Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Tingkatkan Kamtibmas di Desa Watunggere
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
- comment 0 komentar

Ende, — Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kecamatan Detukeli, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Watunggere, Sabtu pagi (15/11). Kegiatan berlangsung sejak pukul 09.25 WITA hingga selesai dan berjalan aman, lancar, dan tertib.
Dipimpin oleh Sertu Clementino P. Dasilva, kegiatan ini menjadi bagian dari tugas rutin Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) Kodim 1602/Ende untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan.
Babinsa melakukan pemantauan kondisi keamanan wilayah guna menjaga situasi tetap kondusif. Kehadiran Babinsa juga memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga, sekaligus memperkuat simpati masyarakat terhadap TNI.
Selain itu, Babinsa mendengarkan aspirasi dan keluhan masyarakat secara langsung, yang kemudian ditindaklanjuti melalui koordinasi dengan pemerintah desa dan pihak terkait lainnya.
Warga Desa Watunggere menyambut baik kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka. Kegiatan Komsos dan Pamwil ini dinilai membantu menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis, sekaligus meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap peran TNI di wilayah binaan.
Sebagai garda terdepan TNI AD, Babinsa melalui kegiatan Komsos dan Pamwil menjalankan tugas pokok Satkowil. Antusiasme warga Desa Watunggere menunjukkan pentingnya kehadiran Babinsa dalam menjaga keamanan serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
(Pendim 1602/Ende)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar