Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Wujud Empati dan Kebersamaan, Danramil Seririt Hadiri Takziah Mertua Ajik Cok Krisna di Desa Bubunan

Wujud Empati dan Kebersamaan, Danramil Seririt Hadiri Takziah Mertua Ajik Cok Krisna di Desa Bubunan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
  • comment 0 komentar

SERIRIT, (10/11/2025) — Dalam wujud kepedulian dan rasa empati terhadap warga yang sedang berduka, Danramil 1609-03/Seririt, Kapten Inf Fatkhul Mujib, bersama perangkat Pemerintah Desa (Pemdes) Bubunan, melaksanakan kegiatan melayat ke rumah duka mertua Ajik Cok Krisna yang berlokasi di Banjar Dinas Kelodan, Desa Bubunan, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, pada Senin, 10 November 2025.

Kegiatan ini turut didampingi oleh Babinsa Desa Bubunan, Sertu Nyoman Suarjana, dan Bhabinkamtibmas Desa Bubunan, Aiptu Made Subagiasa, sebagai bentuk sinergitas antara TNI, Polri, dan pemerintah desa dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat. Kehadiran unsur aparat keamanan bersama pemerintah desa tersebut menjadi wujud nyata perhatian dan solidaritas sosial terhadap warga yang sedang mengalami musibah.

Selain Danramil Seririt, tampak hadir pula Perbekel Desa Bubunan, Sekretaris Desa beserta staf, Bendesa Adat Bubunan, serta unsur masyarakat setempat. Dalam suasana penuh kekeluargaan, seluruh tamu yang hadir menyampaikan ucapan duka cita dan doa kepada keluarga yang ditinggalkan agar diberi ketabahan dan kekuatan menghadapi cobaan ini.

Kapten Inf Fatkhul Mujib dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini merupakan salah satu bentuk pembinaan teritorial yang terus dilakukan oleh Koramil Seririt. Ia menegaskan pentingnya menjaga hubungan sosial dan solidaritas antarwarga, karena kehadiran TNI di tengah masyarakat bukan hanya dalam tugas keamanan, tetapi juga dalam kegiatan kemanusiaan dan sosial.

Kegiatan melayat yang berlangsung hingga pukul 12.30 WITA tersebut berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan emosional antara aparat kewilayahan, pemerintah desa, dan masyarakat, sehingga sinergi dalam menjaga kondusivitas wilayah dapat terus terjalin dengan baik.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dorong Para Pemuda Untuk Jadi Petani Milenial, Babinsa Dampingi Penyiapan Lahan Bedeng

    Dorong Para Pemuda Untuk Jadi Petani Milenial, Babinsa Dampingi Penyiapan Lahan Bedeng

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Sebagai salah satu upaya mendorong masyarakat dalam memanfaatkan lahan kosong untuk bercocok tanam dilakukan oleh Babinsa Desa Tialai Koramil 1605-07/Wedomu Serda Beny Sandli ketika membantu kelompok anak-anak muda dalam menyiapkan lahan untuk ditanami dengan tanaman holtikultura.   Dalam kegiatan itu Babinsa Serda Beni Sandli bersama para pemuda Desa menyiapkan lahan bedeng yang rencananya […]

  • Babinsa 1623-05/Manggis apresiasi kegiatan KKN Mahasiswa Unud ke XXXI tahun 2025 di Desa Nyuhtebel.

    Babinsa 1623-05/Manggis apresiasi kegiatan KKN Mahasiswa Unud ke XXXI tahun 2025 di Desa Nyuhtebel.

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 96
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Nyuhtebel Koramil 1623-05/Manggis Sertu I Ketut Sulastra menghadiri kegiatan penutupan KKN Mahasiswa Universitas Udayana angkatan ke XXXI tahun 2025 sebanyak 15 orang Mahasiswa, di Aula Kantor Desa Nyuhtebel Kec.Manggis Kab.Karangasem, pada Sabtu (23/08/25). Kegiatan penutupan KKN Mahasiswa Universitas Udayana dihadiri oleh Perbekel Desa Nyuhtebel, Babinsa Desa Nyuhtebel, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD Desa […]

  • Babinsa Ende Turun ke Pasar, Himbau Warga Jaga Keamanan dan Kebersihan
    NTT

    Babinsa Ende Turun ke Pasar, Himbau Warga Jaga Keamanan dan Kebersihan

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan membangun kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Pasar Maurole, Desa Maurole, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Sabtu (26/7/2025) pagi. Kegiatan yang dimulai pukul 08.05 WITA ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) dalam […]

  • Babinsa Goa Tingkatkan Komsos dan Patroli Wilayah, Pastikan Keamanan Masyarakat Tetap Terjaga

    Babinsa Goa Tingkatkan Komsos dan Patroli Wilayah, Pastikan Keamanan Masyarakat Tetap Terjaga

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Goa, Koptu Agus Darmawan, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus patroli wilayah. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan, ketertiban, serta mempererat silaturahmi dengan masyarakat setempat. Senin (15/12/2025). Dalam kegiatan patroli, Koptu Agus Darmawan menyapa warga dan memberikan himbauan agar selalu menjaga keamanan lingkungan, mematuhi peraturan setempat, serta melaporkan setiap […]

  • TNI dan Rakyat Bersatu, Babinsa Koramil 1602-03 Tanam Padi Bersama Petani Ende

    TNI dan Rakyat Bersatu, Babinsa Koramil 1602-03 Tanam Padi Bersama Petani Ende

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende – Wujud nyata kepedulian TNI terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat terus diwujudkan melalui berbagai kegiatan di wilayah binaan. Salah satunya ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Wagimin, yang melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus pendampingan tanam padi bersama warga di Desa Wolofeo, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, Sabtu (23/08/2025). Kegiatan yang dimulai pada pukul […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Giat Ciptakan Lingkungan Aman dan Damai di Brang Ene
    NTB

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Giat Ciptakan Lingkungan Aman dan Damai di Brang Ene

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa se-Kecamatan Brang Ene dari Koramil 1628-01/Taliwang kembali menunjukkan dedikasinya dalam menjaga keamanan dan keharmonisan wilayah. Pada Selasa, (13/112025), pukul 09.00 Wita, para Babinsa menghadiri Rapat Bersama untuk Mewujudkan Lingkungan Aman, Damai, dan Bermartabat yang digelar di Kantor Kecamatan Brang Ene. Babinsa hadir sebagai garda terdepan dalam mendukung terciptanya lingkungan yang […]

expand_less