Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Gelar Komsos di Desa Sekon Bahas Keamanan dan Ketertiban

Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Gelar Komsos di Desa Sekon Bahas Keamanan dan Ketertiban

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu, 20 November 2025, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serda Jose Tabessi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Sekon, Kecamatan Bisel, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan pemahaman kepada Masyarakat mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Desa binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Serda Jose Tabessi menekankan pentingnya peran aktif Masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif. Ia menyampaikan bahwa keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi merupakan tanggung jawab bersama seluruh Warga.

“Melalui kegiatan Komsos ini, kami berharap Masyarakat dapat semakin peduli terhadap lingkungan sekitar, saling menjaga, serta segera melaporkan apabila ada hal-hal yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan desa,” ungkap Babinsa Serda Jose Tabessi.

Warga Desa Sekon menyambut baik kegiatan ini dan mengaku mendapatkan tambahan pengetahuan serta pemahaman baru mengenai pentingnya sinergi antara aparat dan Masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah.

Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam membina hubungan harmonis dengan Warga binaan, serta memastikan terciptanya kondisi desa yang aman dan tertib. Melalui pendekatan komunikasi yang baik, diharapkan hubungan antara TNI dan Masyarakat semakin kuat dan produktif.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Amankan Keberangkatan KM Garda Maritim 3 di Pelabuhan Pantai Baru

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Amankan Keberangkatan KM Garda Maritim 3 di Pelabuhan Pantai Baru

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Andre T, melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) di Pelabuhan Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada hari Minggu, 02 November 2025 pukul 07.30 Wita. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka pengamanan keberangkatan kapal KM. Garda Maritim 3 […]

  • Babinsa dan Unsur Forkopimcam Bahas Rencana Pembangunan Desa Bea Kakor

    Babinsa dan Unsur Forkopimcam Bahas Rencana Pembangunan Desa Bea Kakor

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Ruteng, 12 Agustus 2025 — Dalam rangka mendukung kelancaran program pembangunan desa, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Koptu Junaidin, menghadiri undangan rapat pemantapan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun Anggaran 2026 yang digelar di Desa Bea Kakor, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai, Selasa (12/8/2025). Rapat yang berlangsung di balai desa tersebut merupakan tahap awal dalam proses perencanaan pembangunan, yang […]

  • Patroli Wilayah, TNI Ajak Warga Poto Tano Jaga Keamanan Lingkungan

    Patroli Wilayah, TNI Ajak Warga Poto Tano Jaga Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan patroli wilayah binaan pada Kamis malam, (01/12/2026). Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh anggota piket Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Hendry N, mulai pukul 21.00 WITA dengan menyasar sejumlah titik di wilayah binaan. Selain melakukan pemantauan situasi keamanan, patroli […]

  • Wujudkan Data Akurat, Babinsa Dukung Pemutakhiran DTSEN di Desa Air Suning

    Wujudkan Data Akurat, Babinsa Dukung Pemutakhiran DTSEN di Desa Air Suning

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait pemutakhiran Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) tahun 2025, Babinsa Desa Air Suning Koramil 1628-04/Seteluk, Sertu Ruslin, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) yang digelar di Aula Kantor Desa Air Suning, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Senin (13/10/2025) pukul 08.30 Wita. Kegiatan tersebut dihadiri oleh […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Dampingi Rapat Penetapan APBDes 2026 Desa Watukamba

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Dampingi Rapat Penetapan APBDes 2026 Desa Watukamba

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Kodim 1602/Ende menghadiri kegiatan Rapat Penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2026 yang dilaksanakan di Posyandu Mandiri Nagannio, Desa Watukamba, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Jumat (19/12/2025) pukul 09.00 WITA hingga selesai. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut sekaligus melaksanakan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) sebagai […]

  • Menu Sehat dan Bergizi Jadi Pilihan Utama Paket Makan Gratis Desa Bugis

    Menu Sehat dan Bergizi Jadi Pilihan Utama Paket Makan Gratis Desa Bugis

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Bima _ Pada hari Jum’at, 24 Oktober 2025, Serda Irfan Babinsa Desa Bugis Koramil 1608-03/Sape melaksanakan pendampingan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Desa Bugis, Kecamatan Sape. Kegiatan ini menyasar 3.341 paket makanan yang dibagikan secara bertahap mulai pukul 08.00 hingga 10.30 Wita. Pembagian MBG dilakukan dalam dua tahap, tahap pertama diberikan kepada anak […]

expand_less