Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Jaga Kamtibmas, Babinsa Blahbatuh Amankan Lomba Mancing ST Dwi Eka Mandala Desa Saba

Jaga Kamtibmas, Babinsa Blahbatuh Amankan Lomba Mancing ST Dwi Eka Mandala Desa Saba

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Minggu (9/11/2025) Jaga ketertiban dan keamanan jalannya kegiatan masyarakat, Babinsa Desa Saba Koramil 1616-04/Blahbatuh Pelda I Wayan Yasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Saba Bripka I Nyoman Mara Arta melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan Lomba Mancing Air Deras yang diselenggarakan oleh Sekha Teruna (ST) Dwi Eka Mandala Banjar Banda, bertempat di Saluran Air Subak Banda Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan lomba mancing tersebut digelar sebagai salah satu upaya penggalian dana untuk mendukung program kerja serta meningkatkan kreativitas organisasi kepemudaan ST Dwi Eka Mandala. Dengan harga kupon sebesar Rp. 60.000,- per peserta, panitia menyiapkan 13 zona pemancingan guna mengatur peserta agar tidak terjadi kerumunan. Sementara itu, penebaran ikan lele dilakukan dalam dua tahap untuk menjaga semangat para peserta sepanjang kegiatan.

Sebagai bentuk apresiasi, panitia menyediakan berbagai hadiah menarik, di antaranya:
Juara I: Uang tunai Rp. 2.000.000,-
Juara II: Uang tunai Rp. 1.500.000,-
Juara III: Uang tunai Rp. 1.000.000,-
Sedangkan bagi peserta yang berhasil mengangkat Ikan berpita diberi hadiah uang Rp. 50.000,- per ekor, dan Undian doorprize untuk seluruh peserta.

Kegiatan yang diikuti sekitar 700 peserta ini berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh antusias. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD Kabupaten Gianyar Ni Made Ratnadi, S.E., Perbekel Desa Saba I Ketut Redhana, S.P., Bendesa Adat Banjar Banda, Prajuru Adat dan Dinas, Pecalang Desa Adat Banda, serta ST Dwi Eka Mandala Banjar Banda.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Pelda I Wayan Yasa menyampaikan apresiasi atas semangat generasi muda Desa Saba dalam mengadakan kegiatan positif dan kreatif. Menurutnya, kegiatan seperti ini tidak hanya mempererat kebersamaan warga, tetapi juga menjadi ajang pembinaan generasi muda dalam membangun jiwa gotong royong dan kepedulian sosial di lingkungan masyarakat.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1603/Sikka: Semangat Pahlawan Menjadi Teladan untuk Melanjutkan Perjuangan

    Dandim 1603/Sikka: Semangat Pahlawan Menjadi Teladan untuk Melanjutkan Perjuangan

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-80 Tahun 2025, Kodim 1603/Sikka menggelar upacara dengan khidmat di Lapangan Makodim 1603/Sikka, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Senin (10/11/2025). Upacara yang mengusung tema “Pahlawan Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan” tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., M.Han. […]

  • Letda Afonso Pimpin Langsung Patroli Malam di Camplong

    Letda Afonso Pimpin Langsung Patroli Malam di Camplong

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 46
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Kupang, Koramil 1604-02/Camplong melaksanakan patroli malam (siskamling) bersama komponen masyarakat. Kegiatan ini merupakan inisiatif Kodim 1604/Kupang untuk mempererat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif, khususnya di wilayah binaan Koramil Camplong. Jumat malam (19/09/2025). Sebanyak 25 personel dilibatkan […]

  • Pos Fohuk Satgas Pamtas Gelar Penyuluhan Hanpangan dan Panen Sayur Bersama Warga Piebulak

    Pos Fohuk Satgas Pamtas Gelar Penyuluhan Hanpangan dan Panen Sayur Bersama Warga Piebulak

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Belu, Nusa Tenggara Timur – Personel Pos Fohuk Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan penyuluhan ketahanan pangan serta panen sayur bersama warga Dusun Piebulak, Desa Loonuna, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu. Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen Satgas dalam membantu masyarakat perbatasan meningkatkan kemandirian pangan sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan […]

  • Poskesdes Manubelon Gelar PMT, Babinsa Turut Hadir
    NTT

    Poskesdes Manubelon Gelar PMT, Babinsa Turut Hadir

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Posramil Manubelon Koramil 1604-03/Naikliu, Serda Rahman Umbu, bersama Bhabinkamtibmas Brigpol Wis Aoliso, turut mendampingi kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi bayi, balita, dan ibu hamil di wilayah binaan. Kegiatan berlangsung di Poskesdes Dusun 3, Desa Manubelon, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Kabupaten Kupang. Senin (21/07/2025). Program PMT ini menyasar kelompok rentan, terutama balita […]

  • Koramil 1614-01/Dompu Dampingi BWS dan Bhabinkamtibmas Sosialisasi Larangan Penanaman di Area Embung Jaya

    Koramil 1614-01/Dompu Dampingi BWS dan Bhabinkamtibmas Sosialisasi Larangan Penanaman di Area Embung Jaya

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Koramil 1614-01/Dompu terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pelestarian lingkungan dan ketahanan air di wilayah binaan. Hal ini terlihat dalam kegiatan yang dilaksanakan pada Senin 28 Juli 2025. di mana Babinsa Desa Mumbu, Sertu Syarifuddin, bersama Bhabinkamtibmas dan pihak Balai Wilayah Sungai (BWS), melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait larangan penanaman tanaman di […]

  • Babinsa Kodim 1602-01/Ende Perkuat Sinergi dengan Masyarakat Dusun Kombendaru Lewat Komsos dan Pamwil

    Babinsa Kodim 1602-01/Ende Perkuat Sinergi dengan Masyarakat Dusun Kombendaru Lewat Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Kombendaru, Desa Riaraja, Kamis (9/10). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini bertujuan untuk memantau situasi dan perkembangan keamanan di wilayah binaan serta menjaga ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Dalam kegiatan tersebut, Serka Piter Kase memberikan himbauan kepada masyarakat […]

expand_less