Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim 1603/Sikka Pastikan Kesiapan Lahan Koperasi Merah Putih, Program Strategis Presiden Prabowo

Dandim 1603/Sikka Pastikan Kesiapan Lahan Koperasi Merah Putih, Program Strategis Presiden Prabowo

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
  • comment 0 komentar

NTT-SIKKA. Komandan Kodim 1603/Sikka, Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., M.Han., didampingi Pasi Ops Kodim 1603/Sikka Kapten Czi Sunaryo serta Babinsa Koramil 1603-01/Alok, melaksanakan peninjauan lahan yang direncanakan menjadi lokasi pembangunan Koperasi Merah Putih bertempat di Jl. Raya Magepanda, Patisomba Kel. Wuring, Kab. Sikka, Jumat(28/11/2025).

Peninjauan tersebut merupakan tindak lanjut atas program nasional yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan sektor ekonomi kerakyatan.

Koperasi Merah Putih diharapkan menjadi pusat kegiatan ekonomi yang mampu membuka peluang usaha, menciptakan lapangan kerja baru, serta meningkatkan daya saing pelaku UMKM di daerah.

Dandim 1603/Sikka menyampaikan bahwa kehadiran koperasi ini menjadi langkah strategis bagi masyarakat Kabupaten Sikka, khususnya dalam mendorong kemandirian ekonomi lokal.

“Program ini merupakan komitmen pemerintah pusat untuk menghadirkan kesejahteraan yang merata. Kami di jajaran Kodim 1603/Sikka siap mendukung sepenuhnya agar pembangunan Koperasi Merah Putih dapat berjalan baik dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat,” ujarnya.

Dalam peninjauan tersebut, Dandim bersama rombongan melakukan pengecekan terhadap kondisi lahan, akses jalan, potensi pengembangan, serta kesiapan teknis lainnya sebelum pembangunan dimulai. Pasi Ops Kapten Czi Sunaryo menambahkan bahwa tahap survei lapangan sangat penting untuk memastikan setiap aspek sesuai standar sehingga pembangunan dapat berjalan optimal.

Sementara itu, Babinsa Koramil 01/Alok memberikan laporan situasi wilayah sekaligus menjelaskan dukungan masyarakat setempat terhadap rencana pembangunan koperasi tersebut. Menurutnya, masyarakat menyambut baik program pemerintah yang dinilai dapat membuka peluang usaha dan meningkatkan aktivitas ekonomi di lingkungan sekitar.

Peninjauan ini menjadi langkah awal Kodim 1603/Sikka dalam mengawal program prioritas pemerintah, sekaligus wujud nyata komitmen dalam mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui fasilitas ekonomi yang sehat, maju, dan berkelanjutan.
(PENDIM 1603/SIKKA)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Dasan Anyar Gelar Patroli dan Komsos, Wujudkan Keamanan Wilayah Binaan
    NTB

    Babinsa Dasan Anyar Gelar Patroli dan Komsos, Wujudkan Keamanan Wilayah Binaan

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Udayanaupdata.com – Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Desa Dasan Anyar, Serda Yakub dari Koramil 1628-05/Jereweh melaksanakan patroli wilayah yang dilanjutkan dengan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga setempat, Sabtu (08/11/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan serta mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dengan masyarakat di Desa Dasan Anyar. Melalui […]

  • Babinsa Komsos Dengan Petani Guna Meningkatkan Hasil Pertanian

    Babinsa Komsos Dengan Petani Guna Meningkatkan Hasil Pertanian

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 02/Pantai Baru Kodim 1627/Rote Ndao Sertu Benyamin Cardoso melaksanakan silaturahmi dan koordinasi dengan para petani di desa binaan.Desa Sabtu(19/7/20) Dalam kesempatan tersebut, Babinsa bersama Pok tani membahas data lahan sawah guna mendukung program swasembada pangan nasional di wilayah. Babinsa Sertu Benyamin menyampaikan, bahwa Kementerian Pertanian RI telah bekerjasama dengan TNI […]

  • Awali Tahun Baru, Kodim 1603/Sikka Gelar Apel Pengecekan Personel

    Awali Tahun Baru, Kodim 1603/Sikka Gelar Apel Pengecekan Personel

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dandim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., M.Han., memimpin apel pagi pengecekan personel yang dilaksanakan di Lapangan Apel Makodim 1603/Sikka, Jln. Jenderal Sudirman, Kel. Waioti, Kec. Alok Timur, Kab. Sikka, Jumat(2/01/2026). Apel pagi tersebut diikuti oleh seluruh prajurit TNI dan PNS Kodim 1603/Sikka beserta Koramil jajaran. Kegiatan ini merupakan bentuk pengawasan dan pengecekan […]

  • Kopda Achmad Fahri Dorong Warga Bukit Damai Peduli Lingkungan dan Keamanan

    Kopda Achmad Fahri Dorong Warga Bukit Damai Peduli Lingkungan dan Keamanan

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Bukit Damai, Koramil 1628-02/Sekongkang, Kopda Achmad Fahri melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan monitoring wilayah, Selasa (21/10/2025). Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 09.10 WITA tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) sekaligus memberikan imbauan kepada warga agar […]

  • Turun Gunung, Danramil Banjarangkan Lakukan Pengawasan  Langsung Pengepakan Beras SPHP

    Turun Gunung, Danramil Banjarangkan Lakukan Pengawasan Langsung Pengepakan Beras SPHP

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berbagai upaya dalam rangka mensukseskan program pemerintah, khususnya terkait penyaluran beras SPHP kepada masyarakat terus dilakukan oleh Kodim 1610/Klungkung. Tidak hanya memastikan beras SPHP dapat mudah diperoleh dan dinikmati oleh seluruh masyarakat dengan harga terjangkau saja, namun memastikan beras tersebut memiliki kualitas yang baik juga digencarkan oleh satuan dibawah kendali Dandim Letkol Kav Sidik […]

  • Babinsa Koramil 1618/Bisel Turun Langsung Bahas Teknis Peringatan HUT RI di Insana

    Babinsa Koramil 1618/Bisel Turun Langsung Bahas Teknis Peringatan HUT RI di Insana

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    TTU-Kefamenanu., Kamis 17 Juli 2025., Dalam semangat kebersamaan menyongsong Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, Personel Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, yakni Serka Yohanis Banfatin dan Kopda Robi Naisau, turut hadir dalam rapat persiapan kegiatan perayaan HUT RI tingkat Kecamatan Insana. Kegiatan ini digelar di Aula Kantor Desa Sekon, Kecamatan Insana, Kabupaten Timor Tengah Utara. Rapat yang […]

expand_less