Babinsa Monta Intensifkan Patroli dan Ronda Malam Bersama Warga
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
- comment 0 komentar

Monta _ Pada Kamis malam, 13 November 2025, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan patroli dan ronda malam di beberapa desa di wilayah Monta. Kegiatan ini dilakukan dengan suasana santai, kongkow-kongkow bersama warga binaan sekaligus memberikan himbauan penting terkait keamanan lingkungan. Babinsa Serma Aminullah menyampaikan bahwa menjaga keamanan adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya aparat.
Selanjutnya Serda Rifaid di Desa Tolouwi mengingatkan warga pentingnya menjaga ketertiban serta mengajak masyarakat untuk waspada terhadap potensi bahaya musim hujan seperti pohon tumbang. Ia juga menekankan agar tidak terlibat dalam perbuatan melanggar hukum, khususnya bagi anak muda dan remaja.
Di Desa Sondo, Babinsa Serma Sahlan turut melakukan patroli malam dan memberikan arahan untuk tidak melakukan tindakan kriminal seperti pencurian maupun main hakim sendiri, melainkan menyelesaikan masalah dengan musyawarah. Kondusifitas lingkungan menjadi fokus utama demi terciptanya keamanan secara berkelanjutan.
Terakhir, Serda Saturnino Amaral di Desa Waro mengajak warga, terutama generasi muda, agar menjauhi minuman keras, narkoba, dan senjata tajam. Babinsa menekankan pentingnya pendidikan agama sebagai benteng moral untuk menyelamatkan masa depan negara dari pengaruh negatif. Patroli selesai dengan lancar, menciptakan suasana aman dan nyaman di desa-desa binaan.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar