Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dekatkan Diri dengan Warga, Babinsa Ramil 1602-01 Laksanakan Komsos di Kojanara

Dekatkan Diri dengan Warga, Babinsa Ramil 1602-01 Laksanakan Komsos di Kojanara

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Ende, — Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan wilayah serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Kojanara, Desa Jamokeasa, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Jumat (28/11/2025).

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 10.20 WITA tersebut bertujuan untuk memperkuat kemitraan antara Babinsa dan warga setempat sebagai bagian dari tugas rutin Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) TNI AD.

Dalam rangkaian kegiatan, Serka Piter Kase aktif berbaur dengan warga untuk memantau situasi keamanan dan perkembangan di wilayah binaan. Ia menegaskan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga ketertiban lingkungan.

“Babinsa harus selalu hadir di tengah masyarakat, membangun komunikasi yang baik, serta memastikan kondisi wilayah tetap aman dan kondusif. Kerja sama dengan masyarakat sangat penting dalam pelaksanaan tugas,” ujar Serka Piter.

Selain itu, Babinsa juga menyampaikan imbauan kepada warga untuk tetap waspada terhadap setiap aktivitas di lingkungan sekitar serta segera melaporkan kepada aparat apabila terjadi hal–hal menonjol atau potensi gangguan keamanan.

Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat mendapat respon positif dari warga Desa Jamokeasa. Mereka menyambut baik kegiatan Komsos ini karena dinilai dapat mempererat hubungan sekaligus memberikan rasa aman dalam kehidupan sehari-hari.

“Kegiatan Babinsa seperti ini sangat membantu masyarakat. Kami merasa diperhatikan dan lebih tenang karena selalu ada pendampingan dari TNI,” ungkap salah satu warga setempat.

Kegiatan Komsos dan Pamwil merupakan bagian dari tugas pokok Satkowil TNI AD sebagai ujung tombak pembinaan teritorial. Tujuannya adalah untuk membantu mengatasi kesulitan rakyat serta memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat sebagai fondasi pertahanan negara yang kokoh.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan terwujud sinergi yang semakin baik antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serda Damianus Kerhi Aktif Pantau Wilayah dan Jalin Komunikasi dengan Warga Rewarangga

    Serda Damianus Kerhi Aktif Pantau Wilayah dan Jalin Komunikasi dengan Warga Rewarangga

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Ende, Guna mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama warga di Kelurahan Rewarangga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, Sabtu (13/9/2025). Kegiatan dimulai pukul 10.00 WITA dan berlangsung hingga selesai di Jalan Sultan Hasanudin, Roworeke KM 09. Dalam […]

  • Sinergitas Tiga Pilar Di Desa Takmung Kawal Ida Bhatara Pura Dalem Desa Adat Lepang Menuju Bangli

    Sinergitas Tiga Pilar Di Desa Takmung Kawal Ida Bhatara Pura Dalem Desa Adat Lepang Menuju Bangli

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Takmung Koramil 1610-02/Banjarangkan Serka Yulianta, Minggu ( 05/10/25 ) memonitoring dan melaksanakan pengamanan kegiatan Ida Bhatara Pura Dalem Desa Adat Lepang ke Pura Puseh Desa Adat Tampuagan Desa Peninjoan Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli Dalam prosesi pengamanan, Babinsa Takmung Serka Yulianta bersinergi bersama Bhabinkamtibmas dan pecalang. Sore ini, bersama Bhabinkamtibmas dan pecalang kita beri […]

  • Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Pecalang Wujudkan Upacara Ngaben Aman dan Tertib

    Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Pecalang Wujudkan Upacara Ngaben Aman dan Tertib

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegaltugu, Minggu (2/11/2025) Wujudkan kepedulian terhadap masyarakat binaan, Babinsa Desa Tegal Tugu Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Sukajaya bersama Bhabinkamtibmas Desa Tegal Tugu Aiptu Gusti Ngurah Agung Gede Raka serta Pecalang Desa Adat Tegal Tugu melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas dalam rangka Upacara Pitra Yadnya (Ngaben) yang berlangsung di wilayah Desa Adat […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Laksanakan Komsos dan Pamwil Bersama Warga Dusun Kekandere

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Laksanakan Komsos dan Pamwil Bersama Warga Dusun Kekandere

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Iginu Lopes, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Dusun Kekandere, Desa Kekandere, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.00 Wita hingga 13.30 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta memantau perkembangan situasi wilayah binaan, termasuk keamanan […]

  • Babinsa Hadir di Tengah Masyarakat, Bantu Penyaluran BGN di Kecamatan Woja

    Babinsa Hadir di Tengah Masyarakat, Bantu Penyaluran BGN di Kecamatan Woja

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Babinsa Desa Nowa Koramil 1614-01/Dompu, Serda Sudirman, melaksanakan pendampingan sekaligus pemantauan penyaluran logistik Bantuan Gizi Nasional (BGN) kepada sejumlah sekolah di wilayah Desa Nowa, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu. Kegiatan penyaluran berlangsung pada Kamis (11/9/2025) Adapun sekolah penerima manfaat logistik BGN meliputi,MTs Babusalam : 60 porsi,MI Babusalam : 118 porsi,SDN 14 Woja : […]

  • Babinsa Koramil Wolowaru Tingkatkan Keamanan dan Sinergi dengan Masyarakat Desa Ratemangga

    Babinsa Koramil Wolowaru Tingkatkan Keamanan dan Sinergi dengan Masyarakat Desa Ratemangga

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Ratemangga, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, pada Jumat pagi, pukul 08.20 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau dan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat di wilayah binaan. Dalam pelaksanaannya, Kopda Melkyanus juga menghimbau masyarakat agar selalu menjaga […]

expand_less