Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Sambut Galungan, Sertu I Ketut Julianta Ajak Warga Banjar Tegal Gencarkan Aksi Bersih Jalan Pahlawan

Sambut Galungan, Sertu I Ketut Julianta Ajak Warga Banjar Tegal Gencarkan Aksi Bersih Jalan Pahlawan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Buleleng, 16 November 2025 — Suasana penuh semangat terlihat sejak pagi di Kelurahan Banjar Tegal saat kegiatan Karya Bakti Gotong Royong digelar pada Minggu (16/11). Babinsa Kelurahan Banjar Tegal Sertu I Ketut Julianta bersama Bhabinkamtibmas serta warga Banjar Adat Banjar Tegal bahu-membahu membersihkan sampah di sepanjang Jalan Pahlawan hingga Setra Adat Banjar Tegal.

 

Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 WITA ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Raya Galungan dan Kuningan Saka 1947, sekaligus menjaga kebersihan lingkungan agar suasana perayaan menjadi lebih nyaman dan khusyuk.

 

Selain membersihkan area jalan, kegiatan gotong royong ini juga menjadi wadah mempererat hubungan antara TNI, aparat keamanan, dan masyarakat. Melalui kebersamaan di lapangan, sinergitas dan keakraban antara Babinsa dan warga semakin terlihat kuat.

 

Di sela-sela kegiatan, Sertu I Ketut Julianta turut memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan, terutama dengan tidak membuang sampah sembarangan, sehingga wilayah tetap tertib, sehat, dan asri.

 

Kegiatan gotong royong berjalan aman, tertib, dan lancar hingga selesai pada pukul 09.00 WITA.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Babinsa Koramil Banjarangkan Gelar Pengamanan Upacara Keagamaan Di Wilayah Binaan

    Dua Babinsa Koramil Banjarangkan Gelar Pengamanan Upacara Keagamaan Di Wilayah Binaan

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Hadir ditengah-tengah warga binaan dan memberikan kontribusi nyata, Babinsa Bakas dan Aan kembali turun ke wilayah binaannya untuk melaksanakan pengawalan dan pengamanan berlangsungnya kegiatan upacara keagamaan, Senin ( 08/12/25 ). Pengawalan dan pengamanan yang dilakukan dua Babinsa jajaran Koramil 1610-02/Banjarangkan ini adalah untuk menjaga dan memastikan keamanan, ketertiban serta kelancaran seluruh rangkaian upacara keagamaan. […]

  • Piket Koramil 1627-01/Ba’a Sertu Nelson Sine Pantau Aktivitas Kapal di Pelabuhan Ba’a

    Piket Koramil 1627-01/Ba’a Sertu Nelson Sine Pantau Aktivitas Kapal di Pelabuhan Ba’a

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Jumat 10 Oktober 2025 — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Nelson Sine, melaksanakan kegiatan pemantauan arus kapal penumpang di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Pemantauan dilakukan untuk memastikan aktivitas transportasi laut berjalan dengan aman dan tertib. Pada pukul 11.05 Wita, […]

  • Monitoring Wilayah Binaan dan Komsos dengan Warga

    Monitoring Wilayah Binaan dan Komsos dengan Warga

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Sabtu (26/7/2025),Bertempat di rumah Bapak Mad Ledo,Dusun Feama, Desa Temas ,Kecamatan Rote Barat Laut Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Praka Moch Rio Aldian Melaksanakan kegiatan Komsos dengan Masyarakat,Bantu memperbaiki jendela rumah bapak Mad Ledo dan membantu membersihkan perkarangan rumah. Menurutnya, tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi […]

  • Dukung Kesejahteraan Masyarakat, Babinsa Karera Dampingi Pembagian BLT-DD
    NTT

    Dukung Kesejahteraan Masyarakat, Babinsa Karera Dampingi Pembagian BLT-DD

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur, Guna memastikan pembagian Bantuan Langsung Tunai tepat sasaran, Babinsa Koramil 06/ Karera, Kodim 1601/Sumba Timur Sertu Junus Ratu mendampingi pembagian (BLT). Pembagian tersebut berlangsung diKantor Desa Kakaha, Kecamatan Ngadungala, Kabupaten Sumba Timur, Sabtu (19/07/2025) Penyaluran BLT-DD ini merupakan program pemerintah yang bertujuan membantu masyarakat kurang mampu yang terdampak secara ekonomi, serta […]

  • Dandim 1623/Karangasem bersama Forkopimda hadiri zoom meeting kick off/launching gerakan pangan murah (GPM)

    Dandim 1623/Karangasem bersama Forkopimda hadiri zoom meeting kick off/launching gerakan pangan murah (GPM)

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Komandan Kodim 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir menghadiri kegiatan zoom meeting kick off/launching gerakan pangan murah (GPM) bertempat di Simpang tiga Patung Salak, Lingkungan Jasri Kelod, Kelurahan Subagan, Kecamatan dan Kabupaten Karangasem pada Kamis (14/08/25) Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata, S.E, Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, […]

  • Patroli Siskamling Skala Besar Koramil 1608-01/Rasanae Intensifkan Kamtibmas di Kota Bima.
    NTB

    Patroli Siskamling Skala Besar Koramil 1608-01/Rasanae Intensifkan Kamtibmas di Kota Bima.

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Kota Bima, udayanaupdata.com – Koramil 1608-01/Rasanae melaksanakan kegiatan Patroli Siskamling Skala Besar di wilayah teritorial Kota Bima, Sabtu (01/11/2025) malam. Kegiatan tersebut diawali dengan apel pengecekan personel di Makoramil Rasanae yang dipimpin langsung oleh Babinsa Panggi Serma Syafrudin. Patroli ini melibatkan 12 orang personel terdiri dari anggota Koramil 7 orang, Pemuda Panca Marga (PPM) 3 […]

expand_less