Babinsa Desa Bonyoh Laksanakan Pendampingan dan Monitoring Posyandu Balita
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
- comment 0 komentar

Bangli – Babinsa Desa Bonyoh Sertu I Kadek Sumberdana melaksanakan pendampingan serta monitoring kegiatan Posyandu Balita bulanan di wilayah Desa Bonyoh, Kecamatan Kintamani. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan tumbuh kembang Balita tetap terpantau serta mendukung peningkatan kualitas kesehatan masyarakat. Sabtu (15/11/2025)
Kegiatan yang dilaksanakan meliputi, Penimbangan berat badan, Pengukuran tinggi badan, Pemberian imunisasi, Pemberian makanan tambahan berupa bubur kacang ijo, telur, dan susu
Selama kegiatan berlangsung, situasi tercatat aman dan lancar, tanpa hambatan berarti. Pelayanan posyandu berjalan optimal dan mendapat respons positif dari para orang tua balita.
Sertu I Kadek Sumberdana menyampaikan, “Kegiatan Posyandu ini merupakan upaya rutin untuk memastikan tumbuh kembang Balita di Desa Bonyoh tetap terpantau dengan baik. Kami dari Koramil 1626-04/Kintamani akan terus mendukung kegiatan kesehatan masyarakat sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan rakyat.”pungkasnya
Dandim 1626/Bangli Letkol Arm Gede Arya Girinatha Utama menegaskan, “Kami mengapresiasi pelaksanaan Posyandu yang berjalan tertib dan bermanfaat bagi masyarakat. Kehadiran Babinsa di setiap kegiatan sosial kemasyarakatan merupakan bentuk komitmen TNI AD dalam membantu pemerintah daerah meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, khususnya untuk generasi penerus bangsa.”tegasnya
(Pendim 1626/Bangli)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar