dengan pembukaan dan sambutan yang disampaikan […]

  • TMMD Wujud Semangat Kebersamaan dan Kemanunggalan TNI Dengan Rakyat
    NTT

    TMMD Wujud Semangat Kebersamaan dan Kemanunggalan TNI Dengan Rakyat

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 41
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Panas terik matahari tidak menyurutkan semangat anggota Satgas TMMD 125 Kodim 1605/Belu bersama warga masyarakat dalam bekerja, semangat pengabdian kepada masyarakat inilah yang mendorong para prajurit TNI tetap melaksanakan tugas pengerjaan sasaran fisik TMMD, Sabtu (26/7/2025). Serka Untung, salah seorang anggota Satgas TMMD mengatakan hal ini sudah menjadi tugas dan tanggungjawab serta komitmen […]

  • Patroli Malam Koramil 1607-06 Lape Lopok, Wujud Komitmen TNI Jaga Kamtibmas

    Patroli Malam Koramil 1607-06 Lape Lopok, Wujud Komitmen TNI Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Anggota Koramil 1607-06/Lape Lopok, melaksanakan patroli malam pada Rabu (17/09/2025) mulai pukul 20.00 Wita hingga selesai. Kegiatan patroli menyasar wilayah Kecamatan Lape dan kecamatan Lopok yang menjadi bagian dari wilayah teritorial Koramil. ‎ ‎Patroli malam dilaksanakan sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan […]

  • Babinsa dan Pemuda Lewirato Bersinergi Ciptakan Lingkungan Aman Kota Bima

    Babinsa dan Pemuda Lewirato Bersinergi Ciptakan Lingkungan Aman Kota Bima

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada hari Selasa, tanggal 28 Oktober 2025, Kelurahan Lewirato, Kecamatan Mpunda, Kota Bima menggelar kegiatan Siskamling yang di pimpin oleh Babinsa Kelurahan Lewirato Serka Adhar bersama 3 anggota Koramil 1608-01/Rasanae. Kegiatan tersebut diikuti oleh Ketua RT 07, Ketua Karang Taruna, tokoh masyarakat serta anggota Koramil dan pemuda setempat. Pertemuan diawali di kediaman […]

  • Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Laksanakan Komsos Bersama Aparat Desa Langedhawe

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Laksanakan Komsos Bersama Aparat Desa Langedhawe

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kodim 1625/Ngada, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama aparat desa di wilayah binaan, Kamis (8/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kopda Alfian Wahyudi bertempat di Kantor Desa Langedhawe, Kecamatan Aesesa Selatan, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan komsos ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam rangka mempererat hubungan kerja sama dan sinergi antara TNI […]

  • Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Laksanakan Pamwil di Pelabuhan IPPI

    Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Laksanakan Pamwil di Pelabuhan IPPI

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan mendukung tugas pembinaan teritorial, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Jakaria Ahmad, melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (komsos), serta pengamanan wilayah (pamwil) di area Pelabuhan IPPI, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, 28 Agustus 2025. Kegiatan ini bertepatan dengan kedatangan kapal KM AWU yang bersandar di Pelabuhan IPPI […]

expand_less