TNI-Polri dan Relawan Bersatu Sukseskan Pengamanan Acara Pernikahan di Jembrana
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
- comment 0 komentar

Jembrana – Komitmen menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat ditunjukkan secara nyata oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Blimbingsari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, melalui pengamanan ketat sebuah acara sakral pada Sabtu, 8 November 2025.
Babinsa Desa Blimbingsari, Serka Kd Wirawanta, bersinergi dengan Bhabinkamtibmas, Aiptu Wyn Suda, serta Relawan Gereja, bahu-membahu mengamankan jalannya Kegiatan Pemberkatan Pernikahan di Gereja GKPB Pniel Blimbingsari, Banjar Blimbingsari.
“Pengamanan ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta sinergi yang kuat bersama Polri dan elemen masyarakat. Kehadiran kami bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian acara berjalan aman, lancar, dan penuh kekhidmatan bagi kedua mempelai dan seluruh jemaat,” ujar Serka Kd Wirawanta.
Kelancaran Acara Sakral
Kegiatan Pemberkatan Pernikahan yang mempersatukan pasangan I Putu Irvan Ardiana, S.E. dengan Ni Luh Putu Indah Karyliani, S.Ak. ini dipimpin oleh Pdt. Em. I Nyoman Saljuni. Sm. Th.
Acara yang dihadiri oleh keluarga kedua mempelai serta kurang lebih 100 orang jemaat Gereja ini berlangsung dalam suasana tertib dan damai. Berkat kesiapan dan koordinasi yang baik dari aparat keamanan dan relawan, seluruh rangkaian kegiatan dapat terlaksana dengan lancar hingga usai.
Keberhasilan pengamanan ini sekaligus menjadi contoh konkret Sinergi Tiga Pilar (TNI, Polri, dan Pemerintah Desa) dalam menciptakan lingkungan yang aman dan mendukung setiap kegiatan positif di tengah masyarakat.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar