Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Dandim Tabanan Hadiri Pembekalan Latihan Pembukaan Operasi Gerilya Terintegrasi Kodam IX/Udayana TA 2025

Dandim Tabanan Hadiri Pembekalan Latihan Pembukaan Operasi Gerilya Terintegrasi Kodam IX/Udayana TA 2025

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Tabanan – Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, SAP, MIP, bersama para Perwira dan anggota menghadiri Briefing Pembukaan Latihan Operasi Gerilya Terintegrasi Kodam IX/Udayana TA 2025 yang dibuka secara resmi oleh Danrindam IX/Udayana Brigjen TNI Didit Hari Prasetyo Putro, SIP, MIP, di Lapangan Wira Yudha Bhakti Rindam IX/Udayana, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, Senin (24/11/2025)

Latihan yang diadakan secara terintegrasi ini bertujuan meningkatkan profesionalisme, kemampuan tempur, serta kesiapsiagaan prajurit dalam menghadapi dinamika ancaman yang terus berkembang. Melalui pola latihan gerilya, seluruh peserta dibekali pemahaman taktik, teknik, dan strategi operasi lapangan yang relevan dengan karakteristik wilayah Kodam IX/Udayana.

Dalam pembukaan latihan tersebut, Danrindam IX/Udayana membacakan amanat Pangdam IX/Udayanan Mayjen TNI Piek Budyakto, SH, MH, yang menekankan pentingnya kesiapan mental, fisik, dan disiplin dalam mengikuti seluruh rangkaian latihan. Beliau juga mengingatkan agar seluruh prajurit tetap mengedepankan keamanan personel maupun material selama latihan berlangsung.

Kehadiran Dandim 1619/Tabanan bersama unsur pimpinan dan peserta lainnya menunjukkan dukungan penuh terhadap program pelatihan kemampuan prajurit, khususnya dalam konteks operasi darat yang mengedepankan kecepatan, presisi, dan adaptasi medan.

Saat dikonfirmasi seusai kegiatan, Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, SAP, MIP, menyampaikan bahwa latihan ini sangat penting dalam meningkatkan kapabilitas satuan jajaran Kodam IX/Udayana, termasuk Kodim 1619/Tabanan.

“Latihan Operasi Gerilya Terintegrasi ini bukan hanya sekedar rutinitas tahunan, tetapi wahana strategi untuk mempertajam kinerja tempur dan kesiapan prajurit dalam menghadapi berbagai situasi di lapangan. Dengan karakteristik wilayah Bali, terutama Tabanan yang memiliki beragam kontur, kemampuan gerilya menjadi sangat relevan untuk dikuasai.”

“Saya berharap seluruh peserta dapat menyerap setiap materi, menjaga keamanan selama latihan, serta mengutamakan soliditas dan disiplin. Dengan latihan yang baik, kita dapat memberikan pengabdian terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara.” pungkas Dandim

Pengarahan Kegiatan Latihan Pembukaan Operasi Gerilya Terintegrasi Kodam IX/Udayana TA 2025 ini menjadi momentum awal pelatihan kemampuan prajurit di wilayah Tabanan dan sekitarnya. Dengan komitmen dan kesiapan seluruh personel, latihan ini diharapkan mampu meningkatkan profesionalisme TNI AD dalam menjaga stabilitas keamanan serta ketahanan wilayah.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Hadiri dan Dampingi Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD)

    Babinsa Hadiri dan Dampingi Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD)

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Naitimu Koramil 1605-06/Halilulik Sertu Buntoro menghadiri sekaligus mendampingi penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Triwulan III dan IV kepada masyarakat Desa Naitimu, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Kamis (4/12/2025). Penyaluran BLT Triwulan III dan IV yang berlangsung di Balai Kemasyarakatan Desa Naitimu tersebut dihadiri oleh PJ Kepala Desa Naitimu, Ketua BPD Desa […]

  • Sinergi TNI dan Forkopimda, Dandim 1602/Ende Hadiri Jalan Santai Peringatan HUT BPJS
    NTT

    Sinergi TNI dan Forkopimda, Dandim 1602/Ende Hadiri Jalan Santai Peringatan HUT BPJS

    • calendar_month Sabtu, 12 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Ende, 12 Juli 2025 – Komandan Kodim 1602/Ende, Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., M.M.Si., menghadiri kegiatan Jalan Santai dan Olahraga Bersama dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) BPJS Kesehatan ke-57 tingkat Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu pagi di Halaman Kantor Bupati Ende, Jl. Eltari, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Tengah. Acara dimulai pada […]

  • Babinsa Siangan Dampingi Pendataan Ulang Bantuan Atensiyapi di Banjar Siladan dan Munduk

    Babinsa Siangan Dampingi Pendataan Ulang Bantuan Atensiyapi di Banjar Siladan dan Munduk

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Gianyar – Siangan, Kamis (25/9/2025) Sebagai wujud dukungan dan perhatian terhadap masyarakat, Babinsa Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Komang Kartawan bersama para Kepala Kewilayahan Banjar Siladan Putu Gede Amerta Yoga melaksanakan kegiatan asesmen pendataan ulang bagi penerima bantuan Atensiyapi dari Kementerian Sosial melalui Dinas Sosial Kabupaten Gianyar. Pendataan lanjutan ini dilaksanakan karena pada hari sebelumnya, sejumlah […]

  • Koramil Sekongkang Gelar Patroli Malam, Jaga Kondusivitas Wilayah Binaan

    Koramil Sekongkang Gelar Patroli Malam, Jaga Kondusivitas Wilayah Binaan

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, anggota Piket Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan, Senin (15/12/2025) malam. Patroli tersebut dilaksanakan oleh Serda Efendi pada pukul 21.40 WITA dengan menyasar sejumlah titik di seputaran wilayah Koramil 1628-02/Sekongkang. Selain melakukan pemantauan situasi, Babinsa juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar […]

  • TNI Hadir di Tengah Warga: Babinsa Maurole Jalankan Tugas Komsos dan Pamwil di Kotabaru

    TNI Hadir di Tengah Warga: Babinsa Maurole Jalankan Tugas Komsos dan Pamwil di Kotabaru

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Kotabaru — Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Monitoring Wilayah dengan mengunjungi rumah warga di Dusun 2 Tanah Dedu, Desa Niopanda, Kecamatan Kotabaru, Selasa pagi (19/8/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.23 WITA ini merupakan bagian dari tugas pokok aparat kewilayahan […]

  • Hari ke-24 TMMD, TNI Bersama Warga Terus Kebut Pengecoran Lantai Saluran Puun Keo

    Hari ke-24 TMMD, TNI Bersama Warga Terus Kebut Pengecoran Lantai Saluran Puun Keo

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ngada – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada di bawah komando Dansatgas Letkol Inf Imam Subekti terus menunjukkan kemajuan pesat. Pada hari Minggu, 02 November 2025, kegiatan TMMD terpusat di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada, dengan sasaran fisik pembangunan saluran irigasi di lokasi Puun Keo. Pekerjaan saluran irigasi dengan […]

expand_less