Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Event Komodo Run Perdana Digelar, Kodim 1630 Dukung Sport Tourism di Labuan Bajo

Event Komodo Run Perdana Digelar, Kodim 1630 Dukung Sport Tourism di Labuan Bajo

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Labuan Bajo, 22 November 2025— Bertempat di Water Front Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, telah dilaksanakan Event Komodo Run 2025 yang untuk pertama kalinya digelar oleh Komunitas Komodo Runners. Kegiatan berlangsung meriah dengan diikuti 1.029 peserta yang datang dari berbagai daerah di Indonesia bahkan dari mancanegara.

 

Komodo Run 2025 menjadi salah satu ajang olahraga lari terbesar di Manggarai Barat dengan tujuan mempromosikan pariwisata sekaligus meningkatkan minat masyarakat dalam olahraga lari. Para peserta menempuh rute yang menyajikan pemandangan alam khas Labuan Bajo, mulai dari kawasan pesisir hingga area perkotaan Water Front yang menjadi ikon baru destinasi wisata nasional.

 

Selain kegiatan lari, acara juga dirangkaikan dengan Pameran Alutsista TNI-Polri tingkat Kabupaten Manggarai Barat. Masyarakat dan peserta lomba mendapat kesempatan melihat dari dekat berbagai peralatan dan perlengkapan militer serta kepolisian yang ditampilkan dalam rangka edukasi serta meningkatkan pemahaman publik mengenai tugas-tugas pengamanan negara.

 

Komandan Kodim 1630/Manggarai Barat Letkol Inf. Budiman Manurung, S. E.,M.I.P., hadir bersama unsur Forkopimda Kabupaten Manggarai Barat sebagai bentuk dukungan terhadap event positif masyarakat. Dalam rangkaian kegiatan, Dandim 1630/Manggarai Barat juga berkesempatan membagikan hadiah kepada para peserta lomba yang berhasil meraih juara, sebagai wujud apresiasi dan motivasi bagi masyarakat untuk terus mengembangkan budaya hidup sehat.

 

Dandim 1630/ Manggarai Barat menyampaikan apresiasi kepada panitia dan seluruh peserta. “Kegiatan seperti ini sangat positif, bukan hanya menumbuhkan semangat olahraga, tetapi juga mendukung promosi pariwisata serta mempererat sinergi TNI-Polri dengan masyarakat,” ungkapnya.

 

Seluruh rangkaian event berlangsung tertib dan aman berkat dukungan personel gabungan TNI-Polri. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi agenda tahunan dan semakin menguatkan posisi Labuan Bajo sebagai destinasi sport tourism bertaraf internasional.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gerakan Pangan Murah Kodim 1628/Sumbawa Barat Stabilkan Harga Beras di Kecamatan Jereweh

    Gerakan Pangan Murah Kodim 1628/Sumbawa Barat Stabilkan Harga Beras di Kecamatan Jereweh

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat melalui Koramil 1628-05/Jereweh menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) secara serentak dalam rangka mendukung program Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (24/09/2025) mulai pukul 08.15 WITA di wilayah Kecamatan Jereweh. Danramil 1628-05/Jereweh bersama anggota Koramil terjun langsung berkeliling di wilayah binaan untuk memastikan masyarakat […]

  • Desa Pamanto Gelar Rembug Stunting 2025, Babinsa Tegaskan Komitmen Bersama
    NTB

    Desa Pamanto Gelar Rembug Stunting 2025, Babinsa Tegaskan Komitmen Bersama

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Pamanto, Sertu Herman, anggota Koramil 1607-02/Empang, turut serta dalam kegiatan tahunan Rembug Stunting melalui program Konvergensi Pencegahan Stunting yang digelar sebagai upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia menuju Indonesia Maju Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Pamanto, Kecamatan Empang, Kabupaten Sumbawa. Rabu (19/11/2025).   Kegiatan Rembug […]

  • Tidak Mengenal Hari Libur Babinsa Terus Melakukan Pendampingan Kepada Petani

    Tidak Mengenal Hari Libur Babinsa Terus Melakukan Pendampingan Kepada Petani

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 02/Pantai Baru Kodim 1627/Rote Ndao Sertu Benyamin Cardoso terus menjalin hubungan kerjasama dengan pihak BPP (Badan Penyuluh Pertanian) dan petani guna pendataan areal persawahan dalam rangka melaksanakan pendampingan kepada para petani.Minggu (20/7/25) Serda Rony mengungkapkan kegiatan komsos ini selain menjalin kerjasama juga sebagai wadah dalam menjalin silahturahmi dan keakraban dengan […]

  • Optimalkan Tupoksi, Babinsa Kodim Klungkung Bangun Sinergi Dan Kekompakan Dikegiatan Keagamaan

    Optimalkan Tupoksi, Babinsa Kodim Klungkung Bangun Sinergi Dan Kekompakan Dikegiatan Keagamaan

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka optimalisasi pencapaian Tupoksi pembinaan teritorial di wilayah, berbagai upaya dan langkah terus digencarkan Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung dalam melaksanakan tugasnya di wilayah binaan. Salah satunya dengan selalu menjaga sinergitas dan kekompakan bersama seluruh elemen di wilayah binaan.   Kekompakan Babinsa jajaran Kodim Klungkung itupun terlihat nyata dalam sinergi mereka dengan berbagai elemen […]

  • Gelar Komsos Bersama Kadus, Wujud Sinergi Babinsa Untuk Kemanan Dan Kesejahteraan Masyarakat

    Gelar Komsos Bersama Kadus, Wujud Sinergi Babinsa Untuk Kemanan Dan Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Klungkung,- Upaya untuk memperkokoh kemanunggalan dan menjaga Kamtibmas wilayah binaan aman dan kondusif, Babinsa Kutampi Sertu Nursam Muliadi melaksanakan kunjungan dan komunikasi sosial (Komsos) di Kantor Desa Kutampi bersama para Kepala Dusun se-Desa Kutampi, kamis ( 30/10/25 ). Menurut Babinsa Kutampi Sertu Nursam Muliadi, adapun maksud dan tujuan kegiatan Komsos ini adalah untuk meningkatkan silaturahmi […]

  • Patroli Terpadu Kodim 1612/Manggarai dan Ormas Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    Patroli Terpadu Kodim 1612/Manggarai dan Ormas Wujudkan Wilayah Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Manggarai, 25 September 2025 – Dalam upaya memperkuat stabilitas keamanan dan meningkatkan sinergi antara aparat TNI dengan elemen masyarakat, Kodim 1612/Manggarai menggelar patroli gabungan bersama sejumlah organisasi kemasyarakatan (Ormas) di wilayah Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur. Patroli yang berlangsung pada Kamis (25/9) tersebut dipimpin langsung oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter) Kodim 1612/Manggarai, Kapten Arh […]

expand_less