Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Kodim 1614/Dompu Gelar Latihan Pencak Silat Militer untuk Perkuat Kesiapan Prajurit
NTB

Kodim 1614/Dompu Gelar Latihan Pencak Silat Militer untuk Perkuat Kesiapan Prajurit

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Dompu,NTB – Sebagai upaya membentuk karakter prajurit yang disiplin, tangguh, serta memiliki naluri tempur yang kuat, Kodim 1614/Dompu menggelar latihan Pencak Silat Militer (PSM) di halaman Makodim 1614/Dompu, Jumat (21/11/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari program pembinaan kemampuan dasar yang terus ditingkatkan guna mendukung tugas pokok satuan.

Latihan fisik dan bela diri militer tersebut diikuti oleh prajurit dari seluruh Koramil jajaran Kodim 1614/Dompu. Para peserta mendapatkan pembekalan langsung dari pelatih bersertifikat, di antaranya Serda Taher dan Koptu Damang, yang menekankan pentingnya ketangkasan, kecepatan respons, serta penguasaan teknik pertahanan diri dalam berbagai kondisi.

Dalam sesi latihan, para pelatih memberikan materi mulai dari gerakan dasar hingga aplikasi teknik yang dapat digunakan dalam situasi nyata di lapangan. “Latihan Pencak Silat Militer ini untuk membentuk prajurit yang siap tempur, memiliki refleks cepat, serta mampu menghadapi berbagai situasi,” ujar Serda Taher saat memberikan arahan kepada peserta latihan.

Sementara itu, Dandim 1614/Dompu Letkol CZI Janu Hendarto, S.E., menjelaskan bahwa program PSM merupakan agenda rutin pembinaan fisik dan mental bagi seluruh prajurit. Menurutnya, bela diri militer tidak hanya melatih kemampuan bertarung, tetapi juga membangun karakter dan disiplin tingkat tinggi.

“PSM ini bukan sekadar bela diri, tetapi bagian dari pembentukan karakter. Prajurit harus memiliki disiplin tinggi, mental kuat, serta ketahanan fisik prima. Program ini akan terus digelar secara berkala untuk menjaga kesiapan setiap prajurit,” tegas Dandim.

Latihan berlangsung intensif dan terpantau berjalan lancar. Para prajurit terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian materi, mulai dari pemanasan, teknik dasar, hingga simulasi aplikasi. Kegiatan ini sekaligus menegaskan komitmen Kodim 1614/Dompu dalam mencetak prajurit yang profesional, berdaya juang tinggi, serta selalu siap menghadapi berbagai tantangan tugas di masa mendatang.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1602/Ende Salurkan 108 Ton Beras Lewat Gerakan Pangan Murah untuk Warga Ende

    Kodim 1602/Ende Salurkan 108 Ton Beras Lewat Gerakan Pangan Murah untuk Warga Ende

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Ende, Nusa Tenggara Timur – Dalam rangka membantu pemerintah menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di wilayah, Kodim 1602/Ende melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang telah berlangsung sejak 11 Agustus 2025 hingga 23 September 2025. Kegiatan ini dilaksanakan melalui Koperasi Kartika Buterpra Kodim 1602/Ende yang berlokasi di Kelurahan Potulando, Kecamatan Ende Tengah. Hingga tanggal […]

  • Sinergi TNI dan Mahasiswa: Pengecekan Pertumbuhan Padi untuk Ketahanan Pangan di Macang Pacar

    Sinergi TNI dan Mahasiswa: Pengecekan Pertumbuhan Padi untuk Ketahanan Pangan di Macang Pacar

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Manggarai Barat, 17 Oktober 2025 — Komitmen menjaga ketahanan pangan di Macang Pacar kini diperkuat dengan sentuhan ilmiah dan sinergi lintas generasi. Serka Samsudin, Babinsa Koramil 1630-03/Macang Pacar, melaksanakan pendampingan pertanian yang berfokus pada pengecekan pertumbuhan tanaman padi di Desa Watu Manggar. Aksi yang berlangsung pada Jumat (17/10/2025) ini melibatkan kolaborasi unik antara Babinsa, Kelompok […]

  • Dukung Penuh TMMD 125, Perbekel Ari Anggara: Ini Bukti TNI dan Desa Bergerak Bersama
    NTT

    Dukung Penuh TMMD 125, Perbekel Ari Anggara: Ini Bukti TNI dan Desa Bergerak Bersama

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Sabtu (26/7/2025) — Pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) dan saluran air primer sepanjang 1.241,42 meter di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar dalam rangka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025, mendapat apresiasi luar biasa dari Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara. Jalan yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung ini memiliki […]

  • Kodim 1622/Alor Gelar Upacara Pemakaman Militer untuk Koptu Purnawirawan Lewi Musa Molina

    Kodim 1622/Alor Gelar Upacara Pemakaman Militer untuk Koptu Purnawirawan Lewi Musa Molina

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 52
    • 0Komentar

    Kalabahi, 8 Oktober 2025 — Kodim 1622/Alor melaksanakan upacara pemakaman secara militer bagi almarhum Koptu Purnawirawan Lewi Musa Molina (NRP 480012), yang semasa dinas terakhir menjabat sebagai Tata Usaha (Ta) Kodim 1622/Alor Korem 161/Wira Sakti. Upacara berlangsung di rumah duka almarhum di Kelurahan Kalabahi Tengah, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, pada pukul 10.00 hingga 11.55 […]

  • Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Bantu Panen Padi Warga Binaan

    Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Bantu Panen Padi Warga Binaan

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu, Pos Ramil Wulla Waejelu, Kodim 1601/Sumba Timur Sertu Hendrik Hati Waluandja melaksanakan pendampingan kepada masyarakat dalam kegiatan panen padi, di Dusun Langai, Desa Hadakamali, Kecamatan Wulla Waejelu, Kabupaten Sumba Timur,Jumat (17/10/2025). Kegiatan panen tersebut berlangsung pada lahan padi milik Bapak Meha Tarapanjang. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini sebagai bentuk dukungan […]

  • Lewat Komsos, Babinsa Bebidas Tingkatkan Kesadaran Kebersihan dan Kewaspadaan Bencana

    Lewat Komsos, Babinsa Bebidas Tingkatkan Kesadaran Kebersihan dan Kewaspadaan Bencana

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Bebidas, Sertu Yudha Saptahadi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga pada Selasa, 06 Januari 2026. Kegiatan tersebut berlangsung di Dusun Pesugulan, Desa Bebidas, Kecamatan Wanasaba, Kabupaten Lombok Timur. Selasa (06/01/2026) Dalam kegiatan Komsos tersebut, Babinsa menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal sebagai upaya menciptakan lingkungan yang sehat, bersih, […]

expand_less