Letkol Inf Ignasius Hali Sogen Pantau Kesiapan Sumber Air untuk Batalyon Teritorial
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
- comment 0 komentar

SUMBA TENGAH – Dandim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., melaksanakan peninjauan langsung terhadap ketersediaan sumber air bersih yang direncanakan untuk mendukung pembangunan Batalyon Teritorial di wilayah Desa Okawacu, Kecamatan Katikutana Masalembu, Kabupaten Sumba Tengah, pada Rabu (19/11/2025).
Kegiatan ini bertujuan memastikan bahwa kebutuhan dasar berupa air bersih dapat terpenuhi guna mendukung kesiapan lokasi yang akan difungsikan sebagai Batalyon Teritorial.
Selain mengamati kondisi sumber air, Dandim juga berkoordinasi dengan aparat desa serta pihak terkait guna menentukan langkah-langkah teknis dalam pemanfaatan dan penyaluran air.
Dalam kesempatan itu, Dandim menegaskan pentingnya penyediaan fasilitas dasar sebelum pembangunan lanjutan dilakukan. Ia menyampaikan bahwa ketersediaan air bersih merupakan kebutuhan vital yang harus dipastikan agar operasional satuan nantinya dapat berjalan optimal.
Peninjauan ini juga menjadi bagian dari upaya TNI dalam mendukung percepatan pembangunan serta peningkatan infrastruktur pertahanan di wilayah Sumba Tengah.
Dengan adanya koordinasi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat setempat, diharapkan proses pembangunan Batalyon Teritorial dapat berjalan lancar dan tepat sasaran.
(Pendim 1613/SB)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar