Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Serda Adi Putra Ingatkan Siswa SMP di Desa Sawe Agar Disiplin Belajar

Serda Adi Putra Ingatkan Siswa SMP di Desa Sawe Agar Disiplin Belajar

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Huu, NTB — Babinsa Koramil 1614-03/Huu Kodim 1614/Dompu, Serda Adi Putra, melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial (Binter) di Desa Sawe, Kecamatan Huu, Kamis (13/11/2025) pukul 09.00 Wita. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mendapati sejumlah siswa-siswi SMP yang masih berkeliaran di tengah kampung saat jam belajar berlangsung.

Mengetahui hal itu, Serda Adi Putra langsung menghampiri para pelajar dan memberikan peringatan serta nasihat agar tidak mengulangi perbuatan tersebut. Ia juga mengingatkan pentingnya disiplin dan tanggung jawab sebagai pelajar dalam menuntut ilmu di sekolah.

“Sebagai generasi penerus bangsa, kalian harus rajin belajar dan menghormati waktu sekolah. Jangan sia-siakan kesempatan untuk menimba ilmu,” ujar Serda Adi Putra menegur dengan pendekatan yang humanis.

Selain memberikan peringatan, Babinsa juga mengarahkan para siswa untuk segera kembali ke sekolah dan mengikuti proses belajar mengajar. Tindakan tersebut disambut baik oleh warga sekitar yang mengapresiasi kepedulian Babinsa terhadap anak-anak di desa.

Kegiatan pembinaan teritorial berjalan dengan aman, lancar, dan tertib. Kehadiran Babinsa di lapangan diharapkan dapat memberikan contoh positif sekaligus memperkuat kedisiplinan di kalangan pelajar Desa Sawe.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1628-01 Taliwang Hadiri Prosesi Pemakaman Warga Desa Manemeng

    Babinsa Koramil 1628-01 Taliwang Hadiri Prosesi Pemakaman Warga Desa Manemeng

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Sebagai wujud kedekatan dan kepedulian terhadap masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Muliadi menghadiri prosesi pemakaman almarhum Bapak Muhammad Zakaria, warga RT 02 RW 01 Desa Manemeng, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Kamis (18/9/2025). Almarhum meninggal dunia pada hari yang sama karena sakit, dan prosesi pemakaman dilaksanakan […]

  • Pos Inbate Melukis Dinding Paud Oeliso Tumbuhkan Semangat Belajar di Perbatasan

    Pos Inbate Melukis Dinding Paud Oeliso Tumbuhkan Semangat Belajar di Perbatasan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    ‎Inbate – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Inbate melukis di dinding Paud Oeliso dalam rangka memperindah dan meningkatkan rasa semangat belajar anak-anak di Paud Oeliso, Desa Inbate, Kec. Bikomi Nilulat, Kab. TTU. (22/10) ‎ Tujuan pembuatan lukisan ini adalah untuk dapat memperindah dan mempercantik halaman depan Paud Oeliso serta meningkatkan semangat […]

  • Wakil Gubernur NTB Pimpin Rapat Percepatan Gerai Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih

    Wakil Gubernur NTB Pimpin Rapat Percepatan Gerai Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mataram,NTB _ Senin, 29 Desember 2025, bertempat di Ruang Rapat Tambora Lantai II Kantor Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), telah berlangsung Rapat Koordinasi pembangunan fisik Percepatan Gerai Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih tahun 2025. Rapat dipimpin oleh Wakil Gubernur NTB, Hj. Indah Dhamayanti Putri, S.E., M.I.P., serta dihadiri oleh unsur dari Pimpinan Pemerintahan Daerah serta […]

  • Babinsa Kodim 1602-01/Ende Tingkatkan Keamanan dan Sinergi Bersama Masyarakat Desa Ondorea

    Babinsa Kodim 1602-01/Ende Tingkatkan Keamanan dan Sinergi Bersama Masyarakat Desa Ondorea

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Kodim 1602-01/Ende kembali menunjukkan peran aktifnya dalam menjaga keamanan dan membina hubungan sosial dengan masyarakat di wilayah binaan. Kegiatan Monitoring, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) berlangsung di Desa Ondorea, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, pada Sabtu pagi, mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap […]

  • Lettu Inf Rafael Tende Tekankan Bahaya Disintegrasi Bangsa di Hadapan Siswa SMAN 2 Waingapu

    Lettu Inf Rafael Tende Tekankan Bahaya Disintegrasi Bangsa di Hadapan Siswa SMAN 2 Waingapu

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Pasiops Kodim 1601/Sumba Timur, Lettu Inf Rafael Tende membawakan materi tentang Disintegrasi Bangsa dalam kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) OSIS dan MPK SMA Negeri 2 Waingapu Tahun Pelajaran 2025/2026. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula SMA Negeri 2 Waingapu, Jalan Jenderal Soeharto, Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (29/10/2025). […]

  • Event Komodo Run Perdana Digelar, Kodim 1630 Dukung Sport Tourism di Labuan Bajo

    Event Komodo Run Perdana Digelar, Kodim 1630 Dukung Sport Tourism di Labuan Bajo

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Labuan Bajo, 22 November 2025— Bertempat di Water Front Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, telah dilaksanakan Event Komodo Run 2025 yang untuk pertama kalinya digelar oleh Komunitas Komodo Runners. Kegiatan berlangsung meriah dengan diikuti 1.029 peserta yang datang dari berbagai daerah di Indonesia bahkan dari mancanegara.   Komodo Run 2025 menjadi salah satu […]

expand_less