Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » KASAD Pimpin Vicon Peninjauan Pengairan Pertanian, Kodim 1609/Buleleng Siap Dukung Suasembada Pangan Nasional

KASAD Pimpin Vicon Peninjauan Pengairan Pertanian, Kodim 1609/Buleleng Siap Dukung Suasembada Pangan Nasional

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
  • comment 0 komentar

SERIRIT, (13/11/2025) — Dalam Rangka Mendukung Program Pemerintah, Babinsa Desa Kalisada Serka Putu Nuriasa bersama Bhabinkamtibmas Aipda Putu Ari Suparta melaksanakan monitoring kegiatan Vicon/Zoom Meeting Peninjauan Pengairan Pertanian dalam rangka mendukung Program Suasembada Pangan Nasional. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjutak dan dipusatkan di wilayah Banyumas, Provinsi Jawa Tengah, serta diikuti secara daring oleh jajaran TNI AD di seluruh Indonesia, termasuk wilayah Kodim 1609/Buleleng.

Pelaksanaan kegiatan Vicon di wilayah Kodim 1609/Buleleng bertempat di Subak Tegallenga, Desa Kalisada, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meninjau serta memastikan optimalisasi sistem pengairan pertanian sebagai bagian dari strategi peningkatan hasil produksi pangan di daerah. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang koordinasi antara jajaran TNI, pemerintah daerah, dan kelompok tani dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kasdim 1609/Buleleng Mayor Inf Gede Nariada, Danramil 1609-03 Seririt Kapten Inf Fatkul Mujib, Pasi Ter Kodim 1609/Buleleng Lettu Inf Cening Switra, Pasi Intel Kodim 1609/Buleleng Kapten Inf Yoga, serta Kapolsek Seririt AKP Wayan Suparta. Turut hadir pula Kasi Pembangunan Kecamatan Seririt Agung Arsana, Perbekel Desa Kalisada Wayan Widistra, Klian Subak Tegallenga Made Mangku beserta anggota, dan perwakilan Kelompok Tani Subak Tegallenga.

Dalam arahannya, KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjutak menegaskan pentingnya peran TNI AD dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan melalui pendampingan kepada para petani dan penguatan infrastruktur pengairan. Hal ini sejalan dengan visi TNI AD untuk hadir di tengah-tengah masyarakat serta membantu meningkatkan kesejahteraan rakyat, khususnya di sektor pertanian yang menjadi penopang utama ekonomi nasional.

Kegiatan Vicon/Zoom Meeting Peninjauan Pengairan Pertanian di Desa Kalisada berakhir pada pukul 09.41 Wita dalam keadaan tertib, lancar, dan aman. Dengan sinergi antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat petani, diharapkan program peningkatan produktivitas pertanian di wilayah Kabupaten Buleleng dapat berjalan optimal dan memberikan dampak positif terhadap pencapaian suasembada pangan nasional.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu Latih Gladi Bersih Paskibra HUT ke-80 RI di Matawai La Pawu

    Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu Latih Gladi Bersih Paskibra HUT ke-80 RI di Matawai La Pawu

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Sertu Amos Luta dan Serda Syamsurijal, melaksanakan gladi bersih upacara peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman Kantor Kecamatan Matawai La Pawu, Kabupaten Sumba Timur,pada hari Jumat (15/08/2025). Kegiatan ini melibatkan kekuatan personel gabungan yang terdiri dari 2 orang Babinsa dan 2 personel dari Polsek setempat […]

  • Babinsa dan Personel Kodim 1627 Rote Ndao Amankan Pekerjaan Pembangunan Kawasan K-SIGN

    Babinsa dan Personel Kodim 1627 Rote Ndao Amankan Pekerjaan Pembangunan Kawasan K-SIGN

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Selasa, 18 November 2025, pukul 08.00 Wita, Babinsa Sertu Andre T. bersama dua anggota Kodim 1627/Rote Ndao melaksanakan kegiatan pengamanan di lokasi pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN). Pengamanan dilakukan pada beberapa titik wilayah, yaitu Desa Matasio dan Desa Serubeba di Kecamatan Rote Timur, serta Desa Daima dan Desa […]

  • Patroli Malam Koramil Sekongkang, Wujud Kepedulian TNI Jaga Kamtibmas di Wilayah Binaan
    NTB

    Patroli Malam Koramil Sekongkang, Wujud Kepedulian TNI Jaga Kamtibmas di Wilayah Binaan

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB, udayanaupdata.com — Dalam rangka menjaga keamanan dan perdamaian masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, Serda Syamsul Hadi, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaannya pada Kamis (30/10/2025) pukul 21.30 WITA. Kegiatan patroli tersebut menyasar sejumlah titik strategis di wilayah Kecamatan Sekongkang. Selain memastikan situasi tetap kondusif, Serda Syamsul Hadi juga menyempatkan diri untuk […]

  • Babinsa Koramil Maurole Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Desa Kanganara Lewat Komsos dan Pamwil
    NTT

    Babinsa Koramil Maurole Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Desa Kanganara Lewat Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Laurensius Laja, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Kanganara, Kecamatan Detukeli. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WITA dan berlangsung hingga selesai, 19 November 2025 Dalam kegiatan tersebut, Babinsa berinteraksi langsung dengan masyarakat setempat untuk memberikan rasa aman dan nyaman. Kehadiran Babinsa diharapkan menumbuhkan simpati […]

  • TNI Hadir untuk Rakyat: Babinsa Komodo Dampingi Warga Empat Desa Jalani Operasi Mata Gratis di Manggarai Barat.

    TNI Hadir untuk Rakyat: Babinsa Komodo Dampingi Warga Empat Desa Jalani Operasi Mata Gratis di Manggarai Barat.

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    LABUAN BAJO – Sebagai wujud nyata kepedulian dan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, personel Babinsa dari Koramil 1630-01/Komodo, jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat, melaksanakan pendampingan bakti sosial (baksos) operasi mata katarak gratis hari Jumat, 14 November 2025.   Kegiatan kemanusiaan ini menyasar warga dari empat desa di wilayah Kecamatan Komodo, yaitu Desa Papagarang, Desa Pasir Panjang, Desa […]

  • Kehadiran Babinsa Jadi Penyemangat Petani: TNI Tak Hanya Jaga Negara, Tapi Juga Sawah Rakya

    Kehadiran Babinsa Jadi Penyemangat Petani: TNI Tak Hanya Jaga Negara, Tapi Juga Sawah Rakya

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    MANGGARAI – Komitmen TNI AD sebagai pengawal ketahanan pangan terwujud melalui aksi nyata di lahan basah. Pada Kamis (16/10/2025), Pratu Hairul Rejeki, Babinsa Koramil 1612-05/Satar Mese, turun langsung ke sawah Desa Paka, Kecamatan Satar Mese, untuk mendampingi petani melaksanakan penyemprotan hama pada tanaman padi yang memasuki masa rawan serangan. Dengan sigap, Pratu Hairul membantu petani […]

expand_less