Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Babinsa Mendoyo Dauh Tukad Perkuat Silaturahmi, Dukung Penuh Persiapan Upacara Dewa Yadnya

Babinsa Mendoyo Dauh Tukad Perkuat Silaturahmi, Dukung Penuh Persiapan Upacara Dewa Yadnya

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Jembrana, 25 November 2025 – Babinsa Desa Mendoyo Dauh Tukad, Sertu Suwardi, terus mengoptimalkan perannya sebagai pembina wilayah dengan melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama tokoh agama dan pengurus tempat ibadah di wilayah binaan.

Kali ini, kegiatan Komsos dilaksanakan di Pemerajan Agung Prati Sentana Sira Arya Belog Berungkit, Banjar Tengah, Desa Adat Mendoyo Dauh Tukad, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Sertu Suwardi didampingi oleh Bhabinkamtibmas Bripka I Putu Suryadi, bertemu langsung dengan Mangku dan pengurus Pemerajan.

Fokus utama Komsos ini adalah koordinasi dan kesiapan menjelang pelaksanaan upacara besar Dewa Yadnya yang dijadwalkan akan digelar pada hari Rabu, 10 Desember 2025.

Menurut Babinsa Sertu Suwardi, “Komsos ini pada intinya bertujuan untuk menciptakan tali persaudaraan dan sarana untuk menjalin silaturahmi yang kuat antara Babinsa dengan warga binaan. Selain itu, kami ingin menumbuhkan jiwa kekompakan dan kebersamaan dalam bergotong royong, khususnya dalam persiapan upacara keagamaan ini,” ujarnya.

Kegiatan ini merupakan bentuk nyata Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, memastikan bahwa TNI selalu hadir dan mendukung setiap kegiatan positif di masyarakat, termasuk dalam urusan adat dan keagamaan. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga menjadi pendorong semangat gotong royong warga.

Para pengurus Pemerajan menyambut baik kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas, menegaskan bahwa koordinasi yang baik sangat penting untuk menjamin kelancaran dan keamanan seluruh rangkaian upacara Dewa Yadnya.

Kegiatan Komsos antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, Mangku, dan pengurus Pemerajan berjalan dengan aman dan lancar. Kodim 1617/Jembrana berkomitmen untuk terus mendukung dan mengamankan setiap kegiatan keagamaan di wilayah Jembrana.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Danramil 1628-01/Taliwang Pimpin Pengamanan Ketat Konser HARLAH ke-22 KSB

    Danramil 1628-01/Taliwang Pimpin Pengamanan Ketat Konser HARLAH ke-22 KSB

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangkaian perayaan Hari Lahir (HARLAH) Kabupaten Sumbawa Barat ke-22, konser musik yang digelar di Alun-Alun Taliwang pada Sabtu malam (22/11/2025) mendapat pengamanan penuh dari jajaran Koramil 1628-01/Taliwang. Dipimpin langsung oleh Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saefullah, puluhan anggota Koramil diturunkan untuk memastikan kegiatan besar tersebut berjalan aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran […]

  • Apel Siaga-III Kodim 1628/Sumbawa Barat: Wujud Kesiapsiagaan TNI di Wilayah

    Apel Siaga-III Kodim 1628/Sumbawa Barat: Wujud Kesiapsiagaan TNI di Wilayah

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat melaksanakan Apel Siaga-III Gabungan yang dipusatkan di Lapangan Apel Makodim 1628/Sumbawa Barat, Jl. Labuan Balat, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Selasa (30/09/2025) pagi. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA. Hadir dalam apel tersebut, antara lain Pasi Ops Kodim 1628/Sumbawa Barat Kapten Inf Fahmi, Pjs Pasi Ter, Pasi Pers Lettu […]

  • Babinsa Rindi Umalulu Hadiri Musrembangdes Desa Patawang Tahun 2025

    Babinsa Rindi Umalulu Hadiri Musrembangdes Desa Patawang Tahun 2025

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Dendi Djami, menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrembangdes) yang dilaksanakan di Kantor Desa Patawang, Kecamatan Rindi, Kabupaten Sumba Timur, pada Jumat (24/10/2025). Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Melolo, Kepala Desa Patawang beserta perangkat desa,Babinsa, BPD,Pimpinan Resort Peternakan, tokoh masyarakat, dan perwakilan masyarakat. Musrembangdes ini bertujuan […]

  • Kodim 1625/Ngada dan SMAN 2 Riung Barat Gelar Penanaman Pohon di Sekolah dan Bendungan Panondiwal

    Kodim 1625/Ngada dan SMAN 2 Riung Barat Gelar Penanaman Pohon di Sekolah dan Bendungan Panondiwal

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Riung Barat, Kodim 1625/Ngada melaksanakan kegiatan penanaman pohon dalam rangka Giat Pembinaan Lingkungan Hidup bersama para siswa SMAN 2 Riung Barat, Kegiatan ini dilakukan di dua lokasi, yaitu area lingkungan sekolah SMAN 2 Riung Barat serta kawasan reboisasi di Bendungan Panondiwal, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Kegiatan penanaman pohon ini merupakan bagian dari program Kodim […]

  • Babinsa Desa Mpili Kawal Penetapan Lahan Pembangunan Koperasi Merah Putih Demi Kesejahteraan Warga
    NTB

    Babinsa Desa Mpili Kawal Penetapan Lahan Pembangunan Koperasi Merah Putih Demi Kesejahteraan Warga

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    IMA – Pada Selasa, 9 Desember 2025, Babinsa Desa Mpili Serda Mawardin dari Koramil 1608-05/Donggo menghadiri sosialisasi penempatan lahan untuk pembangunan Koperasi Desa Merah Putih yang bertempat di Aula Kantor Desa Mpili, Kecamatan Donggo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai unsur desa dan masyarakat, termasuk Kepala Desa Mpili, perangkat desa, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD, dan […]

  • Babinsa Ende Aktif Lakukan Pamwil dan Sosialisasi Kesehatan di Wilayah Binaan

    Babinsa Ende Aktif Lakukan Pamwil dan Sosialisasi Kesehatan di Wilayah Binaan

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Pratu Marianus Rugi Naga, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Desa Bheramari, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pada Senin pagi pukul 09.00 WITA dan berlangsung dengan lancar, aman, serta tertib. Dalam kegiatan ini, Babinsa memantau situasi keamanan wilayah sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat […]

expand_less