Babinsa Rindi Umalulu Dampingi Petani Panen Padi di Desa Wanga
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
- comment 0 komentar

`NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu Syamsurijal, melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan dengan membantu para petani melaksanakan panen padi di Desa Wanga, Kecamatan Rindi Umalulu, Kabupaten Sumba Timur,Rabu (26/11/2025).
Kehadiran Babinsa di tengah para petani merupakan wujud nyata dukungan TNI terhadap program ketahanan pangan yang terus digalakkan pemerintah. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Syamsurijal turut serta membantu proses panen sekaligus memberikan motivasi agar para petani semakin bersemangat dalam meningkatkan produksi pertanian.
Menurutnya, pendampingan seperti ini tidak hanya untuk mempercepat proses panen, tetapi juga mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. “Kami selalu siap membantu masyarakat, khususnya para petani, agar hasil panen dapat maksimal dan kesejahteraan mereka semakin meningkat,” ujarnya.
Para petani di Desa Wanga menyambut baik kehadiran Babinsa yang selalu hadir mendampingi mereka, baik pada masa penanaman hingga panen. Kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan penuh kekompakan antara Babinsa dan masyarakat.
(Pendim 1601 ST)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar