Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTB » Persit KCK XLIV Sumbawa Barat Ikuti Upacara Hari Pahlawan 2025 di Graha Fitrah
NTB

Persit KCK XLIV Sumbawa Barat Ikuti Upacara Hari Pahlawan 2025 di Graha Fitrah

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-80 tahun 2025, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XLIV Dim 1628/Sumbawa Barat yang dipimpin oleh Ny. Utami Rahma Rendra Agit, turut hadir bersama jajaran pengurus dan anggota dalam upacara peringatan Hari Pahlawan yang digelar di Lapangan Graha Fitrah, Pemda Sumbawa Barat, Senin (10/11/2025) pagi.

Kehadiran Persit KCK XLIV Sumbawa Barat ini menjadi bentuk nyata dukungan terhadap nilai-nilai perjuangan dan semangat nasionalisme yang diwariskan para pahlawan bangsa. Upacara berlangsung khidmat dengan pengibaran bendera Merah Putih, pembacaan pesan-pesan pahlawan nasional, serta hening cipta untuk mengenang jasa mereka.

Usai kegiatan, Ibu Dandim 1628/Sumbawa Barat, Ny. Utami Rahma Rendra Agit, menyampaikan pentingnya meneladani semangat para pahlawan dalam kehidupan sehari-hari.

“Perjuangan para pahlawan tidak boleh berhenti di upacara atau seremonial semata. Kini, perjuangan kita adalah bagaimana memberi manfaat, menjaga persatuan, dan menjadi bagian dari kemajuan bangsa. Itulah makna kepahlawanan sesungguhnya,” ujar Ny. Utami.

Lebih lanjut, beliau menegaskan bahwa semangat kepahlawanan dapat diwujudkan melalui kerja nyata, kepedulian sosial, serta pengabdian tanpa pamrih untuk kemajuan bangsa dan daerah.

Kegiatan ini juga menjadi momentum mempererat silaturahmi antaranggota Persit sekaligus menumbuhkan rasa cinta tanah air di kalangan keluarga besar Kodim 1628/Sumbawa Barat.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Molomuku

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Molomuku

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Serka Jamrut, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Molomuku, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok TNI AD dalam menjaga keamanan wilayah sekaligus memperkuat hubungan harmonis dengan masyarakat binaan. Dalam kegiatan tersebut, Serka Jamrut aktif memantau situasi dan perkembangan di wilayah […]

  • Serka Wagimin Perkuat Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos Bersama Warga Niowula

    Serka Wagimin Perkuat Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos Bersama Warga Niowula

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Wagimin melaksanakan kegiatan Monitoring, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Niowula, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, Rabu (24/12/2025) pukul 09.10 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah serta memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap kondisi keamanan dan ketertiban lingkungan (kamtibmas). […]

  • Dukung Upaya Bersih Narkoba, Kodim 1616/Gianyar Ikut Sidak di Rutan Kelas IIB Gianyar

    Dukung Upaya Bersih Narkoba, Kodim 1616/Gianyar Ikut Sidak di Rutan Kelas IIB Gianyar

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Gianyar, Jumat (31/10/2025) Dalam rangka mencegah penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di lingkungan lembaga pemasyarakatan, Kodim 1616/Gianyar mendukung penuh kegiatan Sidak berupa penggeledahan blok hunian dan tes urine bagi tahanan serta narapidana, yang diselenggarakan oleh BNN Kabupaten Gianyar di Rutan Kelas IIB Gianyar, Jl. Ngurah Rai – Gianyar Gang Timur DPRD No. I/3, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. […]

  • Babinsa Desa Suwat Dorong Peran Masyarakat Laporkan Perkembangan Situasi

    Babinsa Desa Suwat Dorong Peran Masyarakat Laporkan Perkembangan Situasi

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Gianyar – Suwat, Kamis (24/7/2025) Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi sekaligus menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Desa Suwat Koramil 1616-01/Gianyar Serda Dewa Putu Dwijati Jaya bersama Bhabinkamtibmas Desa Suwat Aiptu Anak Agung Gede Agung melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke wilayah binaan di Desa Suwat, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas disambut hangat […]

  • Brigjen Tojo Simanjuntak Tinjau Pembangunan RTLH di Kampung Timor

    Brigjen Tojo Simanjuntak Tinjau Pembangunan RTLH di Kampung Timor

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 41
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., mendampingi kunjungan kerja Tim Wasrik Inspektorat Jenderal Angkatan Darat (Itjenad) yang dipimpin Brigjen TNI Tojo H. Simanjuntak, S.I.P., CGRA, beserta rombongan di lokasi pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Kampung Timor Ana, RT 13/RW 10, Dusun 01, Desa Manusak, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang. Turut […]

  • Progres Pembangunan KDKMP di Desa Mantun Capai Tahap Pengecoran Tiang Cakar Ayam

    Progres Pembangunan KDKMP di Desa Mantun Capai Tahap Pengecoran Tiang Cakar Ayam

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Pembangunan Kodim Daerah Komando Masyarakat Produktif (KDKMP) di Desa Mantun, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, kembali menunjukkan perkembangan signifikan, Babinsa Desa Mantun, Sertu Ahmad Yani, bersama perangkat desa dan tim tukang, terus melakukan pengawalan serta pendampingan terhadap proses pembangunan yang saat ini memasuki tahap pengecoran tiang keliling cakar ayam dan gesting […]

expand_less