Babinsa Pahunga Lodu Dampingi Petani Panen Padi dengan Combine Harvester di Desa Kaliuda
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
- comment 0 komentar

NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Kodim 1601/Sumba Timur, Praka Ferdinan Mukoron melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan dengan membantu warga panen padi menggunakan mesin pemotong padi (Combine Harvester) di lahan pertanian milik Bapak Kristian di Desa Kaliuda, Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (19/11/2025).
Kegiatan pendampingan panen padi ini merupakan bagian dari komitmen TNI AD melalui para Babinsa dalam mendorong peningkatan produktivitas pertanian di wilayah binaan. Dengan hadirnya Babinsa di tengah petani, diharapkan proses panen menjadi lebih cepat, efisien, dan hasil panen dapat meningkat.
Praka Ferdinan Mukoron mengatakan bahwa pendampingan ketahanan pangan terus dilakukan sebagai wujud dukungan TNI terhadap para petani dalam mengembangkan sektor pertanian, yang menjadi sumber utama kebutuhan pangan masyarakat.
“Penggunaan mesin combine harvester sangat membantu petani mempercepat proses panen, menghemat tenaga, dan meminimalkan kehilangan hasil. Kami siap mendampingi dan membantu masyarakat kapan saja,” ungkapnya.
Sementara itu, pemilik lahan, Bapak Kristian, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Babinsa yang telah turun langsung membantu proses panen. Menurutnya, kehadiran Babinsa memberi semangat tambahan bagi para petani dalam bekerja.
Dengan adanya kolaborasi antara TNI dan masyarakat, diharapkan program ketahanan pangan di Kecamatan Pahunga Lodu dapat terus berjalan optimal dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan warga.
(Pendim 1601 ST)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar